Rombongan Kapolda Papua Ditembaki di Prime  

Reporter

Editor

Raihul Fadjri

Kamis, 29 November 2012 09:41 WIB

Tentara Pertahanan Nasional Organisasi Papua Merdeka (OPM) Devisi II Makodam Pemkab IV Paniai. TEMPO/Jerry Omona

TEMPO.CO, Jayapura - Rombongan Kapolda Papua, Inspektur Jenderal Tito Carnavian dan Asintel Kodam XVII Cenderawasih Kolonel Napoleon, ternyata ditembaki kelompok bersenjata dalam perjalanan dari Distrik Pirime menuju Tiom, ibu kota Kabupaten Lany Jaya Papua. Kejadian yang berlangsung Rabu pukul 28 November 2012 sekitar pukul 18 WIT ini membuat rombongan membela diri. Aksi baku tembak tak terelakkan.

"Rombongan bukan dihadang, tapi ditembaki saat balik dari Prime," kata juru bicara Polda Papua, Ajun Komisaris Besar Polisi I Gede Sumerta Jaya, Kamis, 29 November 2012.

Menurut Gede Sumerta, rombongan itu sebelumnya meninjau lokasi penyerangan Kantor Polsek Pirime yang menewaskan tiga anggota polisi, di Distrik Pirime, Selasa, 27 November 2012. Usai inspeksi, Kapolda Tito dan rombongan akan beranjak ke Tiom. Beriringan dengan kendaraan roda empat, mobil rombongan diserang sekelompok orang, tepatnya di Kampung Indawa, antara Distrik Tiom, Kabupaten Lanny Jaya dan Distrik Makki, Kabupaten Jayawijaya. Serangan ini dilakukan dari arah gunung. (Rombongan Kapolda Papua Dihadang Kelompok Bersenjata)

Diserang, pengawal Kapolda dan Asintel Kodam, melawan balik. Kontak senjata ini berlangsung sekitar satu jam. Tapi, mereka berhasil dipukul mundur dan mereka kembali masuk ke dalam hutan. Konvoi Kapolda Papua melanjutkan perjalanan dan berhasil mencapai Tiom.

Sebelumnya pada Selasa, 27 November 2012, Kapolsek Pirime, Kabupaten Lany Jaya, Papua, AKP Rolfi Takubesi, dan dua anggotanya, Brigadir Jefri Rumkorem dan Brigadir Daniel Makuker, ditembak dan dibakar oleh sekitar 50 orang tak dikenal di Polsek Pirime, Kabupaten Lany Jaya, Papua. Baku tembak pada pagi buta itu menewaskan tiga anggota polisi dan dua penyerang. Penyerang membawa kabur tiga pucuk senjata organik milik Polsek Pirime, yakni jenis revolver, AR1, dan F5 Sabhara. (Polsek di Papua Diserang, 3 Polisi Tewas )

Sehari sebelumnya juga terjadi penembakan di Unurumguay, Kabupaten Jayapura, Papua terhadap anggota Polsek Unurumguay bernama Brigadir Polisi Gotlif, Senin, 26 November 2012. Korban selamat dengan luka tembak di kaki.

CUNDING LEVI

Berita terkait
Rombongan Kapolda Papua Dihadang Kelompok Bersenjata
3 Polisi yang Tewas di Papua Naik Pangkat
Polisi Tewas Ditembak Saat Menaikkan Merah Putih
Polsek di Papua Diserang, 3 Polisi Tewas

Berita terkait

Ruang Kesetaraan Gender di Kepolisian RI

4 September 2023

Ruang Kesetaraan Gender di Kepolisian RI

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan ruang dan kesempatan kepada polisi wanita untuk meningkatkan kapasitas di kepolisian.

