Masyarakat Bangkalan Praperadilankan Polri

Reporter

Editor

Rabu, 1 September 2004 15:33 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta:Beberapa warga yang mengatasnamakan Masyarakat Bangkalan Anti Pembodohan (Mabando) mempraperadilankan Polri CQ Kabareskrim Mabes Polri CQ Direktur Keamanan dan Trans Nasional Bareskrim Mabes Polri, Brigjen Pol Aryanto Sutardi dan kawan-kawan. Sidang praperadilan yang dipimpin hakim Syarifuddin digelar, Rabu (1/9) di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.Mabando mempraperadilankan Polri atas diterbitkannya Surat Perintah Penghentian Penyidikan (SP3) oleh Polri terhadap Bupati Bangkalan Fuad Amin Imron yang diduga melakukan tindak pidana penggunaan ijazah palsu. SP3 itu diterbitkan oleh Polri tanggal 22 Juni 2004 dengan No Pol : S.Tap/133.C-DP/VI/2004/Dit-I. Mapando menuduh Fuad Amin telah menggunakan ijazah palsu dalam pencalonannya sebagai Bupati Bangkalan periode 2003 - 2008, sebagaimana yang diatur dalam pasal 263 KUHP. Presiden Megawati sendiri telah mengeluarkan ijin pemeriksaan tersangka karena yang bersangkutan adalah anggota DPRD dari Fraksi PKB dan juga Bupati Bangkalan. Surat ijin Presiden itu dikeluarkan pada tanggal 21 Februari 2003 kepada Kejaksaan dan 1 April 2003 kepada Polri.Menurut kuasa hukum Polri Suyitno, seorang anggota Mabando, Humaidi Zaini melaporkan kasus penggunaan ijazah SMU palsu ini kepada Polri dilengkapi foto kopi ijazah itu. Polri pun melakukan penyidikan sampai ke Depdiknas. "Memang benar Depdiknas tidak pernah mengeluarkan ijazah tersebut," ujar Suyitno.Namun, kata Suyitno, setelah dicek ke panitia pemilihan Bupati, ternyata ijazah Fuad Amin yang berada di panitia berbeda dengan yang diperiksa Polri dan dinyatakan asli. "Apalagi yang mesti disidik?" ujarnya. Suyitno mencurigai ada kepentingan pihak-pihak tertentu yang kalah dalam pemilihan Bupati lalu. Khairunnisa - Tempo News Room

Berita terkait

Ruang Kesetaraan Gender di Kepolisian RI

4 September 2023

Ruang Kesetaraan Gender di Kepolisian RI

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan ruang dan kesempatan kepada polisi wanita untuk meningkatkan kapasitas di kepolisian.

Baca Selengkapnya

Kepolisian Panggil Ketua Umum PSSI Erick Thohir untuk Dalami Dugaan Pungli Seleksi Wasit Liga 1

17 Juli 2023

Kepolisian Panggil Ketua Umum PSSI Erick Thohir untuk Dalami Dugaan Pungli Seleksi Wasit Liga 1

Satgas Anti Mafia Bola saat ini tengah melakukan penyelidikan dugaan pungli seleksi wasit Liga 1 dan Liga 2. Ketua Umum PSSI Erick Thohir diperiksa.

Baca Selengkapnya

Kapolda NTT Irjen Pol Johanis Asadoma: Petinju Berprestasi Akan Mendapat Prioritas Masuk Polri

17 Maret 2023

Kapolda NTT Irjen Pol Johanis Asadoma: Petinju Berprestasi Akan Mendapat Prioritas Masuk Polri

Kapolda NTT, Irjen Pol Johanis Asadoma, berharap petinju dari provinsi tersebut dapat menorehkan prestasi gemilang dan membawa nama harum daerah.

Baca Selengkapnya

Sering Diadukan Masyarakat, Polri Janji Dengarkan Masukan Publik

11 Desember 2022

Sering Diadukan Masyarakat, Polri Janji Dengarkan Masukan Publik

Polri menjadi lembaga yang paling sering diadukan masyarakat. Jumlah laporan terhadap polisi sepanjang 2022 adalah 232 kasus.

Baca Selengkapnya

Hadirkan Aktor Korea Song Joong Ki, Bukalapak Koordinasi dengan Polisi dan DKI

28 November 2022

Hadirkan Aktor Korea Song Joong Ki, Bukalapak Koordinasi dengan Polisi dan DKI

Bukalapak menyampaikan telah berkomukasi dengan seluruh pihak soal keamanan dan kenyamanan dalam menghadirkan aktor Korea Selatan, Song Joong Ki.

Baca Selengkapnya

Puluhan Polisi Yogyakarta Ikut Pelatihan Safety Riding Astra

29 Juli 2022

Puluhan Polisi Yogyakarta Ikut Pelatihan Safety Riding Astra

Safety riding atau Berkendara motor yang aman dimulai dengan menggunakan perlengkapan berkendara yang aman

Baca Selengkapnya

DPRD Batam Minta Keseriusan Penanganan Air Bersih

1 Juli 2022

DPRD Batam Minta Keseriusan Penanganan Air Bersih

PT Moya, BP Batam dan kontraktor akan memasang pengairan dalam waktu satu pekan.

Baca Selengkapnya

Atlet Balap Sepeda Nasional Ikuti Pemecahan Rekor MURI Jakarta-Semarang 24 Jam

24 Juni 2022

Atlet Balap Sepeda Nasional Ikuti Pemecahan Rekor MURI Jakarta-Semarang 24 Jam

Sejumlah atlet balap sepeda berencana ikut dalam pemecahan rekor MURI bersepeda Jakarta-Semarang 24 jam yang digagas oleh Kepolisian RI dan PB ISSI.

Baca Selengkapnya

Proyek Jembatan Ciujung Tol Tangerang-Merak Lanjut, Contra Flow Kembali Berlaku

19 Mei 2022

Proyek Jembatan Ciujung Tol Tangerang-Merak Lanjut, Contra Flow Kembali Berlaku

Pengerjaan pelebaran jembatan Ciujung di Tol Tangerang-Merak kembali dilanjutkan. Contra flow kembali berlaku.

Baca Selengkapnya

Cara Polisi Cegah Kepadatan Arus Balik

4 Mei 2022

Cara Polisi Cegah Kepadatan Arus Balik

Sebanyak 7 langkah yang akan diterapkan dalam rangka mengupayakan keamanan, keselamatan dan kenyamanan masyarakat

Baca Selengkapnya