Penjelasan Jaksa KPK Soal Beda Kerugian Videotron

Reporter

Editor

Budi Riza

Kamis, 16 Oktober 2014 22:00 WIB

Riefan Avrian di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor), Jakarta, (14/5). TEMPO/Dhemas Reviyanto

TEMPO.CO, Jakarta - Jaksa penuntut umum membacakan tanggapan terhadap keberatan atau eksepsi terdakwa kasus videotron, Riefan Afrian. Jaksa mengurai penjelasan ihwal adanya perbedaan jumlah kerugian negara dalam dakwaan Riefan dengan terdakwa lain kasus videotron Hendra Saputra.

Pada sidang pembacaan eksepsi pekan lalu, tim penasehat hukum Riefan mempermasalahkan perbedaan nilai kerugian negara dalam surat dakwaan. Dalam surat dakwaan kepada Riefan Avrian, jaksa menyatakan adanya jumlah kerugian uang negara sebesar Rp 5,3 miliar.

Di lain pihak, kerugian negara yang didakwakan kepada terdakwa Hendra Saputra hanya sebesar Rp 4,7 miliar. "Nilai kerugian negara tersebut bukan berdasar asumsi penuntut umum," ujar jaksa Mia Banulita di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi di Jakarta, Kamis, 16 Oktober 2014. (Baca: Kata Kajati Soal Syarief Hasan dan Kasus Videotron)

Jaksa mengakui terdapat perbedaan kerugian negara yang tercantum dalam surat dakwaan Riefan Avrian. Sebab saat penyidikan terhadap Riefan Avrian, berkas Hendra Saputra sudah dinyatakan lengkap oleh penuntut umum. "Untuk perkara Hendra Saputra, dalam penyusunan dakwaan masih menggunakan perhitungan atas dugaan korupsi," kata Mia.

Menurut jaksa, jumlah kerugian negara pada kasus Riefan dan Hendra seharusnya memliki kesamaan pada jumlah kerugian negara, yaitu senilai Rp 5,3 miliar. (Baca: Tunggu Vonis, OB Videotron Tampak Tegang)

Jaksa kemudian memohon majelis hakim untuk menolak eksepsi yang disampaikan tim kuasa hukum Riefan atas keberatan terhadap surat dakwaan yang dinilai mereka tidak cermat dan tidak jelas. "Berdasar uraian tersebut, keberatan yang disampaikan oleh tim penasehat terdakwa Riefan harus diitolak dan dinyatakan tidak dapat diterima," kata Mia.

NURIMAN JAYABUANA

Berita Terpopuler:
Ini Kata JK Soal Sri Mulyani Jadi Calon Menteri
Lukman Hakim Jadi Bintang di Muktamar PPP
Dikunjungi Mbah Moen, Jokowi: Sinyal Koalisi Kuat
Perpu Pilkada Bisa Hambat Ahok Jadi Gubernur?
Menantu Hendropriyono Jadi Danpaspamres Jokowi

Berita terkait

Humanies Wujudkan Videotron untuk Cak Imin, Ditunggu Parkir dan Foto di Depannya

27 Januari 2024

Humanies Wujudkan Videotron untuk Cak Imin, Ditunggu Parkir dan Foto di Depannya

Urunan dukungan dari para Humanies dalam Olppaemi Project wujudkan videotron sebagai bentuk hadiah untuk Cak Imin di wilayah Jakarta.

Baca Selengkapnya

Gaya Baru Kampanye: Pakai Videotron Sebagai Pengganti Baliho

25 Januari 2024

Gaya Baru Kampanye: Pakai Videotron Sebagai Pengganti Baliho

Mengenal lebih detil gaya baru berkampanye dengan menggunakan videotron.

Baca Selengkapnya

Giliran Iklan Cak Imin Tayang di Videotron Fatmawati Besok, Penampilan Debat Cawapresnya Dinilai Bagus

23 Januari 2024

Giliran Iklan Cak Imin Tayang di Videotron Fatmawati Besok, Penampilan Debat Cawapresnya Dinilai Bagus

Videotron Cak Imin ditayangkan di Graha Satria Fatmawati pada 24-26 Januari 2024, mulai pukul 15.00 sampai 20.00.

Baca Selengkapnya

Respons Netizen Usai Cak Imin Tagih Janji Videotron: In Progress

22 Januari 2024

Respons Netizen Usai Cak Imin Tagih Janji Videotron: In Progress

Sukses comeback dalam debat, Cak Imin pun menagih janji videotron.

Baca Selengkapnya

Dijanjikan Videotron Usai Debat, Cak Imin Hari Ini Pukul Kentongan Bersama Ibu-ibu Majelis Taklim di Depok

22 Januari 2024

Dijanjikan Videotron Usai Debat, Cak Imin Hari Ini Pukul Kentongan Bersama Ibu-ibu Majelis Taklim di Depok

Usai debat cawapres pada Ahad malam, hari ini Cak Imin datang ke Depok untuk mengikuti istigosah dan salawatan bersama ibu-ibu majelis taklim.

Baca Selengkapnya

Reaksi Olppaemi Project dan Netizen saat Cak Imin Tagih Videotron Untuknya

22 Januari 2024

Reaksi Olppaemi Project dan Netizen saat Cak Imin Tagih Videotron Untuknya

Candaan batal diculik ke Rengasdengklok viral, Olppaemi Project, Anies Bubble dan netizen pun menanggapi Cak Imin yang menagih janji videotron untuknya.

Baca Selengkapnya

Buktikan Diri Berhasil Comeback di Debat, Cak Imin Tagih Janji Dibuatkan Videotron

22 Januari 2024

Buktikan Diri Berhasil Comeback di Debat, Cak Imin Tagih Janji Dibuatkan Videotron

Cak Imin menagih janji Humanies, komunitas pendukung Anies untuk dibuatkan videotron jika berhasil comeback di Debat Capres keempat.

Baca Selengkapnya

Cak Imin Dianggap Sukses Comeback di Debat, Rencana Diculik ke Rengasdengklok Batal

21 Januari 2024

Cak Imin Dianggap Sukses Comeback di Debat, Rencana Diculik ke Rengasdengklok Batal

Cak Imin batal diculik ke Rengasdengklok setelah dianggap sukses comeback, candaan pendukung untuk menculiknya ke Rengasdengklok batal.

Baca Selengkapnya

Kasus Iklan Anies di Videotron Hilang, Bawaslu: Mau Diteruskan atau Mau Seperti Apa?

21 Januari 2024

Kasus Iklan Anies di Videotron Hilang, Bawaslu: Mau Diteruskan atau Mau Seperti Apa?

Bawaslu Jakpus telah menemui pengelola Graha Mandiri dan perusahaan advertising soal iklan kampanye Anies di videotron hilang

Baca Selengkapnya

Usai Iklan Anies di Videotron Hilang, Kini Muncul di LED Truck dan Mengitari Senayan

21 Januari 2024

Usai Iklan Anies di Videotron Hilang, Kini Muncul di LED Truck dan Mengitari Senayan

Iklan kampanye pasangan capres nomor urut 1, Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (AMIN), muncul di LED Truck dan berseliweran di sekitaran Senayan

Baca Selengkapnya