May Day, Tak Semua Buruh di Jateng Libur

Reporter

Editor

Zed abidien

Jumat, 2 Mei 2014 00:35 WIB

Sejumlah pengunjuk rasa dari Federasi Serikat Pekerja Independen membawa spanduk dan tulisan "Negara Telah Lupa", saat berunjuk rasa memperingati Hari Buruh, di Semarang, Jateng, Selasa (1/5). ANTARA/R. Rekotomo

TEMPO.CO, Semarang - Aktivis buruh menuding terdapat 90 persen pekerja di Jawa Tengah yang tak bisa melakukan libur saat peringatan Hari Buruh atau May Day pada 1 Mei. Para pekerja dinyatakan lembur karena perusahaan mendapatkan izin dari pemerintah daerah.

"Data konkret 90 persen berada di industri yang saat ini tetap beroperasi," kata koordinator aksi Gerakan Buruh Berjuang Jawa Tengah, Nanang Setiyono, saat melakukan aksi mimbar bebas di Taman Budaya Raden Saleh, Kota Semarang, Kamis, 1 Mei 2014.

Ia menyatakan masih adanya pekerja yang tak libur itu bisa dibuktikan ke kantor dinas tenaga kerja di daerah yang selama ini mengeluarkan izin ke perusahaan. "Itu bisa dicek karena izin lembur telah dikeluarkan dinas tenaga kerja," Nanang menambahkan.

Secara tegas Nanang mengaku kecewa terhadap pemerintah yang telah mengeluarkan izin mempekerjakan karyawan saat hari libur nasional ini. Ia menuding pejabat dinas tenaga kerja telah menyalahgunakan kekuasaan.

Dalam aksinya memperingati Hari Buruh Kamis ini, Gerakan Buruh Berjuang Jawa Tengah menyatakan sikap menentang kebijakan yang tak berpihak pada rakyat. Mereka juga menuntut peraturan gubernur yang mengatur mekanisme pengupahan. "Itu sesuai kontrak sosial dengan buruh yang dilakukan oleh Gubernur Ganjar Pranowo," katanya.

Wakil Ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Jawa Tengah Agung Wahono tak memungkiri tudingan masih banyak perusahaan yang mempekerjakan buruhnya saat libur nasional Hari Buruh. Menurut Agung, pekerja yang seharusnya libur tetap dihitung lembur. "Kami tak bisa meliburkan, tapi tetap mempekerjakan yang dihitung lembur," kata Agung.

Kebijakan itu banyak dilakukan oleh perusahaan yang proses produksinya dilakukan secara terus-menurus dengan sif atau pergantian sebanyak tiga kali selama 24 jam. "Kami juga tak perlu izin ke dinas tenaga kerja," kata Agung.

Ia menjelaskan pemberlakuan sistem lembur juga dilakukan saat libur nasional di luar peringatan hari buruh.

EDI FAISOL





Berita Terpopuler
PT PAL Incar Proyek Rekayasa Umum
Rieke Diah Bantah Berambisi Jadi Menteri Tenaga Kerja
Besok, 65 Ribu Buruh Bekasi 'Geruduk' Jakarta
NasDem: Jokowi itu Produk Lokal




Berita terkait

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

3 hari lalu

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

Peringatan Hari Buruh atau May Day ini juga akan dilakukan serempak di seluruh Indonesia dengan melibatkan total ratusan ribu buruh.

Baca Selengkapnya

Bukan Hari Buruh, Ini Kilas Balik Penggunaan Kata Mayday Sebagai Istilah Darurat

1 Mei 2023

Bukan Hari Buruh, Ini Kilas Balik Penggunaan Kata Mayday Sebagai Istilah Darurat

Selain lazim di peringatan Hari Buruh Internasional, May Day atau Mayday juga untuk merujuk ke kondisi kritis seperti di kedaruratan penerbangan.

Baca Selengkapnya

May Day, Kisah Rusuh Haymarket dan Muasal Peringatan Hari Buruh Internasional

1 Mei 2023

May Day, Kisah Rusuh Haymarket dan Muasal Peringatan Hari Buruh Internasional

Kerusuhan Haymarket adalah salah satu peristiwa penting dalam sejarah gerakan buruh dan hak-hak pekerja internasional, muasal May Day.

Baca Selengkapnya

Alasan Peringatan Hari Buruh Internasional Disebut May Day

30 April 2023

Alasan Peringatan Hari Buruh Internasional Disebut May Day

Labour Day atau Hari Buruh mengindikasikan kebijakan Hari Buruh Nasional Amerika Serikat untuk melawan pengaruh May Day yang sarat gerakan sosialisme.

Baca Selengkapnya

Makna Hari Buruh atau May Day, Beserta Sejarahnya yang Diperingati Setiap 1 Mei

30 April 2023

Makna Hari Buruh atau May Day, Beserta Sejarahnya yang Diperingati Setiap 1 Mei

Makna peringatan Hari Buruh atau yang juga dikenal dengan May Day. Ketahui juga sejarah terbentuknya hari tersebut baik di dunia maupun di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Ribuan Buruh Bakal Demo di Istana di Peringatan Hari Buruh Sedunia Besok: Ini Sejarah May Day

30 April 2023

Ribuan Buruh Bakal Demo di Istana di Peringatan Hari Buruh Sedunia Besok: Ini Sejarah May Day

Sejarah Hari Buruh Sedunia atau International Workers Day of May merupakan sejarah perjuangan kelas buruh dalam memperjuangkan haknya.

Baca Selengkapnya

Menaker: May Day Momentum Gaungkan Hubungan Industrial Pancasila

31 Maret 2022

Menaker: May Day Momentum Gaungkan Hubungan Industrial Pancasila

Hubungan Industrial Pancasila efektif dalam menciptakan hubungan industrial yang harmonis.

Baca Selengkapnya

Berakar dari Yunani Kuno, Inilah Sejarah Kontes Kecantikan

15 Oktober 2021

Berakar dari Yunani Kuno, Inilah Sejarah Kontes Kecantikan

Kontes kecantikan terus dilanggengkan hingga sekarang. Kontes kecantikan sendiri mempunyai sejarah yang panjang.

Baca Selengkapnya

Walikota Hendi Teruskan Aspirasi Buruh Lewat APEKSI

3 Mei 2021

Walikota Hendi Teruskan Aspirasi Buruh Lewat APEKSI

Walikota Semarang menyampaikan kekhawatiran para pekerja terkait UU Cipta Kerja. Antara lain sistem kerja kontrak, praktik outsourcing, dan waktu kerja yang eksploitatif

Baca Selengkapnya

May Day 2020, 5 Film Ini Mengulik Perjuangan Buruh

1 Mei 2020

May Day 2020, 5 Film Ini Mengulik Perjuangan Buruh

Berikut 5 film yang menyoroti perjuangan para buruh dan pekerja, yang cocok untuk ditonton di Hari Buruh Internasional atau May Day 2020.

Baca Selengkapnya