Benhan Bebas Karena Punya Tanggungan Keluarga  

Reporter

Sabtu, 7 September 2013 15:20 WIB

Akun Twitter @benhan. twitter.com/benhan

TEMPO.CO, Jakarta - Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan mengabulkan penangguhan penahanan terhadap Benny Handoko atau @benhan. Alasannya, Benhan dianggap masih memiliki tanggungan keluarga, serta berposisi sebagai tulang punggung keluarga.

"Keluarga yang meminta penangguhan penahanan," ujar Kasi Pidana Umum Kejari Jaksel, Agung Ardiyanto, Sabtu, 7 September 2013. Pihak kejaksaan akhirnya memutuskan mengabulkan penangguhan penahanan itu kemarin malam. Benhan pun langsung keluar dari Rutan Cipinang pukul 22.00 WIB.

Agung menyatakan, permintaan penangguhan penahanan baru diterima pihaknya, Jumat sore. Tak bisa langsung diputuskan, proses penangguhan penahanan terhadap Benhan sedikit berlarut. Keluarga yang merasa sudah mengantongi izin mendatangi Rutan Cipinang sejak sore hari. Namun Benhan baru dibebaskan beberapa jam kemudian.

Pengacara Benhan, Jimmy Simanjuntak, menganggap penangguhan penahanan itu sudah menjadi hak Benhan yang dianggapnya kooperatif selama penyidikan di Polda Metro Jaya.

Jimmy mengatakan, tidak mungkin kliennya melarikan diri ketika proses kasus ini berjalan. Ini yang dikhawatirkan jaksa, sehingga merasa perlu memenjarakannya.

"Mangkir dari panggilan penyidik saja tak pernah, apalagi melarikan diri," ujar dia. Namun, ia mengatakan, bersyukur akhirnya penangguhan penahanan berhasil dikabulkan. Usai itu pihaknya akan fokus menghadapi persidangan bila berkasnya telah P21.

Benny ditahan di Rutan Cipinang sejak Kamis sore, 5 September 2013. Ia mendapat penangguhan pembebasan pada Jumat malam keesokan harinya.

Politikus Partai Golkar, Muhammad Misbakhun, menuding pemilik akun @benhan mencemarkan nama dan memfitnahnya di Twitter pada 8 Desember 2012. Misbakhun kemudian melaporkan kasus ini ke kepolisian. Polisi menjerat Benny dengan Pasal 27 ayat 3 juncto Pasal 45 Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.

M. ANDI PERDANA




Berita Terpopuler:


Muncikari Taman Sari: Saya Tak Perdagangkan Birahi
Penangguhan Penahanan Dikabulkan, @benhan Bebas
@benhan Digunduli, Karutan Cipinang: Tradisi
Pesan @benhan untuk Aktivis Media Sosial
Digundul di Penjara, @benhan Tak Masalah



Berita terkait

Kasus Bullying di Binus School Serpong Dilimpahkan ke Kejaksaan, Pelaku tidak Ditahan

3 hari lalu

Kasus Bullying di Binus School Serpong Dilimpahkan ke Kejaksaan, Pelaku tidak Ditahan

Kasus bullying atau perundungan di sekolah Internasional Binus School Serpong segera memasuki babak baru.

Baca Selengkapnya

Palti Hutabarat Didakwa Pasal Berlapis di Kasus Rekaman Suara Kades Diminta Menangkan Prabowo

6 hari lalu

Palti Hutabarat Didakwa Pasal Berlapis di Kasus Rekaman Suara Kades Diminta Menangkan Prabowo

Kasus Palti Hutabarat ini bermula saat beredar video dengan rekaman suara tentang arahan untuk kepala desa agar memenangkan Prabowo-Gibran

Baca Selengkapnya

Dugaan Korupsi APBDes di Tiga Desa di Tulungagung, Kejaksaan: Ada Kejutan Setelah Idul Fitri

