Ribuan Honorer di Pamekasan Tak Dapat THR

Reporter

Senin, 21 Juli 2014 15:41 WIB

Ilustrasi: Nita Dian

TEMPO.CO, Pamekasan - Ribuan tenaga honorer di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, dipastikan tidak akan mendapatkan tunjangan hari raya (THR) pada Lebaran tahun ini. "Kabarnya sih tidak dapat THR. Ya, terpaksa nyari ceperan buat Lebaran," kata MH, tenaga honorer di Dinas Perhubungan Pamekasan, Senin, 21 Juli 2014.

MH yang sehari-hari bertugas menarik retribusi bagi kendaraan yang masuk ke terminal Pamekasan mengaku terpaksa harus kejar ceperan (usaha sampingan) agar keluarganya tetap bisa berlebaran secara layak. "Kalau ngandelin gaji yang Rp 600 ribu, tidak cukup," ujarnya. (Baca: PNS di Bekasi Terima THR)

MH sadar, dirinya tidak mendapatkan THR karena terbentur undang-undang yang menyatakan bahwa hanya pegawai negeri sipil yang berhak mendapatkan tunjangan hari raya. "Semoga ada kebijakan lain," tuturnya.

Bupati Pamekasan Achmat Syafi'i mengatakan Pemkab Pamekasan tahun ini memang tidak menyediakan dan tidak menganggarkan THR untuk tenaga honorer. "Kami tidak menyediakan itu (THR)," katanya. (Baca: Pemkab Subang Tak Beri THR Lebaran)

Dia berharap tenaga honorer di Pamekasan bisa memahami kebijakan tersebut. "Undang-undang yang melarang, bukan kami," ujarnya. Data Badan Kepegawaian Daerah Pamekasan menyebutkan jumlah tenaga honorer kategori 2 mencapai 1.142 orang.

MUSTHOFA BISRI




Terpopuler
KPK Diminta Selidiki Peran Ketua PN Karawang
Kasus Karawang, KPK Didesak Usut Agung Podomoro
Sidang Anas Urbaningrum Hadirkan Tujuh Saksi
Polri Siapkan 22.500 Aparat Amankan Pleno KPU

Berita terkait

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

16 Februari 2024

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

Adhy menggantikan Khofifah Indar Parawansa yang berakhir masa jabatannya pada 13 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Pemprov Jatim Santuni Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Rp 10 Juta

2 Oktober 2022

Pemprov Jatim Santuni Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Rp 10 Juta

Gubernur Jawa Timur Khofifah mengatakan pemerintah akan bertanggung jawab atas biaya perawatan dan pengobatan korban Tragedi Kanjuruhan.

Baca Selengkapnya

Jawaban Pemprov Jawa Timur Soal Saldo Pemda Nganggur di Bank Paling Banyak

3 Mei 2022

Jawaban Pemprov Jawa Timur Soal Saldo Pemda Nganggur di Bank Paling Banyak

Sri Mulyani Indrawati menyampaikan bahwa dana Pemerintah Daerah Jawa Timur di perbankan memiliki saldo tertinggi per Maret 2022.

Baca Selengkapnya

Perbaikan Rumah akibat Gempa Situbondo Diharapkan Selesai 3 Pekan

12 Oktober 2018

Perbaikan Rumah akibat Gempa Situbondo Diharapkan Selesai 3 Pekan

Berdasarkan catatan Pemprov Jatim, Soekarwo mengatakan ada sebanyak 210 rumah rusak di Kecamatan Gayam, Pulau Sapudi akibat gempa Situbondo.

Baca Selengkapnya

Gempa Situbondo, Pemda Jatim Bangun RS Sementara di Pulau Sapudi

12 Oktober 2018

Gempa Situbondo, Pemda Jatim Bangun RS Sementara di Pulau Sapudi

Pulau Sapudi adalah wilayah yang paling parah terdampak gempa Situbondo berkekuatan 6,3 SR.

Baca Selengkapnya

Alasan Pasar Mobil Jatim Tetap Stabil Atas Pelemahan Rupiah

15 September 2018

Alasan Pasar Mobil Jatim Tetap Stabil Atas Pelemahan Rupiah

Pasar penjualan mobil di Jawa Timur masih stabil dan tak terpengaruh pelemahan rupiah atas dolar AS

Baca Selengkapnya

AHY Ajak Milenial di Jawa Timur Tidak Golput pada Pemilu

21 Juni 2018

AHY Ajak Milenial di Jawa Timur Tidak Golput pada Pemilu

Menurut AHY, generasi milenial sangat penting untuk sadar dan berpartisipasi dalam politik, seperti berpartisipasi dalam Pemilu.

Baca Selengkapnya

Hasil UN SMP 2018 Turun, Jawa Timur Minta Soal Dipermudah

25 Mei 2018

Hasil UN SMP 2018 Turun, Jawa Timur Minta Soal Dipermudah

Hasil UN SMP 2018 Jawa Timur, kata Saiful, masih cukup baik dibandingkan dengan daerah lain. "Jatim masih cukup baik, bayangkan yang di luar Jawa."

Baca Selengkapnya

PWNU Jatim Desak Kepolisian Usut Tiga Penyerangan Ulama

20 Februari 2018

PWNU Jatim Desak Kepolisian Usut Tiga Penyerangan Ulama

Sejak sepekan ini serangkaian penyerangan tokoh agama/ ulama dan tempat ibadah terjadi di Jawa Timur.

Baca Selengkapnya

Dalam Setahun, Enam Kepala Daerah Jawa Timur Berurusan dengan KPK

5 Februari 2018

Dalam Setahun, Enam Kepala Daerah Jawa Timur Berurusan dengan KPK

Di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Surabaya, Jawa Timur, Jumat pekan lalu, 2 Februari 2017, Eddy didakwa jaksa KPK menerima suap Rp1,9 miliar.

Baca Selengkapnya