Kandidat Pilkada Jabar Periksa Kesehatan  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Sabtu, 24 November 2012 08:58 WIB

Calon Gubernur dan Wakil Gubernur dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Rieke Dyah Pitaloka dan Teten Masduki, menyerahkan berkas di KPU Provinsi Jawa Barat di Bandung, (10/11). TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Bandung - Tiga pasangan bakal calon gubernur dan wakil gubernur Jawa Barat menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung. "Ini perintah undang-undang, pemeriksaan kesehatan secara menyeluruh jasmani rohani," kata Komisioner KPU Jawa Barat, Ketua Pokja Pencalonan, Teten W Setiawan, di Bandung, Sabtu, 24 November 2012.

Tiga pasangan itu datang bergantian. Pasangan Ahmad Heryawan-Deddy Mizwar tiba paling awal. Disusul Dede Yusuf-Lex Laksamana sekitar 10 menit kemudian. Pasangan Rieke Dyah Pitaloka-Teten Masduki tiba paling akhir. Tiga pasangan itu mendapat jadwal pemeriksan kesehatan di hari pertama.

Teten mengatakan, seluruh aktivitas pemeriksaan kesehatan dilakukan di fasilitas rumah sakit di Paviliun Parahyangan, di salah satu lantai gedung yang terletak di bagian depan rumah sakit itu Jalan Eijkman, Bandung. "Kami serahkan seluruhnya pada RSHS," kata dia.

Menurut dia, salah satu tes yang wajib di jalani masing-masing calon itu adalah pemeriksaan psikologi. Salah satunya mirip tes yang sempat dijalaninya saat mengikuti tahapan seleksoi Komisioner KPU, dengan menjawab 576 pertanyaan.

Teten menambahkan, masing-masing peserta tes itu mendapatkan satu ruangan khusus yang lokasinya sengaja dirahasiakan. Tim dokter akan bergantian memasuki ruangan itu untuk memeriksa para peserta di masing-masing ruangan. Dia memperkirakan, seluruh tahapan pemeriksaan itu memakan waktu hingga 7 jam.

AHMAD FIKRI



Berita Terkait:
Rieke dan Dede Yusuf Belum Lapor Kekayaan

Takut Dosa, Deddy Mizwar Ogah Bicara Kampanye

Deddy Mizwar: Politikus Banyak yang Bejat

Deddy Mizwar Kaget Ada Dana Century di Rekeningnya

Inilah Mereka, Sepuluh di Bumi Parahyangan

Berita terkait

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

6 hari lalu

Respons Bima Arya soal Maju Pilgub Jabar 2024, Singgung Nama Ridwan Kamil dan Dedi Mulyadi

Mantan Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto menyatakan dirinya siap maju di Pilkada 2024 setelah mendapat arahan dari Ketum PAN, tapi...

Baca Selengkapnya

Rencanakan Usung Calon Gubernur Jabar, PKB Utamakan Konsolidasi dengan Koalisi Perubahan

19 hari lalu

Rencanakan Usung Calon Gubernur Jabar, PKB Utamakan Konsolidasi dengan Koalisi Perubahan

Ketu DPW PKB Jawa Barat Syaiful Huda berpeluang diusung maju di Pilkada Jawa Barat. Sudah dibicarakan dengan Koalisi Perubahan.

Baca Selengkapnya

Maju Mundur Ridwan Kamil ke Pilgub DKI Jakarta atau Pilkada Jawa Barat, Tarik Ulur Golkar dan Gerindra

19 hari lalu

Maju Mundur Ridwan Kamil ke Pilgub DKI Jakarta atau Pilkada Jawa Barat, Tarik Ulur Golkar dan Gerindra

Eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil didukung Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto maju di Pilgub DKI Jakarta. Maju mundur RK di Pilkada Jakarta?

Baca Selengkapnya

Airlangga: Ridwan Kamil Didukung Golkar dan Gerindra di Pilkada Jawa Barat

19 hari lalu

Airlangga: Ridwan Kamil Didukung Golkar dan Gerindra di Pilkada Jawa Barat

Airlangga Hartarto mengatakan, Ridwan Kamil telah mendapat surat tugas untuk maju di Pilkada Jawa Barat dari Partai Golkar dan Gerindra.

Baca Selengkapnya

Golkar Sebut Survei Ridwan Kamil di Jawa Barat di Atas Angka 50 Persen

23 hari lalu

Golkar Sebut Survei Ridwan Kamil di Jawa Barat di Atas Angka 50 Persen

Ridwan Kamil mendapat penugasan tunggal untuk Pilkada Jabar 2024 dari Partai Golkar. Peluang kemenangan Ridwan cukup besar.

Baca Selengkapnya

8 Nama Masuk Bursa Pilgub Jabar 2024, Ada Artis, Timses Capres hingga Pensiunan Polisi

49 hari lalu

8 Nama Masuk Bursa Pilgub Jabar 2024, Ada Artis, Timses Capres hingga Pensiunan Polisi

Sejumlah nama muncul dan dikaitkan untuk maju di Pilgub Jabar 2024. Ada timses Capres, mantan napi hingga pensiunan polisi.

Baca Selengkapnya

Bawaslu Dapati Ribuan Orang Meninggal Dukung Calon Independen

17 Juli 2020

Bawaslu Dapati Ribuan Orang Meninggal Dukung Calon Independen

Bawaslu Jawa Barat menemukan 90.882 pendukung bakal pasangan calon jalur independen di Pilkada 2020 tidak memenuhi syarat.

Baca Selengkapnya

Calon Terkuat Wagub DKI? Ini Kegiatan Ahmad Syaikhu Pasca Pilkada

8 November 2018

Calon Terkuat Wagub DKI? Ini Kegiatan Ahmad Syaikhu Pasca Pilkada

Sejak ditetapkan sebagai Calon Wagub Jawa Barat mendampingi Sudrajat di Pilkada Jawa Barat 2018, Ahmad Syaikhu langsung melepas jabatan Ketua DPW PKS.

Baca Selengkapnya

Ridwan Kamil Optimistis Menangi Pilkada Jawa Barat

8 Juli 2018

Ridwan Kamil Optimistis Menangi Pilkada Jawa Barat

Hari Ini, KPU Jawa Barat pleno hasil pilkada Jawa Barat.

Baca Selengkapnya

Sudrajat Laporkan Dugaan Kecurangan Pilkada Jawa Barat ke Prabowo

7 Juli 2018

Sudrajat Laporkan Dugaan Kecurangan Pilkada Jawa Barat ke Prabowo

Prabowo mengatakan siap menggugat hasil pilkada bila Komisi Pemilihan Umum menyatakan pasangan yang mereka usung kalah.

Baca Selengkapnya