Lima Lokasi Rawan Longsor di Cipanas  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Kamis, 29 November 2012 12:54 WIB

TEMPO/ Tommy Satria

TEMPO.CO, Cianjur - Sedikitnya lima lokasi di Kecamatan Cipanas, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, merupakan wilayah rawan longsor. Warga maupun pengendara yang biasa melintasi daerah tersebut itu diimbau untuk waspada mengingat tingginya curah hujan saat ini.

Camat Cipanas, Yeyen Rochyanda, mengatakan, kelima lokasi rawan longsor di Kecamatan Cipanas itu, yakni di sepanjang jalur Desa Ciloto, Batulawang, Sindangjaya, Cimacan, dan Palasari. Di titik-titik itu kerap terjadi bencana longsor bersamaan musim hujan saat ini.

"Di kawasan Ciloto, daerah yang sering terjadi bencana di antaranya tanjakan Jalan Raya Ciloto, Jalan Cagak Ciloto, dan Ciloto atas. Sementara di Jalan Raya Cisarua-Cipanas, warga juga diimbau berhati-hati karena daerah yang bertebing tersebut sering terjadi longsoran kecil," ujar Yeyen di Cianjur, Kamis, 29 November 2012.

Dia sudah mengimbau kepada seluruh warga yang tinggal di wilayah itu agar waspada saat hujan deras. Kejadian alam sekecil apa pun harap segera dilaporkan pada pihak desa setempat atau langsung ke kecamatan. "Kami juga mengimbau agar warga menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarang, misalnya ke selokan atau sungai, yang bisa menyumbat saluran air," ujar dia.

Untuk mengantisipasi terjadinya bencana longsor dan banjir, menurut Rochyanda, ia gencar mensosialisasikan kewaspadaan bencana kepada warga. Dia juga sudah berkoordinasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Cianjur.

Ramdani, 30 tahun, warga Desa Sindanglaya, menuturkan, penyebab terjadinya longsor di antaranya curah hujan yang cukup tinggi dan kondisi tanah yang labil. Akibatnya, tanah mudah tergerus ketika diguyur hujan deras. "Setiap turun hujan besar, di sekitar kawasan Ciloto dan Sindanglaya sering terjadi longsor kecil," katanya.

DEDEN ABDUL AZIZ

Berita Terkait:

Longsor Tasik, Evakuasi dengan Mobil Offroad

Tanah Longsor di Tasikmalaya, Empat Orang Tewas

Tasik Longsor, Lima Orang Tertimbun

Pencarian Korban Longsor Soreang Dihentikan

Penambangan Pasir Ilegal Soreang Diminta Diusut

Berita terkait

Jalur Wisata Pandaan-Mojokerto Tertimbun Longsor  

20 Januari 2015

Jalur Wisata Pandaan-Mojokerto Tertimbun Longsor  

Akses jalan yang menghubungkan kawasan wisata Pandaan, Pasuruan, dengan Trawas dan Pacet, Mojokerto, tertimbun longsor.

Baca Selengkapnya

Longsor di Mojokerto Hambat Akses Jalan  

27 Desember 2014

Longsor di Mojokerto Hambat Akses Jalan  

Lereng Gunung Arjuna, tepatnya di Dusun Kembang, Desa Kembangbelor, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, ambrol.

Baca Selengkapnya

Antisipasi Banjir dan Longsor, Jombang Siaga 24 Jam  

18 Desember 2014

Antisipasi Banjir dan Longsor, Jombang Siaga 24 Jam  

Tanah longsor pernah melanda Dusun Kopen, Desa Ngrimbi, Kecamatan Bareng, pada 28 Januari 2014. Menelan 14 korban jiwa.

Baca Selengkapnya

25 Ribu Hektare Lahan di Lamongan Rawan Longsor  

17 Desember 2014

25 Ribu Hektare Lahan di Lamongan Rawan Longsor  

Pemerintah Kabupaten Lamongan menggelar kampanye penanaman 2 juta pohon di sejumlah lahan kritis.

Baca Selengkapnya

Korban Longsor Jombang Direlokasi di Tempat Rawan

17 Desember 2014

Korban Longsor Jombang Direlokasi di Tempat Rawan

Kepala BPBD Jombang Nur Huda mengakui bahwa tempat relokasi korban longsor Jombang masih rawan karena tetap berada di wilayah perbukitan.

Baca Selengkapnya

Longsor Banjarnegara, Jokowi Fokus Urus Evakuasi

14 Desember 2014

Longsor Banjarnegara, Jokowi Fokus Urus Evakuasi

Pemerintah sedang mempertimbangkan status longsor Banjarnegara.

Baca Selengkapnya

Longsor Banjarnegara Mirip Ciwidey-Karanganyar  

14 Desember 2014

Longsor Banjarnegara Mirip Ciwidey-Karanganyar  

Tim sedang mengecek sisi lain dari bukit.

Baca Selengkapnya

Longsor Banjarnegara, Korban Masih Diidentifikasi  

14 Desember 2014

Longsor Banjarnegara, Korban Masih Diidentifikasi  

Sebagian korban berasal dari luar wilayah longsor.

Baca Selengkapnya

5 Rumah Mewah di Malang Terkena Longsor

26 April 2014

5 Rumah Mewah di Malang Terkena Longsor

Sebuah mobil dan sepeda motor terseret tanah longsor sedalam 20 meter.

Baca Selengkapnya

12 Orang Tertimbun Longsor di Jayapura

23 Februari 2014

12 Orang Tertimbun Longsor di Jayapura

Mereka tertimbun setelah hujan deras menguyur seharian.

Baca Selengkapnya