26 hari lalu

Dugaan Korupsi APBDes di Tiga Desa di Tulungagung, Kejaksaan: Ada Kejutan Setelah Idul Fitri

Kejaksaan Negeri Kabupaten Tulungagung sedang menyelidiki kasus dugaan korupsi anggaran desa (APBDes) di sejumlah desa

Baca Selengkapnya

Dugaan Korupsi Uang Pajak Rp 8 Miliar, Mantan Direktur Keuangan dan Bendahara RS Haji Adam Malik Medan Ditahan

29 hari lalu

Dugaan Korupsi Uang Pajak Rp 8 Miliar, Mantan Direktur Keuangan dan Bendahara RS Haji Adam Malik Medan Ditahan

Kejaksaan Negeri Medan menahan dan menetapkan dua mantan pejabat RSUP Adam Malik sebagai tersangka korupsi

Baca Selengkapnya

Tolak Pleidoi Altaf Pembunuh Mahasiswa UI, Jaksa Kutip Ayat Al-Qur'an dan Memberikan Tasbih

35 hari lalu

Tolak Pleidoi Altaf Pembunuh Mahasiswa UI, Jaksa Kutip Ayat Al-Qur'an dan Memberikan Tasbih

Jaksa penuntut umum Kejaksaan Negeri Depok memberikan tasbih kepada Altafasalya Ardnika Basya (23 tahun), terdakwa pembunuhan mahasiswa UI.

Baca Selengkapnya

Saksi Ahli Sebut Ucapan Adam Deni Tuduhan tapi Dampaknya Menistakan Nama Baik Ahmad Sahroni

36 hari lalu

Saksi Ahli Sebut Ucapan Adam Deni Tuduhan tapi Dampaknya Menistakan Nama Baik Ahmad Sahroni

Pegiat media sosial, Adam Deni Gearaka, kembali menjalani sidang perkara pencemaran nama baik Ahmad Sahroni

Baca Selengkapnya

ICJR Ungkap 4 Alasan Aktivis Lingkungan Karimunjawa Daniel Frits Harus Diputus Bebas

37 hari lalu

ICJR Ungkap 4 Alasan Aktivis Lingkungan Karimunjawa Daniel Frits Harus Diputus Bebas

Aktivis lingkungan Karimunjawa Daniel Frits dikriminalisasi setelah memberi komentar soal rencana tambak udang di Karimunjawa.

Baca Selengkapnya

Kalapas Cipinang Bantah Petugas Lapas Aniaya Adam Deni, Terdakwa Pencemaran Nama Baik Ahmad Sahroni

38 hari lalu

Kalapas Cipinang Bantah Petugas Lapas Aniaya Adam Deni, Terdakwa Pencemaran Nama Baik Ahmad Sahroni

Kalapas Kelas I Cipinang memastikan tidak ada kekerasan terhadap Adam Deni, tersangka pencemaran nama baik politikus Nasdem Ahmad Sahroni

Baca Selengkapnya

MK Hapus Pasal Pencemaran Nama Baik, SAFEnet: Bentuk Pengakuan Banyak Kriminalisasi Selama Ini

39 hari lalu

MK Hapus Pasal Pencemaran Nama Baik, SAFEnet: Bentuk Pengakuan Banyak Kriminalisasi Selama Ini

MK menghapus Pasal 14 dan Pasal 15 UU No 1 Tahun 1946 dan Pasal 310 ayat 1 KUHP tentang pencemaran nama baik

Baca Selengkapnya

MK Hapus Pasal Pencemaran Nama Baik, Polisi Sebut akan Beradaptasi dan Patuh

40 hari lalu

MK Hapus Pasal Pencemaran Nama Baik, Polisi Sebut akan Beradaptasi dan Patuh

Polri menyatakan akan beradaptasi dengan keputusan MK yang menghapus pasal pencemaran nama baik

Baca Selengkapnya