Di Mojokerto, Bupati Namai Jalan dengan Namanya  

Reporter

Jumat, 16 Januari 2015 07:29 WIB

ANTARA/Syaiful Arif

TEMPO.CO, Mojokerto - Nama Bupati Mojokerto saat ini, Mustofa Kamal Pasa, diabadikan sebagai nama sebuah ruas jalan yang baru dibangun. Jalan yang dipilih pun cukup spesial karena berada di kawasan wisata pemandian air panas Padusan, Desa Padusan, Kecamatan Pacet. (Baca: Digugat, Bupati Mojokerto Tak Hadiri Sidang.)

Dari pantauan Tempo, Kamis, 15 Januari 2015, pembangunan jalan sepanjang 4,6 kilometer dengan lebar 7 meter itu merupakan proyek pengembangan jalan yang sebelumnya sudah ada. Jalan tersebut menghubungkan pemandian air panas Padusan dengan Desa Claket. Jalan dengan konstruksi beton semen itu membelah lereng Gunung Welirang dan kawasan hutan pinus Perhutani serta hutan konservasi Taman Hutan Rakyat Raden Soerjo.

Sekalipun sudah tersedia papan nama jalan yang terbuat dari besi, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Pengairan Kabupaten Mojokerto Zainal Abidin mengatakan penamaan jalan tersebut masih sepihak dari Dinas PU. "Masih dibahas dengan Bagian Hukum Pemerintah Kabupaten," katanya.

Ada pula tulisan slogan "Mojokerto Kawasan Pariwisata (MKP) Padusan Air Panas". Mojokerto Kawasan Pariwisata, yang disingkat MKP, merupakan slogan Bupati Mustofa yang digunakan untuk mempopulerkan kawasan wisata di Mojokerto. Slogan itu sengaja diciptakan identik dengan singkatan nama lengkap sang Bupati, Mustofa Kamal Pasa (MKP).

Zainal mengatakan pihaknya sengaja menamakan jalan tersebut Mustofa Kamal Pasa. "Karena (pembangunan) jalan tersebut idenya Pak Bupati," katanya. Zainal mengklaim telah meminta izin Bupati ihwal penamaan jalan tersebut. "Pak Bupati berkenan, dan ini untuk kenang-kenangan," katanya.

Bupati Mojokerto Mustofa Kamal Pasa belum bisa dimintai tanggapan atas penamaan jalan tersebut. Kepala Bagian Hubungan Masyarakat Pemerintah Kabupaten Mojokerto Alfiah Ernawati membenarkan info bahwa penamaan jalan tersebut masih dalam pembahasan dengan Bagian Hukum Pemkab.

Adapun Kepala Bagian Hukum Pemerintah Kabupaten Mojokerto Nugroho Budi Sulistiyo belum menjelaskan dasar hukum penamaan jalan tersebut. "Maaf, saya masih rapat," katanya.

ISHOMUDDIN

Terpopuler
4 Aktor di Balik Blunder Pemilihan Budi Gunawan

Rekening Anak Budi Gunawan Bikin Heran KPK

Megawati Pertanyakan Status Tersangka Budi Gunawan

Mayra Hills, Pemilik Dada Terbesar di Dunia

Berita terkait

Dua Kali Mangkir dari Pemeriksaan KPK, Gus Muhdlor Jalani Sidang Praperadilan di PN Jaksel Hari Ini

31 detik lalu

Dua Kali Mangkir dari Pemeriksaan KPK, Gus Muhdlor Jalani Sidang Praperadilan di PN Jaksel Hari Ini

Pengadilan Negeri Jakarta Selatan menggelar sidang perdana praperadilan Bupati Sidoarjo Ahmad Muhdlor Ali atau Gus Muhdlor, Senin, 6 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

'Bintang Jatuh' Terlihat di Yogyakarta dan Sekitarnya, Astronom BRIN: Itu Meteor Sporadis

1 menit lalu

'Bintang Jatuh' Terlihat di Yogyakarta dan Sekitarnya, Astronom BRIN: Itu Meteor Sporadis

Aastronom BRIN menyebut fenomena adanya bintang jatuh di Yogyakarta dan sekitarnya itu sebagai meteor sporadis.

Baca Selengkapnya

IHSG Diperkirakan Menguat, Terpengaruh Sentimen Domestik dan Global

7 menit lalu

IHSG Diperkirakan Menguat, Terpengaruh Sentimen Domestik dan Global

IHSG hari ini, Senin, 6 Mei 2024 dibuka menguat 36,86 poin atau 0,52 persen ke posisi 7.171,58

Baca Selengkapnya

Tiga Aspek Membangun Pendidikan Ala Marten Taha

12 menit lalu

Tiga Aspek Membangun Pendidikan Ala Marten Taha

Pembangunan sumber daya manusia menjadi prioritas Wali Kota Gorontalo Marten Taha. Program serba gratis sejak lahir hingga meninggal, dari sekolah sampai kesehatan.

Baca Selengkapnya

4 Cara Translate File PDF Bahasa Inggris ke Indonesia Gratis

12 menit lalu

4 Cara Translate File PDF Bahasa Inggris ke Indonesia Gratis

Ada banyak cara translate file PDF Bahasa Inggris ke Indonesia secara gratis. Anda pun tak perlu repot menerjemahkan satu-satu. Ini caranya.

Baca Selengkapnya

Makin Populer Berkat Lovely Runner, Byeon Woo Seok Diserbu Fans di JIFF

15 menit lalu

Makin Populer Berkat Lovely Runner, Byeon Woo Seok Diserbu Fans di JIFF

Byeon Woo Seok sempat tidak fokus setelah berhadapan langsung dengan begitu banyak penggemarnya yang hadir di Jeonju International Film Festival.

Baca Selengkapnya

Israel Gerebek Kantor Al Jazeera di Yerusalem Usai Pemberedelan

17 menit lalu

Israel Gerebek Kantor Al Jazeera di Yerusalem Usai Pemberedelan

Israel menggerebek kamar hotel di Yerusalem yang dijadikan kantor oleh media Al Jazeera, setelah menutup operasi lokal stasiun televisi tersebut.

Baca Selengkapnya

Nama Sri Mulyani Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur Jakarta dari PDIP

18 menit lalu

Nama Sri Mulyani Masuk Bursa Bakal Calon Gubernur Jakarta dari PDIP

Gilbert Simanjuntak, mengatakan nama Sri Mulyani masuk bursa bacagub bersama Menteri Sosial Tri Rismaharini, dan mantan Panglima TNI Andika Perkasa.

Baca Selengkapnya

Pernah Bebas di Kasus Suap, Hakim Agung Gazalba Saleh Jalani Sidang Perdana Kasus Gratifikasi dan TPPU

19 menit lalu

Pernah Bebas di Kasus Suap, Hakim Agung Gazalba Saleh Jalani Sidang Perdana Kasus Gratifikasi dan TPPU

MA memvonis bebas hakim agung Gazalba Saleh di kasus suap. Kini ia menjalani sidang perdana di kasus gratifikasi dan pencucian uang.

Baca Selengkapnya

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

20 menit lalu

Jokowi: Daerah Kepulauan Indonesia Kekurangan Dokter Spesialis

Jokowi mengatakan kemampuan produksi dokter spesialis Indonesia hanya 2.700 per tahun.

Baca Selengkapnya