Kejaksaan Agung : Tersangka dan Terdakwa Korban Tsunami Aceh Bebas Demi Hukum

Reporter

Editor

Kamis, 6 Januari 2005 02:26 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Para tersangka dan terdakwa yang selamat dalam musibah bencana alam di Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam ada kemungkinan dibebaskan demi hukum. Situasi ini terjadi bila saksi dan alat bukti turut menjadi korban. “Tidak menutup kemungkinan dengan alasan pemaafan maka bisa bebas atau lepas dari tuntutan,”kata juru bicara Kejaksaan Agung R. J. Soehandoyo kepada wartawan di Jakarta. Meskipun bebas dari tuntutan hukum, Soehandoyo menampik bila perkara itu disebut terjadi pemutihan tapi dihentikan penyidikan dan penuntutannya. Alasannya, penghentian penyidikan dan penuntutan suatu perkara itu dimungkinkan dalam Kitab Undang-Undang Hukum Acara Pidana (KUHAP) karena tidak terdapat cukup bukti. Terkait keputusan presiden akan mengambil alih semua persoalan di Provinsi NAD, menurutnya, bermakna penginventarisasi semua kasus yang ditangani Kejaksaan Tinggi dan semua Kejaksaan Negeri di NAD. Kendalanya, “Susah sekali mengumpulkan data dalam kondisi sekarang apalagi dokumennya musnah,”kata Soehandoyo. Secara terpisah, pakar hukum pidana J.E. Sahetapy tidak sependapat dengan langkah yang akan diambil kejaksaan ini. “Kalau (tersangka/terdakwa) tidak mati ya (penyidikan/penuntutan) harus dimulai lagi,”kata dia ketika dihubungi Tempo, tadi malam. Meskipun alat bukti maupun saksi hilang, kejaksaan tak bisa menghentikan perkara itu.Menurut Sahetapy, meskipun musibah terjadi, keadilan tetap harus ditegakkan dan tidak boleh mengurangi proses penegakan hukum itu sendiri. Pengadilanlah yang berhak memutuskan perkara itu. Jika perkara dihentikan karena ketiadaan saksi dan alat bukti bahkan jaksa penuntutnya sendiri, maka dikhawatirkan kasus-kasus korupsi yang ditangani provinsi itu ditiadakan pula. Istiqomatul Hayati

Berita terkait

Gempa Mengguncang Kuat Seram Sampai Papua, Ini Penjelasan BMKG

5 jam lalu

Gempa Mengguncang Kuat Seram Sampai Papua, Ini Penjelasan BMKG

Gempa M6,0 yang mengguncang Seram Bagian Utara, Maluku, pada Senin dinihari masih memiliki rangkaian gempa susulan hingga pagi

Baca Selengkapnya

Cara BMKG Memantau Bahaya Tsunami Gunung Ruang yang Masih Berstatus Awas

5 hari lalu

Cara BMKG Memantau Bahaya Tsunami Gunung Ruang yang Masih Berstatus Awas

BMKG mengawasi kondisi muka air di sekitar pulau Gunung Ruang secara ketat. Antisipasi jika muncul tsunami akibat luruhan erups.

Baca Selengkapnya

Badan Geologi Peringatkan Potensi Lontaran Batuan Pijar dan Tsunami Akibat Letusan Gunung Ruang

6 hari lalu

Badan Geologi Peringatkan Potensi Lontaran Batuan Pijar dan Tsunami Akibat Letusan Gunung Ruang

Badan Geologi menaikkan status Gunung Ruang menjadi Awas dan memperingatkan potensi lontaran batuan pijar dan tsunami.

Baca Selengkapnya

BMKG Minta Warga Waspada 5 Potensi Bencana Susulan Akibat Gempa Bumi

6 hari lalu

BMKG Minta Warga Waspada 5 Potensi Bencana Susulan Akibat Gempa Bumi

Gempa bumi seperti yang terjadi di Garut, menurut BMKG sering disusul dengan bencana lainnya seperti tanah longsor, pohon tumbang, bahkan tsunami.

Baca Selengkapnya

Aktivitas Meningkat Lagi, Gunung Ruang Kembali Berstatus Awas per Hari Ini

6 hari lalu

Aktivitas Meningkat Lagi, Gunung Ruang Kembali Berstatus Awas per Hari Ini

Dengan naiknya status aktivitas Gunung Ruang tersebut, daerah bahaya kembali diperlebar menjadi radius 6 kilometer. Termasuk waspada potensi tsunami

Baca Selengkapnya

Gempa Mengguncang dari Laut Selatan, Wisatawan Ramai Tinggalkan Pantai Pangandaran

7 hari lalu

Gempa Mengguncang dari Laut Selatan, Wisatawan Ramai Tinggalkan Pantai Pangandaran

Dinas Pariwisata Kabupaten Pangandaran membantah banyak wisatawan pulang mendadak dan sebabkan kemacetan pasca-guncangan gempa pada dinihari tadi.

Baca Selengkapnya

Gempa 6,5 Magnitudo di Laut Selatan Jawa Barat, Guncangan Terasa Hingga Depok

8 hari lalu

Gempa 6,5 Magnitudo di Laut Selatan Jawa Barat, Guncangan Terasa Hingga Depok

Warga Depok merasakan guncangan gempa 6,5 magnitudo yang terjadi pada Sabtu malam. Titik gempa di laut selatan Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Gempa yang Mengguncang Kencang Garut hingga Jakarta, Ini Data dan Penjelasan BMKG

8 hari lalu

Gempa yang Mengguncang Kencang Garut hingga Jakarta, Ini Data dan Penjelasan BMKG

BMKG memperbarui informasi gempa yang mengguncang kuat dari laut selatan Pulau Jawa pada Kamis menjelang tengah malam, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya

Gempa Magnitudo 4,7 Guncang Boalemo Gorontalo, Tidak Berpotensi Tsunami

8 hari lalu

Gempa Magnitudo 4,7 Guncang Boalemo Gorontalo, Tidak Berpotensi Tsunami

Gempa tersebut dirasakan di Kabupaten Boalemo, Kabupaten Gorontalo, Kabupaten Bone Bolango, Kota Gorontalo hingga Kabupaten Pohuwato.

Baca Selengkapnya

Gempa Getarkan Pacitan dan Banyak Wilayah Lain di Indonesia Sepanjang Hari Ini

13 hari lalu

Gempa Getarkan Pacitan dan Banyak Wilayah Lain di Indonesia Sepanjang Hari Ini

Kebanyakan gempa memiliki Intensitas guncangan pada skala III MMI. Ada juga yang IV MMI. Simak data selengkapnya dari BMKG.

Baca Selengkapnya