Golkar Gorontalo Serukan Partai Dukung Jokowi  

Reporter

Editor

Elik Susanto

Rabu, 26 November 2014 06:19 WIB

Partai Golkar. Kpu.go.id

TEMPO.CO, Gorontalo - Ketua Partai Golkar Gorontalo Rusli Habibie menyerukan semua pihak bersatu mendukung pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Jusuf Kalla. "Saya Rusli Habibie selaku Gubernur Gorontalo dan Ketua Partai Golkar Gorontalo meminta kepada Aburizal Bakrie selaku Ketua Umum Partai Golkar agar menginstruksikan fraksi Golkar di DPR menyudahi polemik," katanya di Gorontalo, Selasa, 25 November 2014.

Ia meminta koalisi partai politik, baik Koalisi Merah Putih yang mendukung Prabowo Subianto dan Koalisi Indonesia Hebat penyokong Joko Widodo tidak lagi mempersoalkan interpelasi terkait dengan kebijakan pengurangan subsidi BBM.

Menurut Rusli, kebijakan tersebut sudah tepat karena mengalihkan subisidi untuk program pembangunan daerah. Ia mengakui kebijakan itu mulai dirasakan faedahnya oleh para gubernur. "Senin lalu kami para gubernur bertemu Presiden. Semua diberi kesempatan untuk menyampaikan kebutuhan infrastruktur di daerah."

Dia melanjutkan, persoalan pembangunan langsung ada pemecahan masalah. Presiden Jokowi menanyakan kebutuhan Gorontalo. "Saya pun bilang menginginkan waduk, bendungan, membuat listrik dan jalan." jelasnya. (Baca: Pleno Golkar Pecat Ical dan Idrus Marham)

Semua permintaan tersebut, kata Rusli, langsung direspons dan dibahas oleh kementerian dan lembaga. "Sikap Presiden baik, beliau bersahaja, visioner dan solutif. Hal-hal begini yang seharusnya kita dukung," imbuhnya. Dia menambahkan, konflik yang terjadi saat ini tidak akan menguntungkan pihak manapun dan jangan sampai politik hanya membuat rakyat menderita.


Di internal Golkar sendiri juga terjadi kemelut kepengurusan. Kepemimpinan Aburizal Bakri telah dibekukan oleh Presidium Penyelamat Partai Golkar yang dipimpin Agung Laksono. Presidium dibentuk setelah terjadi kericuhan di kantor Golkar di Slipi, jakarta Barat, saat digelar rapat pleno. "Kami ambil langkah ini untuk penyelamatan partai," ujar Muladi, Ketua Mahkamah Partai Golkar.


IRA GUSLINA SUFA | ANTARA

Berita lainnya:


Siapa 18 Inisiator Interpelasi Jokowi Soal BBM?
Voting Time, Jokowi Tekuk Presiden hingga Artis

Jokowi Akui Larang Menteri Rapat Bersama DPR

Operasi Diam-diam Susi Pantau Illegal Fishing

Rapat Pleno Golkar Ricuh Diserbu Massa

Advertising
Advertising

Berita terkait

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

10 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

18 hari lalu

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

Ujang pun menyampaikan bahwa para tokoh itu memiliki modal yang cukup untuk dikatakan sebagai calon unggulan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

19 hari lalu

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

Menurut Airlangga, dukungan dari ormas merupakan salah satu kunci agar dirinya dapat kembali terpilih untuk menjadi Ketua Umum Partai Golkar.

Baca Selengkapnya

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

19 hari lalu

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

Airlangga menyatakan dukungan itu merupakan amanah yang harus dijaga.

Baca Selengkapnya

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

20 hari lalu

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

Ketua Umum Golkar menargetkan partainya mampu menang lebih dari 50 persen dalam kontestasi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

23 hari lalu

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

Presiden Jokowi membantah dirinya sempat ingin merebut posisi Ketua Umum Partai Golkar maupun Ketua Umum PDI Perjuangan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

29 hari lalu

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

Menurut Prabowo, keinginan itu bisa dilakukan bila ada dukungan untuk memberi nasihat. Prabowo meminta Golkar mendukungnya membangun pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

29 hari lalu

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

Prabowo meminta maaf karena belum sempat mendatangi semua kader-kader Golkar di daerah dalam tahapan kampanye pemilu.

Baca Selengkapnya

Partai Golkar Menang di Sumut, Peran Musa Rajekshah Disorot

35 hari lalu

Partai Golkar Menang di Sumut, Peran Musa Rajekshah Disorot

Partai Golkar dan kadernya mengambil langkah tepat memilih Ijeck

Baca Selengkapnya

Namanya Masuk Bursa Ketua Umum Golkar, Ini Profil Agus Gumiwang

38 hari lalu

Namanya Masuk Bursa Ketua Umum Golkar, Ini Profil Agus Gumiwang

Bersama Airlangga Hartarto, Bahlil Lahadalia, dan Bambang Soesatyo, nama Agus Gumiwang masuk bursa calon ketum Partai Golkar.

Baca Selengkapnya