Perpustakaan Kota Yogyakarta Buka Malam Hari  

Reporter

Editor

Zed abidien

Rabu, 13 Maret 2013 13:28 WIB

TEMPO/Subekti

TEMPO.CO, Jakarta - Perpustakaan Kota Yogyakarta menambah jam pelayanan pada malam hari selama enam hari karena ruangan terlalu padat pengunjung. “Perpustakaan dibuka hingga malam hari karena pada pukul 10.00-15.00 WIB terlalu padat pengunjung,” kata Kepala Kantor Arsip dan Perpustakaan Kota Yogyakarta, Sri Adiyanti, di Balai Kota Yogyakarta, Rabu, 13 Maret 2013.

Dia mengatakan pelayanan perpustakaan akan dibuka pukul 08.00-20.00 WIB pada Selasa-Jumat. Pada Sabtu-Minggu perpustakaan buka pukul 09.00-20.00 WIB. Khusus untuk Senin, pelayanan dibuka pukul 08.00-15.30. Setelah jam buka berakhir, pustakawan menata koleksi buku.

Menurut dia, layanan perpustakaan malam atau Jogja Night Reading akan diresmikan oleh Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti, pada Kamis, 14 Maret 2013 di Kantor Arsip dan Perpustakaan Kota Yogyakarta. Diskusi bersama akademisi, Labibah Zain, Ketua Forum Taman Bacaan Masyarakat, Mukhsin Klaida, dan pustakawan Triyanta juga akan berlangsung di sana.

Layanan perpustakaan malam, kata Sri Adiyanti, merupakan inovasi pemerintah kota untuk memberikan kesempatan bagi masyarakat yang tidak sempat berkunjung pada siang hari. Selain membaca, pengunjung juga bisa meminjam maupun mengembalikan buku pada malam hari. Tambahan fasilitas untuk layanan ini berupa lampu, rak, tempat duduk, dan cafe untuk menarik pengunjung pada malam hari.

Perpustakaan Kota Yogyakarta selama ini buka selama sepekan, kecuali pada hari libur nasional. Jumlah pengunjung setiap hari rata-rata sebanyak 350-400 orang atau naik 10 persen dibanding tahun lalu. Sebanyak 40 persen pengunjung merupakan mahasiswa, 30 persen pelajar, dan 30 persen masyarakat umum.

Ia menambahkan koleksi buku mencapai 14.917 judul atau 28.407 eksemplar. Sebanyak 610 eksemplar di antaranya merupakan koleksi buku bahasa asing. Perpustakaan dilengkapi dengan jaringan internet, bank buku, ruang anak.

Kepala Seksi Pengelolaan Perpustakaan Kantor Arsip dan Perpustakaan Kota Yogyakarta, Afia Rosdiana, mengatakan minat baca masyarakat di perpustakaan masih tinggi. Satu orang pengunjung rata-rata berada di perpustakaan selama 15 atau 16 menit. Pengunjung ada yang membaca dan meminjam buku untuk dibawa pulang.

Data Kantor Arsip dan Perpustakaan Kota Yogyakarta menunjukkan terjadi kenaikan jumlah pengunjung selama dua tahun terakhir. Pada 2012, jumlah pengunjung mencapai 135. 953 orang atau naik 17,74 persen dibanding 2011. Pada 2011, perpustakaan dikunjungi 115.469 orang. Meski jumlah pengunjung naik dalam dua tahun terakhir, persentase kenaikannya tidak sebanyak 2008-2009.

SHINTA MAHARANI

Berita terpopuler lainnya:
Bambang Soesatyo Ungkap Pertemuan dengan Djoko

Di Madiun, Harta Djoko Susilo Senilai Rp 15 Miliar

Geng Irene 'Kill Bill' Bentrok di Lapas Salemba

Barcelona Balas Milan Dua Kali Lipat

Ikut Demo, Sutiyoso Curhat

Kemenkeu: Anggaran Simulator Bagian APBN

Yudhoyono Larang Ketua Demokrat Maju Pilpres

Berita terkait

Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

3 hari lalu

Deretan 5 Perpustakaan Unik di Dunia, Surga Pecinta Buku

Banyak perpustakaan konvensional unik di setiap negara yang menjadi tempat impian bagi para pecinta buku.

