Tantang Amien Rais Jalan Kaki, Siapa Giman?  

Reporter

Senin, 29 September 2014 16:54 WIB

Tokoh Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais. TEMPO/iqbal lubis

TEMPO.CO, Malang - Giman, 38 tahun, warga Kelurahan Gadang, Kecamatan Sukun, Kota Malang, yang berjalan kaki Yogyakarta-Jakarta merupakan sosok yang sederhana. Ia bersama istrinya, Ningsih, 35 tahun, tinggal di rumah kos sederhana di Gadang Gang 9. "Dia berjualan kue putu keliling sejak 1991," kata Ningsih, Senin, 29 September 2014.

Untuk membantu perekonomian keluarga, istrinya berjualan jamu gendong keliling kampung. Dari keempat anaknya, ia tinggal serumah bersama anak sulungnya yang berusia 16 tahun dan si bungsu, 13 tahun. Adapun dua anak lainnya dititipkan di rumah orang tuanya di Wonogiri.

Anak pertamanya hanya tamat SMP dan tidak melanjutkan sekolah karena terkendala masalah biaya. Kini dia membantu ibunya berjualan jamu gendong.

Giman yang lahir di Wonogiri, 27 Juni 1976, ini mengidolakan presiden terpilih Joko Widodo, meski sampai sekarang belum pernah bertemu. (Baca berita sebelumnya: Penjual Kue Putu di Malang Tantang Amien Rais.) Giman tergabung dalam Barisan Relawan Jokowi Presiden (Bara JP) sejak masa kampanye. Saat itu Giman berkeliling menjual kue putu dan mampir ke posko Bara JP Malang Raya. Ia melepas kaus yang dikenakan untuk disablon dengan gambar Jokowi.

"Awalnya dia minta kaus, tapi kami melayani menyablon saja," kata Ketua Bara JP Malang Raya Ahmad Zainal Efendi.

Sejak saat itu, Giman sering berinteraksi dengan relawan di Bara JP. Ia juga bernazar untuk berjalan kaki Malang-Solo guna meminta restu ibu Jokowi, Sujiatmi Notomiharjo. Perjalanan itu ditempuh melalui jalur selatan, yaitu Malang-Blitar-Tulungagung-Pacitan-Solo mulai 15 Juni hingga 21 Juli 2014.

Setelah Jokowi terpilih sebagai presiden, ia melaksanakan nazarnya untuk jalan kaki Malang-Jakarta. Sejumlah relawan menemani Giman sepanjang perjalanan. Kebersamaan dengan relawan terjalin akrab. Bahkan sejumlah relawan patungan menyumbang uang untuk istri dan anak yang ditinggalkan Giman selama berjalan kaki. Maklum, berjualan putu keliling merupakan pekerjaan utama untuk menafkahi keluarganya.


EKO WIDIANTO




Baca juga:
Persipura di Piala AFC Ditentukan Besok
Demokrat Siapkan Gugatan UU Pilkada ke MK
Marissa Anita, Pernah Anoreksia Saat Remaja
Pertamina Temukan Calon Sumur Minyak Baru di Tuban










Advertising
Advertising

Berita terkait

Partai Ummat dan Keluarga Bantah Kabar Amien Rais Meninggal: Pak Amien Sehat

21 hari lalu

Partai Ummat dan Keluarga Bantah Kabar Amien Rais Meninggal: Pak Amien Sehat

Pendiri sekaligus Ketua Majelis Syuro Partai Ummat, Amien Rais dikabarkan meninggal dunia.

Baca Selengkapnya

78 Tahun Sultan Hamengkubuwono X, Salah Seorang Tokoh Deklarasi Ciganjur 1998

25 hari lalu

78 Tahun Sultan Hamengkubuwono X, Salah Seorang Tokoh Deklarasi Ciganjur 1998

Hari ini kelahirannya, Sri Sultan Hamengkubuwono X tidak hanya sebagai figur penting dalam sejarah Yogyakarta, tetapi juga sebagai tokoh nasional yang dihormati.

