Gratis! Naik Angkot Kurang dari Satu Jam  

Reporter

Editor

Amirullah

Minggu, 24 November 2013 08:23 WIB

Walikota Surabaya Tri Rismaharini. TEMPO/ Ika Ningtyas

TEMPO.CO, Surabaya -Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini tak pernah kehabisan ide untuk membenahi infrastruktur Surabaya. Demi menciptakan budaya transportasi massal, Risma berencana menggratiskan masyarakat yang naik angkot kurang dari satu jam. "Nanti kami gaji sopir angkotnya," kata Risma saat menjadi pembicara di CEO Forum di Hotel Bumi Surabaya, Sabtu, 23 November 2013.

Risma, sapaan akrab Tri Rismaharini, mengatakan terobosan ini dimaksudkan untuk mendorong masyarakat agar mau menjadikan angkot sebagai transportasi utamanya. Sopir angkot juga tak perlu pusing memikirkan target setoran. Mereka akan digaji pemerintah kota dan harus mematuhi aturan-aturannya. "Enggak boleh ugal-ugalan atau ngetem sembarangan," kata Risma.

Rencananya, program angkot gratis ini akan terealisasi mulai tahun depan. Program ini sejalan dengan program peremajaan armada angkot yang tengah dilakukan oleh pemkot Surabaya. Hal ini dapat dilakukan dengan menggandeng koperasi angkot yang ada.

Modal peremajaan angkot akan diberikan melalui tujuh koperasi angkot yang berdasarkan zona. Rute angkot pun akan terkoneksi dengan sistem angkutan monorel dan trem yang dikembangkan oleh Pemkot Surabaya.

Lalu lintas angkot, kata Risma, akan diatur sangat disiplin sehingga mampu memberi kepastian waktu. "Harus tepat waktu. Saat trem dan monorel datang, angkot harus pergi. Kalau mereka macam-macam kami lakukan tindakan," ujar Risma.

DEWI SUCI RAHAYU




Berita lainnya:
Foto Ibas Berkaus Lengan Pendek Ada di Instagram
Keluarga Vita KDI di Nganjuk Menutup Diri
Gara-gara Rhoma Irama, Ahok Tak Berani Berjudi
Abraham Samad Sebut Boediono Orang Biasa
Ini Bahasa di Kalangan Waria

Berita terkait

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

1 hari lalu

Masuk Bursa Cagub Jakarta, Risma: Saya Takut dan Tak Punya Uang

PDIP sebelumnya mengusulkan Menteri Sosial Tri Rismaharini hingga Menpan RB Abdullah Azwar Anas sebagai cagub Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

1 hari lalu

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

Sebanyak 11 ribu orang telah keluar dari kemiskinan. Di bulan ini, ada sekitar 4.000 orang keluar dari kemiskinan

Baca Selengkapnya

Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

7 hari lalu

Termasuk Nama Potensial di Pilkada Jakarta, Mengapa Anies Baswedan Belum Terpikir Maju?

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan enggan menanggapi pertanyaan wartawan apakah akan maju lagi pada Pemilikan Kepala Daerah DKI Jakarta.

Baca Selengkapnya

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

8 hari lalu

Pengamat Klaim 3 Tokoh Ini Punya Modal Popularitas untuk Maju Pilkada Jakarta

Pengamat Politik Karyono menyebut ada tiga tokoh yang memiliki modal popularitas untuk maju Pilkada Jakarta. Siapa saja?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

9 hari lalu

Pengamat Sebut Tri Rismaharini Menjanjikan untuk Maju Pilkada Jakarta

Menurut sejumlah pengamat politik, Menteri Sosial Tri Rismaharini memiliki nama besar di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Risma Dikabarkan Maju di Pilkada Jakarta, Begini Respons PDIP

12 hari lalu

Risma Dikabarkan Maju di Pilkada Jakarta, Begini Respons PDIP

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful merespons kabar jika Tri Rismaharini atau Risma maju di Pilkada Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

PDIP Masih Menjaring Nama untuk Pilkada Jakarta 2024: Banyak Tokoh Potensial

12 hari lalu

PDIP Masih Menjaring Nama untuk Pilkada Jakarta 2024: Banyak Tokoh Potensial

Untuk Pilkada Jakarta 2024, Ketua DPP PDIP Djarot Saiful mengatakan partainya saat ini masih menjaring nama.

Baca Selengkapnya

Mensos Risma dan Dubes Mohamad Oemar Berlebaran di KBRI Paris

14 hari lalu

Mensos Risma dan Dubes Mohamad Oemar Berlebaran di KBRI Paris

Lebaran di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Paris tahun ini dihadiri sedikitnya 150 orang Diaspora dan Warga Bangsa yang kuliah maupun bekerja dan tinggal di sekitaran Perancis.

Baca Selengkapnya

Faisal Basri Blak-blakan Kritik 3 Menteri Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres: Mereka Hanya Baca Pidato Kenegaraan

14 hari lalu

Faisal Basri Blak-blakan Kritik 3 Menteri Jokowi di Sidang Sengketa Pilpres: Mereka Hanya Baca Pidato Kenegaraan

Faisal Basri menanggapi kesaksian empat menteri Presiden Jokowi dalam sidang sengketa Pilpres 2024. Tiga di antaranya disebut hanya membaca pidato.

Baca Selengkapnya

Mensos Jelaskan Program Pena kepada Direktur OECD

14 hari lalu

Mensos Jelaskan Program Pena kepada Direktur OECD

Direktur OECD membuka peluang program Pena dapat menjadi contoh untuk negara anggota lainnya.

Baca Selengkapnya