Pertamina Bantah BBM Subsidi Langka  

Reporter

Editor

Budi Riza

Senin, 25 Agustus 2014 14:02 WIB

Pengendara motor antre mengisi BBM di sebuah SPBU di Jalur Pantura, Indramayu, Jawa Barat, 22 Agustus 2014. ANTARA/Dedhez Anggara

TEMPO.CO, Jakarta - PT Pertamina (Persero) membantah telah terjadi kelangkaan bahan bakar minyak (BBM) subsidi di sejumlah daerah. Direktur Niaga dan Pemasaran Pertamina, Hanung Budya mengatakan fenomena di wilayah saat ini merupakan konsekuensi logis dari pengendalian BBM untuk menyesuaikan kuota yang tersedia. (Baca : Jero Wacik Pastikan Kuota BBM Subsidi Tak Ditambah)

"Secara nasional dikurangi dari 48 juta kiloliter ke 46 juta kiloliter sehingga kami melakukan langkah-langkah penyesuaian," kata Hanung saat ditemui di Kompleks Parlemen Senayan, Senin, 25 Agustus 2014. (Baca : BBM Bersubsidi Mulai Langka di Padang)

Menurut Hanung, pengendalian yang diterapkan oleh Pertamina yakni memangkas penyaluran harian BBM subsidi di SPBU seluruh Indonesia. Untuk premium, Pertamina memangkas hingga 5 persen, sedangkan solar dipangkas sekitar 10-15 persen. "Misalnya kuota solar di suatu SPBU 20 ribu kiloliter, berarti hanya dipangkas 1000 liter, besok diisi lagi, begitu seterusnya." (Baca : Istri Wakil Wali Kota Antri Bensin Eceran di Tegal)



Untuk menutupi BBM subsidi yang dipangkas tersebut, Pertamina menggantinya dengan BBM non-subsidi, antara lain produk Pertamax dan Pertamax Dex. "Sebenarnya pilihan yang sama-sama sulit, tapi kami menyampaikan kepada masyarakat bahwa intinya tidak ada kelangkaan, ini hanya pengendalian," ujarnya.

Mengenai kondisi kelangkaan di sepanjang jalur Pantura, menurut Hanung karena masyarakat terlalu panik. Ia mencontohkan, masyarakat biasanya mengkonsumsi hanya 10 liter per hari, tapi sekarang membeli full tank.

Sebelumnya, dilaporkan terjadi antrean panjang di sejumlah SPBU jalur Pantura, tepatnya di wilayah Tegal dan Brebes. Antrean juga terjadi di wilayah Cirebon. Mereka antre untuk mendapatkan Premium.

AYU PRIMA SANDI




Advertising
Advertising



Berita Terpopuler

PAN-Golkar Tolak Posisi Menteri Kabinet Jokowi
Istri PM Malaysia Pulang Kampung ke Sumatera Barat
Jokowi Kalah Rapi Ketimbang Paspampres
Wibawa Golkar Turun Jika Gabung ke Jokowi
Soal Ketua DPR, Koalisi Merah Putih Siapkan Nama

Berita terkait

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

34 hari lalu

Pertamina Paparkan Strategi Pertumbuhan Ganda di Forum CERAWeek

PT Pertamina (Persero) melangkah maju dengan strategi pertumbuhan ganda untuk mempertahankan kebutuhan energi nasional.

Baca Selengkapnya

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

38 hari lalu

Deretan Timses atau Penyokong Prabowo-Gibran yang Jadi Komisaris Hingga Promosi

Pengamat politik Adi Prayitno, menilai bagi-bagi jabatan komisaris BUMN ke para pendukung Prabowo-Gibran adalah balas budi politik dan alamiah.

Baca Selengkapnya

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

27 Februari 2024

PT Pertamina Hadirkan UMKM Unggulan di Inacraft 2024

PT Pertamina (Persero) akan menjadi salah satu yang terdepan dalam menghadirkan 29 Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) unggulan di pameran produk kerajinan Inacraft 2024.

Baca Selengkapnya

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

1 Februari 2024

Perdana di Kawasan Timur Indonesia, Operasi Tumor Otak Berbasis Pemindaian Tiga Dimensi

Rumah Sakit Otak dan Jantung Pertamina di Makassar menjadi pionir operasi tumor otak berbasis pemindaian tiga dimensi di Indonesia Timur.

Baca Selengkapnya

5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

7 Oktober 2023

5 Lowongan Kerja BUMN Oktober 2023

5 lowongan kerja perusahaan BUMN ini dapat dikirim selama Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Diperiksa KPK, Dahlan Iskan Mengaku Tak Tahu Masalah Teknis Pengadaan LNG Pertamina

14 September 2023

Diperiksa KPK, Dahlan Iskan Mengaku Tak Tahu Masalah Teknis Pengadaan LNG Pertamina

Dahlan Iskan menerangkan pemeriksaan tersebut memakan waktu yang lama karena memeriksa dokumen lama.

Baca Selengkapnya

Ini Alasan Kenaikan BBM Nonsubsidi, Berapa Harga Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex Srekarang?

5 Juli 2023

Ini Alasan Kenaikan BBM Nonsubsidi, Berapa Harga Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex Srekarang?

PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga untuk bahan bakar minyak atau BBM nonsubsidi per 1 Juli 2023. Apa alasannya?

Baca Selengkapnya

Catat, Ini Daftar 75 Daerah yang Wajib Gunakan MyPertamina untuk Pembelian BBM Bersubsidi

7 Maret 2023

Catat, Ini Daftar 75 Daerah yang Wajib Gunakan MyPertamina untuk Pembelian BBM Bersubsidi

Pertamina baru saja memperbarui daftar 75 daerah yang wajib menggunakan QR Code melalui MyPertamina untuk pembelian BBM bersubsidi.

Baca Selengkapnya

Blusukan ke Muara Angke, Muhaimin Terima Keluhan Nelayan: Banjir Rob hingga Kelangkaan Solar

6 Maret 2023

Blusukan ke Muara Angke, Muhaimin Terima Keluhan Nelayan: Banjir Rob hingga Kelangkaan Solar

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar atau Cak Imin mendapat keluhan soal banjir rob dari sejumlah nelayan di Pelabuhan Musra Angke, J

Baca Selengkapnya

65 Tahun Pertamina, Berikut Profil 2 Periode Nicke Widyawati Pimpin PT Pertamina (Persero)

11 Desember 2022

65 Tahun Pertamina, Berikut Profil 2 Periode Nicke Widyawati Pimpin PT Pertamina (Persero)

Pertamina telah 65 tahun, Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati, masuk dalam Daftar Wanita Paling Berpengaruh di Dunia versi Forbes.

Baca Selengkapnya