Pantau Arus Balik, Deddy Mizwar Naik Kereta

Reporter

Editor

Irfan Budiman

Minggu, 3 Agustus 2014 19:17 WIB

Wakil Gubernur Jabar periode 2013-2018 Deddy Mizwar bersama istri. TEMPO/Aditya Herlambang Putra

TEMPO.CO, Bandung - Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar sengaja menumpang Kereta Argo Parahyangan dari Bandung menuju Jakarta untuk memantau arus balik pengguna kereta api. “Masih normal, kita tidak lihat ada penumpukan penumpang di ruang tunggu. Saya lihat masih oke,” kata dia di Stasiun Kereta Api Bandung, Ahad, 3 Agustus 2014.

Deddy Mizwar sengaja menumpang kereta ke Jakarta dengan jadwal keberangkatan pukul 04.00 sore bersama ajudan dan pengawalnya. Di Jakarta, dia berencana menghadiri resepsi pernikahan putri Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi. “Sekalian cek (arus balik). Yang jelas ke Jakarta bukan untuk syuting,” kata dia.

Dia memuji petugas kereta api yang meminta diperlihatkan kartu tanda penduduknya, untuk dicocokkan dengan tiket keretanya. “Padahal muka saya dikenal orang, terus wakil gubernur, tapi tetap ditanya KTP. Ini prosedur demikian kan bagus, jangan sampai gara-gara saya, seolah-olah protapnya gak jalan. Itu benar,” kata Deddy.

Sebelum menumpang kereta, Deddy berkeliling bersama sejumlah pejabat PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi II untuk melihat suasana stasiun kereta. Mayoritas penumpang kereta dilewati rombongan itu, sengaja menyetop Deddy untuk berfoto bersama.

Deddy mengatakan tidak asing dengan moda transportasi itu. Dia mengaku sebagai pengguna kereta api saat wara-wiri dari Jakarta-Bandung sejak tahun 70-an. “Dulu namanya Parahyangan,” kata dia.

Mengenai arus balik angkutan Lebaran yang melintasi Jawa Barat, dia mengatakan jumlahnya melonjak. “Tahun lalu H-2 puncak arus mudik, tahun ini pas Lebaran puncaknya,” kata Deddy. “Tapi sampai sejauh ini masih bisa diatasi.”

Deddy mengatakan persoalan yang dihadapi dalam arus angkutan Lebaran melalui jalan raya ada pada kapasitas jalan yang memaksa pihak kepolisian memberlakukan buka-tutup arus kendaraan. Arus kendaraan angkutan Lebaran juga sempat terkendala masalah amblasnya Jembatan Ciburiyan di Jawa Barat yang memaksa arus kendaraan lewat satu arah dan memaksimalkan jalan alternatif.

Kepala PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasi II Bandung Sugeng Saputro mengatakan jumlah penumpang kereta di wilayahnya sepanjang arus angkutan Lebaran hingga hari ini, turun 5 persen. “Volumenya 95 persen (dibandingkan tahun lalu), ada penurunan penumpang,” katanya di Bandung, Ahad, 3 Agustus 2014.

Volume penumpang arus angkutan Lebaran di wilayah Daerah Operasi II Bandung hingga saat ini tercatat 635.250 orang. Jumlah itu turun dibandingkan di periode yang sama pada Lebaran tahun lalu yang mencapai 635.250 orang. Volume penumpang kereta masih padat. Dia mencontohkan pada Sabtu, 2 Agustus 2014, jumlah penumpang kereta tercatat 47.195 orang, naik 5 persen dibandingkan hari yang sama Lebaran tahun lalu.

AHMAD FIKRI

Berita terkait

Natal dan Tahun Baru, Ada 50 Bus Mudik Gratis ke Tiga Kota Ini

12 Desember 2017

Natal dan Tahun Baru, Ada 50 Bus Mudik Gratis ke Tiga Kota Ini

Pemerintah akan memberangkatkan 2.500 pemudik dari Jabodetabek ke tiga kota tujuan ini secara gratis pada libur Natal dan Tahun Baru 2018.

Baca Selengkapnya

Mudik Libur Maulid Nabi 2017: Jumlah Mobil Keluar Jakarta Turun

2 Desember 2017

Mudik Libur Maulid Nabi 2017: Jumlah Mobil Keluar Jakarta Turun

Kondisi kendaraan harus diperhatikan untuk memastikan kelancaran perjalanan mudik dan kembali ke Jakarta.

Baca Selengkapnya

Mudik Lebaran 2017 Lancar, Kementeriaan PUPR Raih Penghargaan  

2 Agustus 2017

Mudik Lebaran 2017 Lancar, Kementeriaan PUPR Raih Penghargaan  

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) berharap kondisi jaringan jalan nasional dan semua jalan tol dalam kondisi yang lebih baik pada mudik Lebaran 2018.

Baca Selengkapnya

Kementerian PUPR Siagakan 13 Mobil Toilet Selama Mudik

10 Juli 2017

Kementerian PUPR Siagakan 13 Mobil Toilet Selama Mudik

Mobil toilet dari Kementerian PUPR disiagakan di 11 titik di tiga ruas jalan tol.

Baca Selengkapnya

Mudik 2018, Puluhan Kilometer Tol Jawa Timur Akan Difungsionalkan

8 Juli 2017

Mudik 2018, Puluhan Kilometer Tol Jawa Timur Akan Difungsionalkan

Pemerintah Provinsi Jawa Timur menargetkan puluhan kilometer jalur tol yang saat ini dibangun dapat difungsikan untuk arus mudik Lebaran 2018.

Baca Selengkapnya

Tertabrak Truk, Pemudik Sepeda Motor Tewas di Brebes  

7 Juli 2017

Tertabrak Truk, Pemudik Sepeda Motor Tewas di Brebes  

Pemudik bernama Eko Wahyudi, 30 tahun, asal Grobogan, Jawa Tengah, berniat kembali ke Jakarta setelah mudik dan berlebaran di kampung halaman.

Baca Selengkapnya

Polri: Angka Kematian Arus Mudik Lebaran 2017 Turun 41,2 Persen

6 Juli 2017

Polri: Angka Kematian Arus Mudik Lebaran 2017 Turun 41,2 Persen

Kepala Korps Polisi Lalu Lintas Polri mengatakan jumlah korban meninggal dunia pada arus mudik Lebaran 2017 menurun 41,2 persen dari tahun lalu.

Baca Selengkapnya

780 Motor Diangkut Gratis di Bandung Selama Mudik 2017

6 Juli 2017

780 Motor Diangkut Gratis di Bandung Selama Mudik 2017

Sukses di arus mudik 2017, PT KAI Daop II Bandung berharap pemerintah kembali membuka layanan angkutan motor gratis pada arus mudik tahun depan.

Baca Selengkapnya

Penjelasan Soal Kemacetan Panjang di Rest Area Tol Cipali

5 Juli 2017

Penjelasan Soal Kemacetan Panjang di Rest Area Tol Cipali

Kemacetan di tol Cipali pada saat arus balik mencapai sekitar 80 kilometer.

Baca Selengkapnya

Libur Lebaran, Banten Dikunjungi 61.950 Wisatawan

4 Juli 2017

Libur Lebaran, Banten Dikunjungi 61.950 Wisatawan

Dinas Pariwisata Provinsi Banten mencatat jumlah wisatawan ke Provinsi Banten selama musim libur Lebaran mencapai 61.950.

Baca Selengkapnya