TNI Gelar Latihan Gabungan dengan GPOI Amerika

Reporter

Editor

Budi Riza

Selasa, 19 Agustus 2014 15:49 WIB

Sejumlah pasukan TNI AD Yonif Linud 433 Kostrad mengikuti upacara pelepasan pasukan penjaga perbatasan RI-Malaysia di Dermaga Lantamal VI Makassar, 15 Agustus 2014. TEMPO/Hariandi Hafid

TEMPO.CO, Jakarta - Tentara Nasional Indonesia mengikuti latihan gabungan (latgab) bersama Global Peace Operations Initiative (GPOI). Latihan tersebut dihelat mulai 19 Agustus sampai 1 September 2014 di Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP), Sentul, Bogor, pada Selasa, 19 Agustus 2014.

Latihan secara resmi dibuka oleh Panglima Jenderal Moeldoko bersama Direktur Vincent K. Brook selaku Commanding General United States Army Pacific (USARPAC) dan Duta Besar Amerika Serikat Robert O. Blake. Sebanyak 756 personel dari 26 negara ikut serta dalam latihan gabungan tersebut. "Kerja sama ini merupakan latihan gabungan terbesar antarnegara di seluruh dunia," ujar Moeldoko setelah menggelar upacara pembuka. Menurut dia, latgab ini menekankan tiga rangkaian kegiatan, yakni Senior Training Seminar (STS), Staff Training Seminar (STE), dan Field Training Seminar (FTE).

Untuk STS, kata Moeldoko, kegiatan berpatokan pada peningkatan pemahaman tentang aspek-aspek multidimensi dari kemungkinan adanya operasi perdamaian yang kompleks dan penuh tantangan. STS ini diikuti 29 peserta dari 17 negara. (Baca: Indonesia Mungkin Kirim Pasukan ke Suriah).

Sedangkan STE, ujar dia, melibatkan 69 peserta dari 26 negara dengan fokus kegiatan melatih kesiapan dan kemampuan para perwira staf yang ditugaskan pada misi pemeliharaan perdamaian dunia Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB).

Adapun FTE, tutur dia, melibatkan peserta terbanyak, yakni 360 peserta dari sembilan negara dengan tujuan meningkatkan kemampuan capacity building PMPP TNI dalam menjalankan perannya sebagai Regional Peacekeeping Operations (PKO), di samping untuk membina hubungan yang lebih baik antara TNI dan United Pacific Command (USPACOM). (Baca: Pasukan Perdamaian TNI Kini Terpusat di Haiti )

Moeldoko mengatakan beberapa negara yang ikut serta sempat mengatakan kepada dia jika PMPP sangat bagus sebagai tempat pelatihan peacekeeping. "Mereka bilang sangat representatif. Kami bangga," ujarnya.

Moeldoko berharap pelatihan ini tidak semata hanya untuk meningkatkan kamampuan TNI, melainkan menjadi momentum bagi Indonesia untuk meningkatkan hubungan yang baik dengan negara lain.

TRI SUSANTO SETIAWAN


Berita Terkini
HUT RI, Wali Kota Tegal Goyang Narapidana
Semalaman Terapung, Gadis Jerman Ini Selamat
Setya Novanto Jadi Calon Ketua DPR, Ini Kata ICW
Para Koruptor Pesta Remisi

Berita terkait

Australia dan TNI AU Menggelar Latihan Tempur Udara

25 September 2023

Australia dan TNI AU Menggelar Latihan Tempur Udara

Angkatan Udara Australia dan TNI AU menggelar latihan tempur udara pada 18 - 28 September 2023.

Baca Selengkapnya

Ukraina Mulai Latihan dengan Jet Tempur F-16 Kiriman Amerika Serikat

20 Agustus 2023

Ukraina Mulai Latihan dengan Jet Tempur F-16 Kiriman Amerika Serikat

Pelatihan telah dimulai bagi Ukraina untuk mengoperasikan jet tempur F-16 yang dikirim oleh Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Angkatan Udara Amerika Serikat dan TNI AU Akan Latihan Tempur Cope West 2023

12 Juni 2023

Angkatan Udara Amerika Serikat dan TNI AU Akan Latihan Tempur Cope West 2023

Angkatan Udara Amerika Serikat dan TNI AU akan menggelar latihan tempur Cope West 2023 di Pangkalan Angkatan Udara Roesmin Nurjadin.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Taiwan Marah Cina Latihan Tempur Lagi

12 Januari 2023

Top 3 Dunia: Taiwan Marah Cina Latihan Tempur Lagi

Top 3 dunia pada 11 Januari 2023 Taiwan marah pada Cina karena kembali melakukan latihan militer untuk kedua kalinya dalam tempo kurang dari sebulan.

Baca Selengkapnya

Taiwan Mengutuk Latihan Tempur Terbaru Militer Cina

10 Januari 2023

Taiwan Mengutuk Latihan Tempur Terbaru Militer Cina

Kementerian Pertahanan Taiwan menyatakan telah mendeteksi 57 pesawat Cina di sekitar Selat Taiwan yang diduga sedang melakukan latihan tempur.

Baca Selengkapnya

Tentara Rusia dan Belarus Latihan Tempur Bersama

4 Desember 2022

Tentara Rusia dan Belarus Latihan Tempur Bersama

Alexander Lukashenko mengungkap kalau tentara Rusia Rusia dan Belarus sedang latihan tempur sebagai unit bersenjata.

Baca Selengkapnya

Panglima TNI Andika Perkasa Buka Latihan Super Garuda Shield 2022

3 Agustus 2022

Panglima TNI Andika Perkasa Buka Latihan Super Garuda Shield 2022

Andika Perkasa mengatakan SGS merupakan ajang latihan bersama dengan skala yang cukup besar antara Indonesia dan negara-negara sahabat.

Baca Selengkapnya

Angkatan Luar Angkasa AS Gelar Simulasi Tempur untuk Pertahanan Satelit

14 Desember 2021

Angkatan Luar Angkasa AS Gelar Simulasi Tempur untuk Pertahanan Satelit

Angkatan Luar Angkasa Amerika Serikat, US Space Force, sedang menguji ketahanan satelit terhadap ancaman dari Cina dan Rusia.

Baca Selengkapnya

Ukraina Gelar Latihan Serangan Udara di Tengah Memanasnya Hubungan dengan Rusia

24 November 2021

Ukraina Gelar Latihan Serangan Udara di Tengah Memanasnya Hubungan dengan Rusia

Ukraina mengadakan latihan angkatan udara, termasuk latihan serangan udara, di tempat latihan di selatan negara itu di dekat Laut Hitam dan Krimea.

Baca Selengkapnya

Militer Cina Gelar Latihan Kesiapan Tempur Setelah Kongres AS Kunjungi Taiwan

10 November 2021

Militer Cina Gelar Latihan Kesiapan Tempur Setelah Kongres AS Kunjungi Taiwan

Militer Cina mengatakan telah melakukan patroli siaga tempur ke Selat Taiwan setelah anggota kongres AS bekunjung ke Taiwan dengan pesawat militer.

Baca Selengkapnya