Baca Selengkapnya

Kilas Balik Peresmian Perpustakaan Digital Dunia

6 hari lalu

Kilas Balik Peresmian Perpustakaan Digital Dunia

Tujuan lain dari dibentuknya perpustakaan digital dunia ini adalah membuat koleksi karya penting dari seluruh dunia secara digital.

Baca Selengkapnya

5 Prospek Kerja Jurusan Ilmu Perpustakaan, Ada Arsiparis hingga Spesialis Kontrol Data

10 hari lalu

5 Prospek Kerja Jurusan Ilmu Perpustakaan, Ada Arsiparis hingga Spesialis Kontrol Data

Berikut deretan prospek kerja jurusan Ilmu Perpustakaan, di antaranya pustakawan, arsiparis, kurator, hingga spesialis kontrol data.

Baca Selengkapnya

Perpustakaan Harvard Menghilangkan Kulit Manusia dari Buku Koleksinya

30 hari lalu

Perpustakaan Harvard Menghilangkan Kulit Manusia dari Buku Koleksinya

Seorang dokter Prancis "mengikat buku itu dengan kulit manusia yang diambil tanpa persetujuan dari jasad pasien wanita," menurut Perpustakan Harvard

Baca Selengkapnya

Perpusnas Ajak Penulis Angkat Kearifan Lokal Dalam Karya

39 hari lalu

Perpusnas Ajak Penulis Angkat Kearifan Lokal Dalam Karya

Perpusnas mendorong penulis untuk mengangkat kearifan lokal tersebut dengan pembiayaan dari perpustakaan daerah masing-masing.

Baca Selengkapnya

Perpustakaan Katedral Ikonik London Buka Pintu untuk Kutu Buku yang Ingin Menginap

51 hari lalu

Perpustakaan Katedral Ikonik London Buka Pintu untuk Kutu Buku yang Ingin Menginap

Bagi yang ingin menginap di perpustakaan katedral London, Airbnb memasang tarif Rp140 ribu untuk satu malam. Syaratnya, tamu harus kutu buku.

Baca Selengkapnya

Selain Stadion Seperti JIS, Anies Janji Akan Bangun Perpustakaan Seperti di TIM di Berbagai Daerah

15 Januari 2024

Selain Stadion Seperti JIS, Anies Janji Akan Bangun Perpustakaan Seperti di TIM di Berbagai Daerah

Calon presiden Anies Baswedan berjanji akan membangun perpustakaan seperti di TIM di berbagai daerah di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Wisata sambil Belajar Sejarah di Perpustakaan Proklamator Bung Karno Blitar

6 Januari 2024

Wisata sambil Belajar Sejarah di Perpustakaan Proklamator Bung Karno Blitar

Sembari ziarah, pengunjung mengajak serta anak-anak untuk berwisata di Perpustakaan Proklamator Bung Karno.

Baca Selengkapnya

Dosen Termuda UIN Imam Bonjol M Fadli Jadi Ketua Ikatan Pustakawan Indonesia Sumbar, Ini Profilnya

18 November 2023

Dosen Termuda UIN Imam Bonjol M Fadli Jadi Ketua Ikatan Pustakawan Indonesia Sumbar, Ini Profilnya

M Fadli dosen termuda UIN Imam Bonjol di Sumatera Barat dilantik menjadi Ketua Ikatan Pustakawan Indonesia. Begini profilnya.

Baca Selengkapnya

7 Perpustakaan dengan Bangunan dan Ruangan yang Unik di Dunia

22 Oktober 2023

7 Perpustakaan dengan Bangunan dan Ruangan yang Unik di Dunia

Beberapa perpustakaan di dunia ini ternyata memiliki bangunan dan ruangan yang estetik.

Baca Selengkapnya