Apa Penyebab Terbakarnya 100 Hektare Sabana Bromo?

Reporter

Kamis, 11 September 2014 03:56 WIB

Ilustrasi kebakaran. REUTERS/Mohamed Amine ben Aziza

TEMPO.CO, Malang - Ketua ProFauna Indonesia Rosek Nursahid meminta petugas Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) lebih giat menggelar patroli untuk mengontrol kegiatan manusia di dalam taman nasional, khususnya di kawasan Bromo. Permintaan itu terkait dengan terbakarnya padang rumput atau sabana Gunung Bromo sejak Selasa sore lalu.

"Semua kebakaran di TNBTS karena ulah manusia. Kalau tidak karena puntung rokok, ya, pemadaman api unggun yang kurang sempurna," kata Rosek, Rabu, 10 September 2014. (Baca juga: 50 Hektare Savana di Bukit Teletubbies Terbakar)

Pengelola TNBTS sudah memasang papan peringatan dan larangan kepada pengunjung agar tidak membuang puntung rokok sembarangan, tidak membuat api unggun, atau kegiatan lain yang bisa memicu kebakaran.

Kebakaran yang terjadi sejak Selasa sore merupakan kejadian ketiga sepanjang tahun ini. Hingga Rabu sore, api telah melahap 100 hektare padang rumput. Kebakaran pertama dan kedua terjadi pada masa Lebaran, yang masing-masing menghanguskan 1 dan 1,5 hektare sabana. Sabana Bromo rutin terbakar tiap tahun pada musim kemarau.

Tempo mencatat, sepanjang 2006-2012, terjadi 84 kebakaran. Lokasi kebakaran secara administratif masuk wilayah Kabupaten Malang, Kabupaten Lumajang, hingga Kabupaten Probolinggo.

ABDI PURMONO

Berita lain:

Tahun 2050, Jakarta Tenggelam

Perludem: SBY Bertanggungjawab Soal RUU Pilkada

Suryadharma Dikudeta dari Ketua Umum PPP









Berita terkait

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

5 hari lalu

Agen Tabung di Cinere Depok Terbakar, Pemilik Tewas

Diduga terjadi kebocoran gas agen tabung dan air mineral di Gang Melati 1, Cinere, Depok, terbakar Jumat, 26 April 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

8 hari lalu

Mengenal Tugas Puslabfor Polri, Jenis Investigasi dan Fungsi yang Dilakukannya

Puslabfor Polri melakukan investigasi kebakaran di Mampang, Jakarta yang mengakibatkan 7 lorban meninggal. Apa saja tugas Puslabfor?

Baca Selengkapnya

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

12 hari lalu

Cerita Petugas Damkar Tak Bisa Selamatkan 7 Orang saat Kebakaran di Mampang

Kebakaran toko Saudara Frame & Galery di Mampang Prapatan Kamis kemarin mengakibatkan tujuh orang tewas

Baca Selengkapnya

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

13 hari lalu

Tujuh Orang Tewas dalam Kebakaran Ruko di Mampang Prapatan

Tujuh orang tewas dalam kebakaran ruko Saudara Frame dan Galery di Mampang Prapatan.

Baca Selengkapnya

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

14 hari lalu

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

Dinas Sosial DKI Jakarta melalui Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat menurunkan bantuan berupa tenda darurat, selimut, dan makanan kepada korban kebakaran.

Baca Selengkapnya

Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

14 hari lalu

Pemilik Warung Padang Korban Kebakaran: Saya Baru Tahu Saat Orang Teriak

Kebakaran di Jalan Kemayoran Gempol, Kelurahan Kebon Kosong, Kemayoran, Jakarta Pusat, menghanguskan tiga rumah. Delapan kamar kontrakan.

Baca Selengkapnya

Kebakaran di Kebon Kosong Melumatkan Tiga Rumah, Delapan Kontrakan

14 hari lalu

Kebakaran di Kebon Kosong Melumatkan Tiga Rumah, Delapan Kontrakan

Kebakaran melumatkan tiga rumah warga di permukiman warga di Jalan Kemayoran Gempol, Jakarta Pusat

Baca Selengkapnya

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

15 hari lalu

Gedung Lama Bursa Efek Denmar yang Ikonik Kebakaran

Gedung lama bursa efek Denmark adalah gedung bersejarah, yang pucuk menaranya berbentuk empat ekor naga yang saling terjalin.

Baca Selengkapnya

Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

17 hari lalu

Keluarga WNI Korban Tewas Kebakaran Apartemen di Hong Kong akan Urus Pemulangan Jenazah

Perwakilan keluarga dua WNI yang tewas dalam kebakaran apartemen di Distrik Kowloon telah tiba di Hong Kong untuk mengurus pemulangan jenazah.

Baca Selengkapnya

Nikson Nababan Tinjau lokasi Kebakaran Pajak Tarutung

19 hari lalu

Nikson Nababan Tinjau lokasi Kebakaran Pajak Tarutung

Bupati Tapanuli Utara, Nikson Nabaan, didampingi jajaran instansi terkait, meninjau langsung lokasi Kebakaran Pajak Tarutung dan menemui para korban.

Baca Selengkapnya