Hari Ini, Baleg Putuskan Nasib Revisi UU KPK  

Reporter

Editor

Grace gandhi

Senin, 15 Oktober 2012 11:13 WIB

Seorang fotografer mengabadikan gambar warga yang memberikan kepada Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Jalan Pengibur, Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (7/10). TEMPO/Fahmi Ali

TEMPO.CO, Jakarta - Badan Legislasi Dewan Perwakilan Rakyat hari ini menggelar rapat pleno. Rapat tersebut akan memutuskan nasib revisi Undang-Undang Nomor 30 Tahun 2002 tentang Komisi Pemberantasan Korupsi.

Ketua Panitia Kerja Revisi UU KPK di Baleg, Achmad Dimyati Natakusumah, mengatakan, rapat pleno direncanakan akan menghasilkan keputusan final. "Kalau semua sepakat, pembahasan tak akan dilanjutkan," kata Dimyati saat dihubungi, Senin, 15 September 2012.

Menurut Dimyati, jika pleno sepakat menghentikan pembahasan, Badan Legislasi segera mengagendakan pertemuan dengan pemerintah. Alasannya, revisi undang-undang harus disepakati bersama antara dewan dan pemerintah. "Kalau sudah sepakat baru dikeluarkan dari program legislasi nasional."

Pemerintah, seperti disampaikan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam pidato Senin pekan lalu, sudah menyatakan penolakan revisi UU KPK. Presiden tak mau revisi dimanfaatkan untuk melemahkan kewenangan KPK. Namun, menurut Dimyati, secara resmi, sikap pemerintah tetap harus disampaikan dalam rapat bersama Badan Legislasi.

Politikus Partai Persatuan Pembangunan ini mengatakan, jika Badan Legislasi dan pemerintah sepakat mencabut revisi, pembahasan akan dilanjutkan di paripurna. "Nanti kami lihat bagaimana perkembangannya, tapi saya pastikan tak akan ada upaya melemahkan KPK di Badan Legislasi."

Rapat pleno di Badan Legislasi dimulai pukul 10.00 WIB. Dalam rapat, menurut Dimyati, pimpinan menunggu ketegasan fraksi-fraksi terhadap kelanjutan revisi.

IRA GUSLINA SUFA



Terpopuler:
Begini Cara KPK Melindungi Novel

Di Balik Jumat Keramat Ada Komjen Sutarman?

Novel Baswedan Memburu Koruptor hingga ke Dukun

Kuningan 3, Trunojoyo 0

Peluang Anas Jadi Capres Demokrat Tertutup?

Berita terkait

BW Anggap Pembangkangan KPK ke Ombudsman Hal yang Tak Patut

6 Agustus 2021

BW Anggap Pembangkangan KPK ke Ombudsman Hal yang Tak Patut

KPK menolak menjalankan tindakan korektif yang diberikan Ombudsman perihal alih status pegawai.

Baca Selengkapnya

Deputi Pencegahan Bantah Lakukan Pelanggaran Kode Etik KPK

4 Mei 2019

Deputi Pencegahan Bantah Lakukan Pelanggaran Kode Etik KPK

Dia mengatakan tak pernah diperiksa oleh Direktorat Pengawasan Internal dan Pengaduan Masyarakat KPK.

Baca Selengkapnya

Catatan 19 Dugaan Pelanggaran Kode Etik Internal KPK versi ICW

18 Oktober 2018

Catatan 19 Dugaan Pelanggaran Kode Etik Internal KPK versi ICW

ICW merilis data mengenai 19 dugaan pelanggaran kode etik di internal KPK dalam rentang 2010-2018.

Baca Selengkapnya

Tanggapi Data ICW, KPK: Sebagian Besar Sudah Ditindaklanjuti

18 Oktober 2018

Tanggapi Data ICW, KPK: Sebagian Besar Sudah Ditindaklanjuti

ICW merilis data 19 dugaan pelanggaran kode etik di internal KPK dalam rentang 2010-2018.

Baca Selengkapnya

ICW Sebut Ada 19 Pelanggaran Kode Etik di Internal KPK

17 Oktober 2018

ICW Sebut Ada 19 Pelanggaran Kode Etik di Internal KPK

ICW menyebut ada 19 pelanggaran kode etik di internal KPK para periode 2010-2018.

Baca Selengkapnya

Tito Karnavian: Aris Budiman Tanpa Cacat dan Berintegritas

25 Oktober 2017

Tito Karnavian: Aris Budiman Tanpa Cacat dan Berintegritas

Kapolri Jenderal Tito Karnavian mengatakan, selama di Polri, Dirdik KPK Aris Budiman tanpa cacat dan berintegritas.

Baca Selengkapnya

Kajian Internal Soal Aris Budiman Sudah di Meja Pimpinan KPK

6 September 2017

Kajian Internal Soal Aris Budiman Sudah di Meja Pimpinan KPK

Hasil telaah pengawas internal terhadap Direktur Penyidikan KPK Aris Budiman sudah berada di tangan pimpinan KPK.

Baca Selengkapnya

Komisi Hukum Nilai Laporan Aris Budiman Belum Tentu Ada Pidana

3 September 2017

Komisi Hukum Nilai Laporan Aris Budiman Belum Tentu Ada Pidana

Nasir berpendapat bahwa laporan Aris Budiman terhadap Novel tidak akan menganggu hubungan antara kepolisian dengan KPK.

Baca Selengkapnya

Pengawas Internal KPK Mulai Bekerja Periksa Kasus Aris Budiman

3 September 2017

Pengawas Internal KPK Mulai Bekerja Periksa Kasus Aris Budiman

Pemeriksaan ini berkaitan dengan kedatangan Aris Budiman ke rapat panitia khusus hak angket DPR RI.

Baca Selengkapnya

Pengamat Nilai Aris Serang KPK Untuk Tutupi Perkaranya

3 September 2017

Pengamat Nilai Aris Serang KPK Untuk Tutupi Perkaranya

Laporan Direktur Penyidikan KPK Aris Budiman terhadap Novel Baswedan dinilai tidak tepat.

Baca Selengkapnya