Baca Selengkapnya

Kepolisian Panggil Ketua Umum PSSI Erick Thohir untuk Dalami Dugaan Pungli Seleksi Wasit Liga 1

17 Juli 2023

Kepolisian Panggil Ketua Umum PSSI Erick Thohir untuk Dalami Dugaan Pungli Seleksi Wasit Liga 1

Satgas Anti Mafia Bola saat ini tengah melakukan penyelidikan dugaan pungli seleksi wasit Liga 1 dan Liga 2. Ketua Umum PSSI Erick Thohir diperiksa.

Baca Selengkapnya

Kapolda NTT Irjen Pol Johanis Asadoma: Petinju Berprestasi Akan Mendapat Prioritas Masuk Polri

17 Maret 2023

Kapolda NTT Irjen Pol Johanis Asadoma: Petinju Berprestasi Akan Mendapat Prioritas Masuk Polri

Kapolda NTT, Irjen Pol Johanis Asadoma, berharap petinju dari provinsi tersebut dapat menorehkan prestasi gemilang dan membawa nama harum daerah.

Baca Selengkapnya

Sering Diadukan Masyarakat, Polri Janji Dengarkan Masukan Publik

11 Desember 2022

Sering Diadukan Masyarakat, Polri Janji Dengarkan Masukan Publik

Polri menjadi lembaga yang paling sering diadukan masyarakat. Jumlah laporan terhadap polisi sepanjang 2022 adalah 232 kasus.

Baca Selengkapnya

Hadirkan Aktor Korea Song Joong Ki, Bukalapak Koordinasi dengan Polisi dan DKI

28 November 2022

Hadirkan Aktor Korea Song Joong Ki, Bukalapak Koordinasi dengan Polisi dan DKI

Bukalapak menyampaikan telah berkomukasi dengan seluruh pihak soal keamanan dan kenyamanan dalam menghadirkan aktor Korea Selatan, Song Joong Ki.

Baca Selengkapnya

Puluhan Polisi Yogyakarta Ikut Pelatihan Safety Riding Astra

29 Juli 2022

Puluhan Polisi Yogyakarta Ikut Pelatihan Safety Riding Astra

Safety riding atau Berkendara motor yang aman dimulai dengan menggunakan perlengkapan berkendara yang aman

Baca Selengkapnya

Atlet Balap Sepeda Nasional Ikuti Pemecahan Rekor MURI Jakarta-Semarang 24 Jam

24 Juni 2022

Atlet Balap Sepeda Nasional Ikuti Pemecahan Rekor MURI Jakarta-Semarang 24 Jam

Sejumlah atlet balap sepeda berencana ikut dalam pemecahan rekor MURI bersepeda Jakarta-Semarang 24 jam yang digagas oleh Kepolisian RI dan PB ISSI.

Baca Selengkapnya

Proyek Jembatan Ciujung Tol Tangerang-Merak Lanjut, Contra Flow Kembali Berlaku

19 Mei 2022

Proyek Jembatan Ciujung Tol Tangerang-Merak Lanjut, Contra Flow Kembali Berlaku

Pengerjaan pelebaran jembatan Ciujung di Tol Tangerang-Merak kembali dilanjutkan. Contra flow kembali berlaku.

Baca Selengkapnya

Cara Polisi Cegah Kepadatan Arus Balik

4 Mei 2022

Cara Polisi Cegah Kepadatan Arus Balik

Sebanyak 7 langkah yang akan diterapkan dalam rangka mengupayakan keamanan, keselamatan dan kenyamanan masyarakat

Baca Selengkapnya

Begini Tanggapan Polri Soal Rencana Laga Liga 1 dan Liga 2 Dihadiri Penonton

8 Desember 2021

Begini Tanggapan Polri Soal Rencana Laga Liga 1 dan Liga 2 Dihadiri Penonton

Hari ini Kemenpora akan rapat koordinasi bersama Kepolisian RI membahas pemberian izin kehadiran 25 persen penonton pada kompetisi Liga 1 dan Liga 2.

Baca Selengkapnya