Baca Selengkapnya

Peran 4 Tokoh Deklarasi Ciganjur: Megawati, Gus Dur, Amien Rais, dan Sultan HB X

56 hari lalu

Peran 4 Tokoh Deklarasi Ciganjur: Megawati, Gus Dur, Amien Rais, dan Sultan HB X

Simak peran empat tokoh Deklarasi Ciganjur Megawati, Gus Dur, Amien Rais, Sultan HB X untuk mengakhiri pemerintahan Orde Baru. Berikut 8 pemikirannya.

Baca Selengkapnya

Catatan Perolehan Suara Peserta Pemilu Pasca Reformasi, Siapa Jawaranya?

19 Februari 2024

Catatan Perolehan Suara Peserta Pemilu Pasca Reformasi, Siapa Jawaranya?

Pelaksanaan pemilu dalam era reformasi telah dilakukan enam kali, yaitu Pemilu 1999, Pemilu 2004, Pemilu 2009, Pemilu 2014, Pemilu 2019 dan Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

Selama 3 Periode Pemilu, 3 Partai Politik Ini Peringkat Atas Pemilihan Legislatif

18 Februari 2024

Selama 3 Periode Pemilu, 3 Partai Politik Ini Peringkat Atas Pemilihan Legislatif

Sejak Pemilu 2014 sampai Pemilu 2024, terdapat tiga besar partai politik yang selalu memuncaki pemilihan legislatif (Pileg). Apa saja?

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Presiden Boleh Memihak di Pemilu 2024, Amien Rais: Menampakkan Kebodohannya

26 Januari 2024

Jokowi Sebut Presiden Boleh Memihak di Pemilu 2024, Amien Rais: Menampakkan Kebodohannya

Amien Rais, menyebut Presiden Jokowi telah menunjukkan kebodohan dan ambisinya mempertahankan kekuasaan.

Baca Selengkapnya

Siapa Tokoh Tergabung di Petisi 100 yang Usulkan Pemakzulan Jokowi? Berikut Keseratus Namanya

17 Januari 2024

Siapa Tokoh Tergabung di Petisi 100 yang Usulkan Pemakzulan Jokowi? Berikut Keseratus Namanya

Petisi 100 gerakan yang mendesak DPR dan MPR untuk pemakzulan Jokowi, berikut 100 nama mereka, ada mantan KSAD, eks Danjen Kopassus, Guru Besar UI.

Baca Selengkapnya

Hitler dari Partai Demokrat Kembali Nyaleg di Pemilu 2024

11 Desember 2023

Hitler dari Partai Demokrat Kembali Nyaleg di Pemilu 2024

Hitler Nababan, kader Partai Demokrat kembali nyaleg. Di Pemilu 2024, ia akan bersaing di daerah pemilihan tujuh Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Mahfud MD sampai Anies Baswedan Sederet Alumni HMI Terjun ke Dunia Politik

1 Desember 2023

Mahfud MD sampai Anies Baswedan Sederet Alumni HMI Terjun ke Dunia Politik

HMI organisasi mahasiswa yang didirikan Lafran Pane pada 5 Februari 1947. Mahfud MD hingga Anies Baswedan, alumni HMI di dunia politik.

Baca Selengkapnya

Kunjungi Abu Bakar Ba'asyir di Ngruki, Amien Rais Kenang Masa Mahasiswa dan Aktivitas di HMI

26 November 2023

Kunjungi Abu Bakar Ba'asyir di Ngruki, Amien Rais Kenang Masa Mahasiswa dan Aktivitas di HMI

Pertemuan Amien Rais dan Abu Bakar Ba'asyir berlangsung selama sekitar 1 jam di Gedung Darul Hikmah dalam suasana penuh keakraban.

Baca Selengkapnya