Penyakit Lama Golkar Kambuh

Reporter

Editor

Bobby Chandra

Sabtu, 29 Desember 2012 18:00 WIB

Akbar Tandjung. TEMPO/Abdi Purmono

TEMPO.CO, Jakarta - Pengamat politik Lembaga Survei Indonesia (LSI) Burhanuddin Muhtadi mengatakan sikap sejumlah petinggi Partai Golkar yang meminta Ketua Dewan Pertimbangan Golkar Akbar Tandjung mundur dari jabatannya menunjukkan bahwa partai berlambang pohon beringin ini kembali mengalami nasib yang sama seperti masa sebelumnya.

"Itu penyakit lama di Golkar. Ada faksionalisasi karena ketiadaan tokoh yang dominan di internal Golkar," kata Burhanuddin di Hotel Gren Alia, Cikini, Jakarta, Sabtu, 29 Desember 2012. Menurut dia, saat ini setidaknya ada empat faksi di Golkar, yakni faksi Agung Laksono, Akbar Tandjung, Aburizal Bakrie, dan Jusuf Kalla.

Petinggi Golkar menginginkan Akbar mundur lantaran mantan Ketua Umum Golkar itu tak menghormati keputusan Rapat Pimpinan Nasional yang menetapkan Aburizal Bakrie sebagai calon presiden. Menurut Ketua Dewan Pengurus Pusat Golkar, Mahyudin, beberapa kali pernyataan Akbar terkesan menyudutkan Ical, sapaan akrab Aburizal.

Burhanuddin mengatakan, munculnya pernyataan Akbar tentang Ical disebabkan elektabilitas Ical yang tak kunjung naik hingga saat ini. Ical memiliki tingkat keterpilihan yang jauh di bawah elektabilitas partai. "Ketika statement itu direspons secara keras oleh faksi yang lain, saya khawatir justru makin membuat persiapan Golkar di pemilihan legislatif 2014 semakin kacau-balau," ujarnya.

Adapun jika Ical digantikan oleh calon presiden Golkar dari faksi lain, Burhanuddin menilai langkah tersebut belum tentu membuat Golkar memenangi pemilihan presiden. "Stok yang ada di Golkar rata-rata, kan, popularitasnya atau tingkat elektabilitasnya tidak memadai," ucap Burhanuddin.

PRIHANDOKO

Berita terkait

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

14 jam lalu

Gibran Hadiri Halalbihalal Golkar Solo

"Ya semuanya teman, halalbihalal yo ditekani kabeh (ya didatangi semua)," ujar Gibran.

Baca Selengkapnya

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

11 hari lalu

Momen Idul Fitri Keluarga Jokowi ke Medan: Buat Amankan Peluang Bobby Nasution?

Setelah hari pertama Idul Fitri di Jakarta, Jokowi terbang ke Medan untuk merayakan hari ke-2 Lebaran. Buat amankan tiket Bobby Nasution ke Pilgub?

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

19 hari lalu

Pengamat Sebut Pilkada 2024 Jadi Batu Loncatan Golkar untuk Pemilu 2029

Ujang pun menyampaikan bahwa para tokoh itu memiliki modal yang cukup untuk dikatakan sebagai calon unggulan di Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

20 hari lalu

Airlangga Klaim Didukung Seluruh DPD untuk Jadi Ketum Golkar Lagi

Menurut Airlangga, dukungan dari ormas merupakan salah satu kunci agar dirinya dapat kembali terpilih untuk menjadi Ketua Umum Partai Golkar.

Baca Selengkapnya

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

20 hari lalu

Airlangga Bicara Peluang Aklamasi Pemilihan Ketua Umum di Munas Golkar

Airlangga menyatakan dukungan itu merupakan amanah yang harus dijaga.

Baca Selengkapnya

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

21 hari lalu

Airlangga Targetkan Partai Golkar Menang 60 Persen di Pilkada 2024

Ketua Umum Golkar menargetkan partainya mampu menang lebih dari 50 persen dalam kontestasi Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

24 hari lalu

Disebut Sempat Ingin Rebut Kursi Ketua Umum PDIP, Apa Tanggapan Presiden Jokowi?

Presiden Jokowi membantah dirinya sempat ingin merebut posisi Ketua Umum Partai Golkar maupun Ketua Umum PDI Perjuangan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

29 hari lalu

Prabowo Ingin Bentuk Kepemimpinan Kolegial Terdiri dari Para Sahabat

Menurut Prabowo, keinginan itu bisa dilakukan bila ada dukungan untuk memberi nasihat. Prabowo meminta Golkar mendukungnya membangun pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

29 hari lalu

Prabowo Sebut Golkar Punya Peran Besar di Pilpres 2024

Prabowo meminta maaf karena belum sempat mendatangi semua kader-kader Golkar di daerah dalam tahapan kampanye pemilu.

Baca Selengkapnya

Partai Golkar Menang di Sumut, Peran Musa Rajekshah Disorot

36 hari lalu

Partai Golkar Menang di Sumut, Peran Musa Rajekshah Disorot

Partai Golkar dan kadernya mengambil langkah tepat memilih Ijeck

Baca Selengkapnya