Puluhan Ribu Rumah di Malang Tak Layak Huni  

Reporter

Jumat, 1 Maret 2013 11:23 WIB

Rendra Kresna, Bupati Malang merangkap Presiden Klub Arema Indonesia, yang ditunjuk FIFA sebagai anggota Komite Normalisasi PSSI. TEMPO/Abdi Purnomo

TEMPO.CO, Malang - Bupati Malang Rendra Kresna mengatakan masih terdapat puluhan ribu rumah tidak layak huni (RTLH) di daerahnya, meskipun jumlahnya terus berkurang setiap tahun.

Rendra mengatakan pada 2012 terdapat 31.399 unit. Jumlah tersebut berkurang 2,9 persen dibandingkan pada tahun 2011 sebanyak 32.344 unit.

Untuk terus mengurangi jumlah RTLH, tahun 2013 Pemerintah Provinsi Jawa Timur membantu perbaikan 932 unit. Pelaksanaan perbaikan dilakukan oleh Komando Distrik Militer 0818/Wilayah Malang-Batu.

“Walau ada penurunan dibanding tahun 2011, tapi kami akui jumlahnya masih tinggi,” kata Rendra, Jumat, 1 Maret 2013.

Sejak 2008 sampai sekarang, yang sudah direnovasi sebanyak 1.566 unit dengan anggaran Rp 11,8 miliar. Anggaran perbaikan bersumber dari Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya dari Kementerian Perumahan Rakyat.

Kepala Kantor Perumahan Kabupaten Malang Wahyu Hidayat, menjelaskan, sebanyak 39.846 keluarga kelas ekonomi menengah belum memiliki rumah sendiri. Mereka menempati rumah kontrakan, atau menumpang pada orang tua atau mertua.

Wahyu memaparkan kebutuhan rumah tinggal di Kabupaten Malang tumbuh 5 persen per tahun. Namun, ini tidak sebanding dengan kemampuan perusahaan pengembang. Mereka hanya mampu memenuhi 3,5 persen sehingga 1,5 persen dipenuhi sendiri oleh masyarakat.

Kenyataan tersebut mengakibatkan Kabupaten Malang kekurangan rumah hunian tetap (backlog) sebanyak 12.566 unit.

Di Kabupaten Malang terdapat sekitar 146 kompleks perumahan yang dibangun oleh sekitar 80 perusahaan pengembang. Sebanyak 65 perusahaan pengembang merupakan anggota Realestat Indonesia (REI) serta 15 anggota Asosiasi Pengembang Perumahan dan Permukiman Seluruh Indonesia (Apersi).

Seluruh perusahaan pengembang baru mampu membangun 1.000 unit rumah dengan berbagai tipe. Pada 2009, misalnya, perusahaan pengembang gagal memenuhi target untuk membangun 2.700 unit rumah sehat sederhana.

“Jumlah rumah yang dibangun dan tingkat kebutuhan belum seimbang. Kebutuhan rumah terus meningkat, sedangkan kemampuan perusahaan pengembang terbatas,” ujar Wahyu.

Kekurangan rumah terbanyak terjadi di Kecamatan Turen, Pakis, Dampit, Kromengan, Kepanjen, Sumbermanjing Wetan, Bantur, Poncokusumo, Wagir, dan Kecamatan Dau.

ABDI PURMONO

Berita Terpopuler:

Djoko Susilo Ternyata Punya Istri Lain di Jakarta

Mahar Djoko untuk Nikahi Dipta Layak Masuk MURI

Beredar Dokumen Soal Dana Hambalang untuk Ibas

Bau Pencucian Uang di Mahar Djoko untuk Dipta

Marzuki Alie: Anas Ngotot Masukkan Nazar ke Partai

Berita terkait

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

2 hari lalu

Laba Bersih BTN Kuartal I 2024 Tumbuh 7,4 Persen, Tembus Rp 860 M

BTN mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 7,4 persen menjadi Rp 860 miliar pada kuartal I 2024.

Baca Selengkapnya

Pria Bermobil Kepergok Curi Bra Wanita di Perumahan Discovery Bintaro Tangerang Selatan

23 hari lalu

Pria Bermobil Kepergok Curi Bra Wanita di Perumahan Discovery Bintaro Tangerang Selatan

Seorang pria pengendara minibus berwarna putih kepergok mencuri pakaian dalam atau bra milik warga. Aksi tersebut dilakukan di Perumahan Discovery Bintaro.

Baca Selengkapnya

Harga Rumah Naik Terus, Bagaimana Cara Belinya? Simak Tipsnya

30 hari lalu

Harga Rumah Naik Terus, Bagaimana Cara Belinya? Simak Tipsnya

Seperti yang diketahui, kini harga rumah naik terus. Lalu, bagaimana cara membelinya? Simak beberapa tipsnya berikut ini.

Baca Selengkapnya

Dirut BTN Targetkan Laba Bersih Rp 3,8 Triliun pada 2024

38 hari lalu

Dirut BTN Targetkan Laba Bersih Rp 3,8 Triliun pada 2024

BTN mengklaim memperoleh laba pada 2023 sebesar Rp 3,5 triliun dari kehati-hatian penyaluran kredit cost of credit.

Baca Selengkapnya

Basuki Hadimuljono Soal Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran: Bagus, tapi Belum Dibahas

45 hari lalu

Basuki Hadimuljono Soal Program 3 Juta Rumah Prabowo-Gibran: Bagus, tapi Belum Dibahas

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengaku belum ada pembicaraan soal program tiga juta rumah yang diusung pemerintah baru.

Baca Selengkapnya

Lowongan Kerja di SMF Indonesia, Lulusan Hukum dan Akuntansi Bisa Melamar

47 hari lalu

Lowongan Kerja di SMF Indonesia, Lulusan Hukum dan Akuntansi Bisa Melamar

PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) Tbk. atau SMF Indonesia membuka lowongan kerja pada bulan ini.

Baca Selengkapnya

Sebut BTN Contoh Bank Sehat dengan Laba Bersih Rp 3,5 Triliun, Erick Thohir Wanti-wanti Ini ke Direksi dan Komisaris

56 hari lalu

Sebut BTN Contoh Bank Sehat dengan Laba Bersih Rp 3,5 Triliun, Erick Thohir Wanti-wanti Ini ke Direksi dan Komisaris

Erick Thohir berharap BTN bisa turut membangun ekosistem pembangunan perumahan yang solutif untuk membantu mengatasi backlog perumahan.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Dorong Pemenuhan Perumahan Rakyat

59 hari lalu

Bamsoet Dorong Pemenuhan Perumahan Rakyat

Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo atau Bamsoet, dipercaya menjadi Dewan Pembina Himpunan Pengembang Permukiman dan Perumahan Rakyat (Himperra).

Baca Selengkapnya

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

16 Februari 2024

Adhy Karyono Jadi Pj Gubernur Jawa Timur

Adhy menggantikan Khofifah Indar Parawansa yang berakhir masa jabatannya pada 13 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Sri Mulyani Pastikan Insentif PPN Pembelian Rumah Rp 5 Miliar Berlanjut Tahun Ini

30 Januari 2024

Sri Mulyani Pastikan Insentif PPN Pembelian Rumah Rp 5 Miliar Berlanjut Tahun Ini

Sri Mulyani mengatakan saat ini Kementerian Keuangan sedang mengurus regulasinya.

Baca Selengkapnya