Siswa SMK Debat Enam Bahasa di UNY

Reporter

Rabu, 30 Oktober 2013 04:00 WIB

sxc.hu

TEMPO.CO, Yogyakarta--Direktorat Pembinaan SMK, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan Fakultas Bahasa dan Sastra, Universitas Negeri Yogyakarta menggelar kompetisi debat antar siswa SMK dari 33 provinsi di Indonesia yang memakai enam bahasa.

Wakil Dekan I Fakultas Bahasa dan Sastra UNY, Widyastuti mengatakan sekitar 525 siswa SMK perwakilan 33 Provinsi di Indonesia mengikuti kompetisi yang berlangsung pada 29-31 Oktober 2013 ini. "Mereka terbagi dalam banyak tim yang masing-masing beranggotakan tiga siswa," ujar Widyastuti di sela kompetisi yang berlangsung di gedung kampus FBS UNY pada Selasa, 29 Oktober 2013.

Dia mengatakan kompetisi ini melombakan debat dalam enam kategori, yakni bahasa Indonesia, Inggris, Jerman, Prancis, Jepang dan Mandarin. Menurut dia tidak semua provinsi mengirim tim untuk mengikuti semua kelompok. "Bahasa Jepang dan Mandarin terhitung masih belum banyak yang mengirim," ujar dia.

Menurut Widyastuti tema debat dengan memakai bahasa Indonesia dan lima bahasa asing itu beragam. Juri mengajukan tema dari banyak jenis topik seperti politik, sosial, budaya, pendidikan dan sains. "Selain kualitas bahasa, wawasan siswa SMK juga diuji," ujar dia.

Dia menilai kompetisi ini bisa menggambarkan kapasitas siswa-siswa SMK yang sebenarnya memiliki kemampuan berbahasa asing dan pengetahuan tidak kalah dengan siswa sekolah umum. Widyastuti menganggap pengujian pada kemampuan siswa SMK dalam menguasai beragam bahasa dan menganalisis masalah umum bisa mengerek citra pendidikan vokasi. "Memang mereka kualitas terbaik baru di terlihat di kelompok bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Tapi bahasa-bahasa lain sudah lumayan juga," ujar dia.

Menurut Widyastuti para juri kompetisi ini memberikan keringanan di kelompok bahasa tersulit, seperti Mandarin dan Jepang. Para siswa SMK tidak perlu intensif berdebat melainkan hanya menyampaikan presentasi mengenai analisis persoaalan yang diajukan juri. "Penggantinya, juri juga menguji kemampuan mereka menulis sebagian penjelasan di huruf kanji," kata dia.

ADDI MAWAHIBUN IDHOM

Terpopuler:

Nasihat MUI buat FPI dan Jokowi Soal Lurah Susan

Satu Ekor Kuda Prabowo Seharga Rp 3 Miliar

Mahasiswa Kupang Tolak FPI dan Hizbut Tahrir

Rapat DPR Semalam, Jokowi 'Dibantai' Soal Ria Rio

Berita terkait

12 Jurusan SMK Paling Diminati dan Prospek Kerja Menjanjikan

12 Agustus 2022

12 Jurusan SMK Paling Diminati dan Prospek Kerja Menjanjikan

Bagi kalian yang mau lulus sekolah menengah langsung kerja, kamu bisa memilih melanjutkan studi ke jenjang SMK. Ini berbagai pilihan jurusannya.

Baca Selengkapnya

Anak Usaha Pertamina Ini Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMK, Simak Syaratnya

10 September 2021

Anak Usaha Pertamina Ini Buka Lowongan Kerja untuk Lulusan SMK, Simak Syaratnya

PT Pertamina Training & Consulting mengumumkan pembukaan lowongan kerja terbaru. Apa saja syarat yang harus dipenuhi pelamar kerja itu?

Baca Selengkapnya

Airlangga Hartarto Usulkan Tambah Anggaran Rp 2,5 T pada 2019

21 Agustus 2018

Airlangga Hartarto Usulkan Tambah Anggaran Rp 2,5 T pada 2019

Menperin Airlangga Hartarto mengusulkan tambahan anggaran Rp 2,57 triliun untuk memasuki revolusi industri keempat.

Baca Selengkapnya

Agar Lulusan SMK Siap Kerja, 1 Siswa Butuh Rp7,5 Juta Setahun

19 Desember 2017

Agar Lulusan SMK Siap Kerja, 1 Siswa Butuh Rp7,5 Juta Setahun

Kementerian Perindustrian menyatakan, agar bisa siap kerja satu siswa SMK perlu dana operasional Rp 7,5 juta per tahun.

Baca Selengkapnya

Kementerian Perindustrian Sesuaikan Program Studi Vokasi

18 Desember 2017

Kementerian Perindustrian Sesuaikan Program Studi Vokasi

Kementerian Perindustrian mengklaim telah menyesuaikan 35 program studi vokasi atau kejuruan terhadap kurikulum SMK.

Baca Selengkapnya

Bertemu Menteri, Siswa Sekolah Kejuruan Mengeluh Tak Bisa Praktik

15 November 2017

Bertemu Menteri, Siswa Sekolah Kejuruan Mengeluh Tak Bisa Praktik

Minimnya fasilitas membuat siswa sekolah kejuruan kesulitan mempraktikkan teori yang didapatkan di sekolah.

Baca Selengkapnya

Kementerian Pendidikan Rintis SMK Perfilman, Ini Targetnya  

7 Maret 2017

Kementerian Pendidikan Rintis SMK Perfilman, Ini Targetnya  

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di bidang perfilman segera didirikan untuk memastikan tersedianya tenaga terampil di bidang ini.

Baca Selengkapnya

Kementerian BUMN Kembangkan SMK Gula di Situbondo

22 November 2016

Kementerian BUMN Kembangkan SMK Gula di Situbondo

Pengembangan itu juga sebagai bagian dari program BUMN Untuk Negeri, serta tanggungjawab sosial kepada lingkungan setempat.

Baca Selengkapnya

Menteri Budi Sumadi Ajak PTN Dirikan Sekolah Vokasi Maritim

17 November 2016

Menteri Budi Sumadi Ajak PTN Dirikan Sekolah Vokasi Maritim

"Lapangan kerja di Indonesia selama ini sangat sedikit, sementara di dunia internasional profesi (di bidang, red.) kelautan banyak dibutuhkan"

Baca Selengkapnya

Presiden Jokowi Teken Inpres Revitalisasi SMK

19 September 2016

Presiden Jokowi Teken Inpres Revitalisasi SMK

Instruksi itu di antaranya menyusun peta kebutuhan tenaga kerja bagi lulusan SMK sehubungan dengan peta pengembangan SMK.

Baca Selengkapnya