Banjarnegara Bangun Jalan Tembus Dieng-Pantura

Reporter

Editor

Raihul Fadjri

Selasa, 14 Januari 2014 18:14 WIB

Telaga Merdada terlihat dari atas ketinggian 2.500 meter, di Dieng, Banjarnegara, (4/10). Penghujung musim kemarau di Dataran Tinggi Dieng menyuguhkan pemandangan yang eksotis. Aris Andrianto/Tempo

TEMPO.CO, Banjarnegara - Untuk mendongkrak kunjungan wisata di Dataran Tinggi Dieng, Pemerintah Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, menyiapkan pembangunan jalan tembus Dieng-Batang. Pembangunan akan dimulai tahun ini. “Panjang jalan direncanakan mencapai 4,5 kilometer dari Dieng menembus Batang,” kata Kepala Bidang Bina Marga Dinas Pekerjaan Umum Kabupaten Banjarnegara, Sucipto, Selasa 14 Januari 2014.

Ia mengatakan, pembangunan jalan jalan tembus Dieng-Batang untuk tahap pertama akan menghabiskan dana Rp 1,5 miliar, berasal dari APBD Provinsi Jawa Tengah. Pembangunan jalan dimulai dari tugu monumen bencana tak jauh dari Kawah Sileri di Desa Kepakisan sampai Dusun Bitingan, dusun paling ujung di desa setempat.

Kepala Dinas PU Banjarnegara, Supriyo, mengatakan, jalan tembus Dieng-Batang nantinya akan menjadi jalan provinsi. Sehingga biaya perawatan tak membebani pemerintah kabupaten.

Bupati Banjarnegara Sutedjo Slamet Utomo mengatakan, akses jalan antara Dieng - Batang sangat menguntungkan Banjarnegara dari sisi kepariwisataan. "Wisatawan dari arah Pantura akan lebih mudah menuju Dieng. Warga Batang selatan juga akan banyak ke Dieng untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," katanya.

Sutedjo mengatakan, selain jalan tembus Dieng-Batang, di sekitar lokasi obyek wisata Dieng juga akan dibangun hotel bintang tiga. “Ada investor lokal yang tertarik membangun hotel di Dieng,” katanya. Izin pembangunan hotel itu dengan syarat arsiteknya harus menyatu dengan alam dan lingkungan, harga hotel harus beda jauh dengan homestay, dan ketiga menggunakan tenaga-tenaga lokal. “Jangan sampai mematikan bisnis home stay yang selama ini sudah ada terlebih dahulu,” katanya.

Hotel bintang tiga itu rencananya akan dibangun oleh Surya Yudha Group. "Selama ini wisatawan kesulitan mencari penginapan meskipun sudah ada home stay milik penduduk," kata Komisaris Utama Group Surya Yudha, Satriyo Yudiharto.

Ia mengatakan, hotel yg akan dibangun diperkirakan akan menghabiskan investasi sebesar Rp 75 miliar. Ia berharap, dengan berdirinya sebuah hotel, industri pariwisata di Dieng bisa lebih maju.

ARIS ANDRIANTO

Berita terkait

Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

7 hari lalu

Pj. Bupati Banyuasin Tinjau Langsung Kondisi Jalan Poros Kecamatan Air Salek

Penjabat (Pj) Bupati Banyuasin, Hani Syopiar Rustam, meninjau langsung jalan Desa Srikaton menuju ke Jalan Perambahan, pada Minggu, 28 April 2024.

Baca Selengkapnya

Koneksikan Jalan Pesisir Utara ke Jakarta dan Bandara Soekarno-Hatta, Pemkab Tangerang Gelontorkan Rp 40,2 Miliar

40 hari lalu

Koneksikan Jalan Pesisir Utara ke Jakarta dan Bandara Soekarno-Hatta, Pemkab Tangerang Gelontorkan Rp 40,2 Miliar

Pemkab Tangerang menggelontorkan dana Rp 40,2 miliar untuk mengkoneksikan jalan di pesisir utara Tangerang ke Jakarta dan Bandara Soekarno-Hatta.

Baca Selengkapnya

Beijing Sepakati Anggaran Pemerintah Pusat dan Daerah Periode 2024

55 hari lalu

Beijing Sepakati Anggaran Pemerintah Pusat dan Daerah Periode 2024

Sidang parlemen "Dua Sesi" Cina resmi ditutup dengan hasil akhir menyepakati anggaran pemerintah pusat dan daerah periode 2024, menerima laporan kerja

Baca Selengkapnya

Pemda Diminta Koordinasi dengan Bulog Bantu Salurkan Beras SPHP

26 Februari 2024

Pemda Diminta Koordinasi dengan Bulog Bantu Salurkan Beras SPHP

Penyaluran beras SPHP dimaksimalkan sebanyak 200 ribu ton per bulan untuk periode Januari-Maret 2024.

Baca Selengkapnya

Pemerataan Dokter Spesialis Bisa Dimulai dari Dukungan Pemerintah Daerah

23 Februari 2024

Pemerataan Dokter Spesialis Bisa Dimulai dari Dukungan Pemerintah Daerah

Ketua IDI Mohammad Adib Khumaidi mengatakan, pemerintah daerah berperan untuk pemerataan dokter spesialis

Baca Selengkapnya

Pajak Hiburan 75 Persen Diatur dalam UU HKPD, Kemenkeu: untuk Kemandirian Daerah

17 Januari 2024

Pajak Hiburan 75 Persen Diatur dalam UU HKPD, Kemenkeu: untuk Kemandirian Daerah

Pajak hiburan termaktub dalam UU HKPD untuk penguatan pajak daerah, dan mendukung agar daerah bisa lebih mandiri.

Baca Selengkapnya

Warga 1 Desa Dekat Gunung Lewotobi Diminta Mengungsi, Ada Sinar Api

10 Januari 2024

Warga 1 Desa Dekat Gunung Lewotobi Diminta Mengungsi, Ada Sinar Api

Badan Geologi Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral menaikkan status Gunung Lewotobi Laki-laki di NTT dari Level III atau Siaga jadi Level IV.

Baca Selengkapnya

Fasilitasi Akses, Pemkab Kediri Perluas Jalan Menuju Bandara

24 November 2023

Fasilitasi Akses, Pemkab Kediri Perluas Jalan Menuju Bandara

Pemerintah Kabupaten Kediri melakukan percepatan pembangunan prasarana menuju bandara.

Baca Selengkapnya

Kepala Bapanas Minta Pemerintah Daerah Gencarkan Program Ketahanan Pangan

19 November 2023

Kepala Bapanas Minta Pemerintah Daerah Gencarkan Program Ketahanan Pangan

Kepala Bapanas Arief Prasetyo Adi meminta seluruh pemerintah daerah menggencarkan berbagai program ketahanan pangan.

Baca Selengkapnya

Perjuangan Bupati Arief Rohman Membangun Jalan Randublatung-Getas

8 November 2023

Perjuangan Bupati Arief Rohman Membangun Jalan Randublatung-Getas

Pembangunan ruas jalan Randublatung - Getas yang nantinya bisa mempermudah akses masyarakat dari Blora menuju Ngawi, Jawa Timur dan sebaliknya, sudah mulai dilakukan.

Baca Selengkapnya