Pemeriksaan Bupati Ngada Terkesan Ditutup-tutupi  

Reporter

Rabu, 8 Januari 2014 10:50 WIB

Bupati Ngada, Marianus Sae. Tempo/Jhon Seo

TEMPO.CO, Kupang - Bupati Ngada Marianus Sae dipastikan telah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka oleh penyidik Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur. Pemeriksaan ini terkait aksi pemblokiran Bandar Udara Turelelo, Soa, pada Desember lalu. Namun, sebagian kalangan menilai pemeriksaan terhadap Marianus itu dilakukan secara diam-diam sehingga terkesan ada yang ditutupi.

"Saya pastikan Bupati Ngada telah dimintai keterangannya terkait aksi pemblokiran Bandara Turelelo," kata Humas Polda NTT Ajun Komisaris Besar Okto Riwu kepada Tempo, Rabu, 8 Januari 2013.

Bupati Ngada Marianus Sae ditetapkan sebagai tersangka oleh Polda NTT terkait aksinya yang memerintahkan Sat Pol PP untuk meemblokir Bandara Turelelo pada akhir Desember 2013 lalu.

Informasi yang dihimpun menyebutkan Bupati Ngada Marianus Sae menjalani pemeriksaan di Mapolda NTT pada Minggu, 5 Januari 2014 malam hingga Senin, 6 Januari 2014 dinihari. "Untuk waktunya saya tidak tahu pasti, tapi itu tidak penting. Yang penting kami sudah ambil keterangannya," katanya.

Dia juga mengaku tidak mengetahui pasti apakah saat pemeriksaan Bupati Ngada didampingi kuasa hukum. Namun menurut dia, dengan ancaman hukuman di bawah lima tahun, maka Bupati tidak perlu didampingi kuasa hukum. "Kuasa hukum terhadap Bupati tidak wajib. Itu hak tersangka karena ancaman hukumannya di bawah lima tahun. Namun, saya tidak tahu apakah saat itu didampingi kuasa hukum atau tidak," katanya.

Terkait pemeriksan Bupati Ngada yang terkesan tertutup dari publik, kata Okto, pemeriksaan terhadap Bupati Ngada harus dilakukan secara tertutup untuk keadilan dan penghormatan terhadap privasi Bupati Ngada. "Memang harus tertutup pemeriksaannya," katanya.

Dia mengaku tidak mengetahui juga berapa banyak pertanyaan yang dilontarkan kepada Bupati Ngada, tapi diakuinya pemeriksaan seputar pemblokiran Bandara Turelelo, Soa. "Kami tidak bisa keluar dari situ karena itu materi perkaranya," katanya.

Bupati Ngada Marianus Sae dikenakan Pasal 421 KUHP dengan ancaman hukuman penjara 2,8 tahun penjara. Gara-gara tidak mendapat tiket pesawat Merpati dari Kupang tujuan Ngada, Marianus Sae memerintahkan Satuan Polisi Pamong Praja menutup bandara.




YOHANES SEO

Terkait:
Dalih Bupati Ngada Tutup Bandara: Saya Dipermainkan
Blokir Bandara Bupati Ngada Diusut Polisi
Akhirnya Polda Tetapkan Bupati Ngada Tersangka

Berita terkait

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

15 jam lalu

Budi Karya Minta Aset Bandara Tuanku Tambusai Segera Dilimpahkan ke Kemenhub

Budi Karya menginstruksikan agar aset Bandara Tuanku Tambusai, Riau diserahkan ke Kementerian Perhubungan.

Baca Selengkapnya

Bandara Sam Ratulangi Manado Dibuka Lagi Usai Tutup Sementara karena Erupsi Gunung Ruang

16 jam lalu

Bandara Sam Ratulangi Manado Dibuka Lagi Usai Tutup Sementara karena Erupsi Gunung Ruang

Operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali dibuka setelah sempat ditutup sementara karena terdampak sebaran abu vulkanik Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

18 jam lalu

Bandara AH Nasution Sumut Senilai Rp 434,5 Miliar Rampung Dibangun, Menhub: Bisa Tingkatkan Ekonomi Daerah

Proyek pembangunan bandara AH Nasution ini mulai dibangun pada 2020 dengan anggaran sebesar Rp 434,5 miliar.

Baca Selengkapnya

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

20 jam lalu

Dampak Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Ditutup hingga Pukul 10.00 WITA Hari Ini

Penutupan Bandara Sam Ratulang Manado diperpanjang hingga pagi hari ini, Ahad, 5 Mei 2024, pukul 10.00 WITA.

Baca Selengkapnya

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

1 hari lalu

Fakta Bandara Internasional Kansai Jepang, Biaya Pembangunan Termahal dan Terancam Tenggelam

Mulai dari lokasi pembangunannya di pulau buatan sampai ancaman tenggelam, simak informasi menarik tentang Bandara Internasional Kansai Jepang.

Baca Selengkapnya

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

1 hari lalu

Bandara di Jepang Ini Tak Pernah Kehilangan Bagasi Penumpang, Apa Rahasianya?

Bandara Internasional Kansai Jepang pertama kali dibuka pada 1994, dan diperkirakan melayani 28 juta penumpang per tahun.

Baca Selengkapnya

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

2 hari lalu

Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Manado Masih Ditutup hingga Besok

Penutupan sementara operasional Bandara Sam Ratulangi Manado kembali diperpanjang hingga besok, Sabtu, 4 Mei 2024 pukul 18.00 WITA.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

2 hari lalu

17 Bandara Internasional Dipangkas, Bagaimana Dampaknya ke Pertumbuhan Ekonomi Daerah?

Direktur Utama InJourney Airports, Faik Fahmi mengatakan pemangkasan jumlah bandara internasional tidak bepengaruh signifikan ke ekonomi daerah.

Baca Selengkapnya

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

2 hari lalu

17 Bandara Internasional Turun Status karena Sepi Kunjungan Wisman, Ini Kata Kemenhub

Lesunya aktivitas kunjungan wisman ke 17 bandara internasional membuat Kemenhub menurunkan status penggunaan bandara menjadi bandara domestik.

Baca Selengkapnya

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

2 hari lalu

Penumpang Ketahuan Bawa Ular saat akan Naik Pesawat, Disembunyikan di Celana

Keamanan bandara menggunakan Advanced Imaging Technology (AIT) untuk mendeteksi kejanggalan pada penumpang itu sebelum naik pesawat.

Baca Selengkapnya