Operasi Sakauw, Polisi Surabaya Tangkap 108 Orang  

Reporter

Selasa, 5 Maret 2013 17:44 WIB

Direktur Narkoba Polda Metro Jaya menunjukkan 16 orang tersangka yang diduga bandar besar yang beroperasi di Jakarta dan sejumlah kota besar lainnya, dengan barang bukti 6,2 kilogram sabu dan 9.000 butir ekstasi, Jakarta, Senin (28/1). TEMPO/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Surabaya - Satuan Reserse Narkoba Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya menangkap 108 orang tersangka dalam Operasi Sakauw Semeru 2013 pada 20 Februari-3 Maret 2013. Para tersangka ditangkap dalam 70 kasus berbeda, yakni 45 kasus narkotik, 6 kasus obat keras berbahaya, dan 19 kasus minuman keras.

Kepala Kepolisian Resor Kota Besar Surabaya, Komisaris Besar Tri Maryanto, mengatakan, dalam Operasi Sakauw 2013, pihaknya juga mengamankan barang bukti 96,18 gram ganja dan 54,43 sabu. Selain, itu disita pula 218 butir ekstasi, 13.509 butir obat keras berbahaya, dan tujuh jirigen (515 botol) minuman keras.

Menurut Tri, para tersangka yang ditangkap meliputi produsen, bandar, pengedar, serta pemakai barang-barang haram tersebut. “Mereka dari beragam profesi, dari pelajar, mahasiswa, ibu rumah tangga, sampai residivis,” kata Tri didampingi Kepala Satuan Reserse Narkoba Ajun Komisaris Besar Sudamiran, Selasa, 5 Maret 2013.

Sudamiran menambahkan, tersangka yang diamankan, termasuk Suyitno, produsen pil ekstasi di Tempel Sukorejo, Surabaya. Suyitno yang berprofesi sebagai kuli bangunan ini, kata Sudamiran, ditangkap pada 25 Februari lalu saat memproduksi ekstasi di dalam rumahnya. “Ia menjual sebutir ekstasi dengan harga Rp 100 ribu,” kata Sudamiran.

Jaringan lain yang berhasil diungkap, ujar Sudamiran, ialah kelompok Ario Deolafisyah di Driyorejo, Kabupaten Gresik. Ario, pemilik 1,98 gram sabu ditangkap bersama lima orang komplotannya pada 25 Februari lalu.

Anggota jaringan Ario ialah Sunarno, M. Syaugi, Pramudya Robby, Nie Albert, dan Anisa Rahmawati. “Kami terus berupaya menekan peredaran narkoba ke masyarakat melalui operasi yang akan kita gelar rutin,” kata Sudamiran.

KUKUH S WIBOWO

Berita terpopuler:
Peretas Situs SBY Akan Direkrut Mabes Polri?
Waspada, Banjir di Jakarta Dinihari
Rasyid Tak Ditahan, Status Seperti Orang Merdeka
Pemuda Cabuli Empat Adik Tiri dan Ibu Kandungnya
Bentrokan Bersenjata di Sabah, 5 Polisi Malaysia Tewas
Ahok Minta Pengusaha Beli Vila Ilegal di Puncak























Advertising
Advertising

Berita terkait

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

16 menit lalu

Bahaya Konsumsi Paracetamol Sembarangan, Perlu Perhatikan Dosis yang Tepat

Paracetamol tidak dapat dikonsumsi sembarangan karena memiliki efek dan bahaya bagi kesehatan. Perhatikan dosis yang disarankan.

Baca Selengkapnya

37 Penyandang Disabilitas Ikut Rekrutmen Bintara Polri Tahun Ini

1 jam lalu

37 Penyandang Disabilitas Ikut Rekrutmen Bintara Polri Tahun Ini

Jumlah penyandang disabilitas yang mendaftar rekrutmen Bintara Polri meningkat

Baca Selengkapnya

30 Ribu Personel Polri akan Pindah ke IKN secara Bertahap hingga 2040

22 jam lalu

30 Ribu Personel Polri akan Pindah ke IKN secara Bertahap hingga 2040

Polri akan memindakan puluhan ribu anggotanya ke IKN dalam empat tahap hingga 2040

Baca Selengkapnya

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

1 hari lalu

Besok May Day atau Peringatan Hari Buruh, Polri dan Disnakertransgi DKI Siapkan Ini

Peringatan Hari Buruh atau May Day ini juga akan dilakukan serempak di seluruh Indonesia dengan melibatkan total ratusan ribu buruh.

Baca Selengkapnya

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

1 hari lalu

Polda Metro Jaya Gelar Olah TKP Industri Rumahan Narkoba di Sentul Hari Ini

Rumah yang menjadi tempat industri narkoba ini terdiri atas dua lantai, dengan cat berwarna kuning keemasan.

Baca Selengkapnya

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

1 hari lalu

Judi Online per April 2024, Polisi Sebut Ada 729 Kasus dan 1.158 Tersangka

Pada 2023 terdapat 1.196 kasus judi online dengan jumlah tersangka 1.967, sedangkan di 2024 per April terdapat 792 kasus dan 1.158 tersangka.

Baca Selengkapnya

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

1 hari lalu

Polisi Tangkap Rio Reifan 5 Kali karena Narkoba, Sederet Bahaya Konsumsi Sabu

Artis Rio Reifan kelima kali ditangkap polisi karena kasus narkoba. Apa itu sabu dan bahaya menggunakannya?

Baca Selengkapnya

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

2 hari lalu

Polres Metro Depok Tangkap 2 Kurir Narkoba Modus Tempel dan Bungkus Permen

Dari kedua kurir narkoba itu, polisi juga mengamankan 6 botol liquid ganja cair dan alat hisap.

Baca Selengkapnya

Selebritas Berkali-kali Kejeblos Kasus Narkoba, Terakhir Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya

2 hari lalu

Selebritas Berkali-kali Kejeblos Kasus Narkoba, Terakhir Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya

Polisi tangkap selebritas Rio Reifan kelima kalinya dalam kasus narkoba. Berikut beberapa artis lain yang berkali-kali terjerat barang haram itu.

Baca Selengkapnya

Rapper Sik-K Serahkan Diri ke Polisi karena Konsumsi Narkoba Januari Lalu

2 hari lalu

Rapper Sik-K Serahkan Diri ke Polisi karena Konsumsi Narkoba Januari Lalu

Baru terungkap, rapper Korea Selatan berusia 30 tahun yang menyerahkan diri ke kantor polisi pada Januari lalu adalah Sik-K.

Baca Selengkapnya