Rekonstruksi Penembakan Empat TKI Dilakukan Hari Ini

Reporter

Editor

Senin, 14 Maret 2005 18:49 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta: Dirjen Pembinaan dan Penempatan Tenaga Kerja Luar Negeri, I Gusti Made Arka menjelaskan, Kepolisian Diraja Malaysia melaksanakan rekonstruksi penembakan tenaga kerja Indonesia, hari ini, Senin (14/3).Ditemui saat rehat rapat Direktorat Jenderal Pembinaan dan Penempatan Tenaga Kerja Luar Negeri dengan Komisi IX DPR RI, I Made Arka menjelaskan, sebaiknya pemerintah Malaysia harus jujur, apa yang sebenarnya terjadi. "Apakah benar para korban itu ditembak satpam pusat atau polisi, dan sejauh apa pemerintah Malaysia mengawasi penggunaan senjata oleh aparatnya selama ini?" ujarnya.Sebelumnya, Wakil Presiden Jusuf Kalla menegaskan, penembakan TKI di Malaysia diselesaikan sesuai proses hak hukum yang berlaku di Malaysia. Jusuf Kalla juga menegaskan kasus ini ditangani dan diselidiki secara hukum oleh Kedutaan Besar RI di Malaysia. Hampir senada, I Made menambahkan, apabila dinyatakan bersalah, Pemerintah Indonesia akan menghormati hasil dari proses hukum yang berlaku di Negara Malaysia.Empat TKI yang menjadi korban penembakan semuanya berasal dari Flores, yaitu Reni Guis (tertembak di lutut), Petrus Haley (tertembak di paha), Guspar Hasan (tertembak di pinggang), dan Markus Taji (tertembak di bahu kanan). Dalam rekonstruksi, pemerintah Indonesia telah mendampingi para korban penembakan. "Sejak awal investigasi, pemerintah Indonesia akan terus melakukan pendampingan, sehingga diharapkan, hasil investigasi oleh pemerintah Malaysia dilakukan secara terbuka, adil, dan jujur," jelasnya. Pemerintah Malaysia memang sedang gencar-gencarnya menjalankan opearsi Tegas, yaitu menangkapi buruh migran ilegal. Pihak Malaysia telah berjanji memberikan perhatian pada dua hal, yaitu tidak akan memperlakukan TKI dengan kasar dan mengedepankan prinsip-prinsip hak dasar. Utomo Tri Rahasto

Berita terkait

Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru untuk Pekerja Rumah Tangga

26 hari lalu

Arab Saudi Terbitkan Aturan Baru untuk Pekerja Rumah Tangga

Arab Saudi membuat aturan baru untuk pekerja rumah tangga yang akan melindungi hak pekerja maupun majikan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bertemu Anwar Ibrahim, Topik Ini yang Dibahas

29 hari lalu

Prabowo Bertemu Anwar Ibrahim, Topik Ini yang Dibahas

Malaysia menjadi negara ketiga yang dikunjungi Presiden Terpilih Indonesia Prabowo Subianto setelah Cina dan Jepang.

Baca Selengkapnya

KPK Tahan 1 Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Kemnaker, Susul 2 Tersangka Lain

31 Januari 2024

KPK Tahan 1 Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Kemnaker, Susul 2 Tersangka Lain

KPK menetapkan tiga tersangka dugaan tindak pidana korupsi pengadaan sistem proteksi tenaga kerja Indonesia tahun 2012 di Kemnaker.

Baca Selengkapnya

KPK Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Pengadaan Sistem Proteksi TKI, 2 di Antaranya Pejabat Kemnaker

25 Januari 2024

KPK Tetapkan 3 Tersangka Korupsi Pengadaan Sistem Proteksi TKI, 2 di Antaranya Pejabat Kemnaker

Dua pejabat Kemnaker, Reyna Usman dan I Nyoman Darmanta ditahan selama 20 hari pertama, terhitung sejak 25 Januari 2024, di Rutan KPK.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Dukung Kemudahan Berbisnis Intra-ASEAN

7 September 2023

Mendag Zulkifli Hasan Dukung Kemudahan Berbisnis Intra-ASEAN

Pentingnya mempermudah segala aspek perdagangan intra-ASEAN, termasuk pengiriman barang dan proses keluar-masuk barang

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan Dukung UKM Indonesia Tingkatkan Ekspor ke Malaysia

8 Juni 2023

Mendag Zulkifli Hasan Dukung UKM Indonesia Tingkatkan Ekspor ke Malaysia

Domart merupakan minimarket pertama yang 100 persen menjual produk Indonesia

Baca Selengkapnya

Mendag RI dan MITI Malaysia Bahas Perjanjian Perdagangan Perbatasan

8 Juni 2023

Mendag RI dan MITI Malaysia Bahas Perjanjian Perdagangan Perbatasan

Indonesia dan Malaysia memiliki kepentingan yang sama untuk melindungi rakyat dan petani kecil.

Baca Selengkapnya

Mendag Zulkifli Hasan: Perkuat Kerja Sama Dagang Indonesia-Malaysia

11 Mei 2023

Mendag Zulkifli Hasan: Perkuat Kerja Sama Dagang Indonesia-Malaysia

Kedua menteri menekankan pentingnya kedua negara untuk meningkatkan kerja sama perdagangan

Baca Selengkapnya

Eks TKW Indonesia di Hong Kong Disiksa Majikan, Menang Kompensasi Rp 1,6 M

14 Februari 2023

Eks TKW Indonesia di Hong Kong Disiksa Majikan, Menang Kompensasi Rp 1,6 M

Seorang bekas TKW asal Indonesia disiksa di Hong Kong hingga luka fisik dan batin. Ia mendapat kompensasi sebesar Rp 1,6 miliar.

Baca Selengkapnya

Komnas HAM Sebut Jaminan Hak Asasi Pekerja Migran Masih Luput dari Perhatian

18 Desember 2022

Komnas HAM Sebut Jaminan Hak Asasi Pekerja Migran Masih Luput dari Perhatian

Kondisi pekerja migran bertambah berat dengan merebaknya virus Covid-19. Banyak terjebak di penampungan sementara.

Baca Selengkapnya