Ratusan Mahasiswa Unair Antusias Ikuti Diskusi SPS

Reporter

Rabu, 10 Oktober 2012 09:51 WIB

Whosright.com

TEMPO.CO, Surabaya - Ratusan Mahasiswa Universitas Airlangga, Surabaya, memadati Aula Lantai 3 Gedung C, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Airlangga, Selasa, 9 Oktober 2012. Mereka terlihat sangat antusias mengikuti acara talkshow "Buka Mata, Mari Bekerja di Media" yang disampaikan oleh Direktur Bisnis Tempo Media Group, Toriq Hadad; GM Head Corporate Communication Telkomsel, Ricardo Indra; serta Wakil kepala Customer Management dan Marketing Division BNI, Donny Bima

Talkshow ini dibuka dengan sebuah prolog dari Redaktur Jawa Pos Tomy Cahyo sebagai pemandu acara ihwal Dahlan Iskan yang pernah mengungkapkan rasa pesimisnya dengan media cetak di tengah gempuran media televisi dan online. Dahlan Iskan, bekas CEO Jawa Pos yang kini menjabat Menteri Badan Usaha Milik Negara, pernah mengumpulkan wartawannya pada 2007. Saat itulah Dahlan Iskan menyatakan rasa pesimisnya.

Dahlan Iskan, kata Tomy, juga sempat mempersilakan wartawannya untuk mengambil kesempatan bekerja sebagai jurnalis online karena saking pesimisnya saat itu. Namun, kekhawatiran tersebut tidak terbukti. "Zaman batu boleh berganti menjadi zaman logam tapi, toh, batu tetap ada," kata Tomy.

Toriq Hadad yang mendapat giliran pertama menjadi pembicara bercerita tentang bagaimana bekerja di sebuah media yang saat ini ada beragam jenis, mulai dari cetak, online, dan televisi. Dia juga bercerita bagaimana dengan populasi penduduk Indonesia sebanyak 234 juta berbanding lurus dengan peningkatan kue iklan industri media. Iklan meningkat terus sejak 2010 sebesar Rp 63 triliun menjadi Rp 75 triliun pada 2011 dan meningkat lagi menjadi Rp 89,3 triliun pada 2012.

Toriq juga bercerita bagaimana industri media saat ini yang mengalami perkembangan pesat. Dengan jumlah populasi penduduk sebesar 234 juta penduduk, terdapat 10 stasiun televisi nasional, 60 televisi lokal, 1.178 stasiun radio, 415 surat kabar, 495 surat kabar mingguan dan ratusan lainnya majalah. Survei SPS Pusat menyebutkan kalau media cetak masih akan bertahan hingga 30 tahun lagi. Kehadiran media online, kata Toriq, tidak membunuh, melainkan melengkapi. "Media digital menjadi jalur pendapatan baru bagi media cetak," katanya.

Ricardo Indra selaku pembicara kedua menyampaikan bahwa media massa merupakan partner korporasi. "Untuk bicara dengan publiknya, perusahaan membutuhkan media," kata Ricardo yang juga bekas wartawan Tempo ini. Ketika ditulis negatif oleh sebuah media, bagaimana kemudian untuk recovery image, sudah pasti perusahaan memerlukan media. Karena itu, media merupakan partner bagi pelaku industri. Karena itu, kata Ricardo, bekerja di media itu tidak akan pernah ada habisnya. "Sampai kapanpun media tetap ada," katanya.

Selama komunikasi masih ada, kata Ricardo, media juga akan tetap ada. Hal yang sama juga dikatakan Donny Bima. Dia membawakan sebuah paparan tentang peranan media dalam dunia perbankan. Dalam sebuah promosi, komunikasi pemasaran sangat memiliki peran penting. Media, kata Donny menjadi sarana promosi yang efektif dan efisien bagi industri. Acara talkshow ini juga dihadiri Dekan FISP Unair, Ignatius Basis Susilo, yang juga sempat memberikan sambutan.

Kegiatan ini telah berlangsung di sejumlah kampus pilihan di pulau Jawa mulai dari Universitas Padjajaran (Bandung), Universitas Jendral Sudirman (Purwokerto), Universitas Pembangunan Nasional Veteran (Jogyakarta), Universitas Negeri Solo (Surakarta), Universitas Brawijaya (Malang) dan berikutnya Universitas Diponegoro (Semarang). SPS berinisiasi kegiatan SPS Goes to Campus ini digelar rutin setahun sekali.

Safril Mubah, Koordinator Humas Fisip Unair mengatakan media merupakan isntrumen penting dalam mempublikasikan berita secara singkat dan cepat di era globalisasi dan masyarakat informasi sekarang ini. "Media memiliki pengaruh signifikan dalamperkembangan masyarakat," kata dia. Karena itu, talkshow ini menjadi bermakna bagi mereka yang ingin berkarir di media.

DAVID PRIYASIDHARTA

Berita terkait

Sebanyak 14.516 Calon Mahasiswa Ikuti UTBK 2024 di Unair, Simak Sistem Baru Penilaiannya

6 hari lalu

Sebanyak 14.516 Calon Mahasiswa Ikuti UTBK 2024 di Unair, Simak Sistem Baru Penilaiannya

Universitas Airlangga mulai menggelar gelombang pertama UTBK 2024. Penyelenggara tes mengingatkan sistem baru pembobotan dalam nilai UTBK.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Unair Raih Penghargaan di Thailand, Berkat Rekomendasi Kebijakan Publik Transportasi Massal

15 Februari 2024

Mahasiswa Unair Raih Penghargaan di Thailand, Berkat Rekomendasi Kebijakan Publik Transportasi Massal

Mahasiswa Unair meraih penghargaan dalam Young ASEAN Leaders Policy Initiative di Thailand. Rekomendasinya dinilai sebagai inisiatif terbaik.

Baca Selengkapnya

Peluncuran Buku Majukan Perdagangan Bersama Zulhas

5 Februari 2024

Peluncuran Buku Majukan Perdagangan Bersama Zulhas

Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan kembali menyoroti pentingnya kolaborasi sebagai kunci keberhasilan dalam memajukan sektor perdagangan Indonesia.

Baca Selengkapnya

Biaya Kuliah Unair Lengkap untuk Semua Program Studi

9 Desember 2023

Biaya Kuliah Unair Lengkap untuk Semua Program Studi

Berikut ini daftar lengkap biaya kuliah di UNAIR untuk semua program studi dari jenjang D3, D4, hingga S1. Biayanya bisa berbeda-beda sesuai dengan kelasnya.

Baca Selengkapnya

Mengenal Program S2 Media dan Komunikasi Unair: Beasiswa hingga Kurikulum

30 November 2023

Mengenal Program S2 Media dan Komunikasi Unair: Beasiswa hingga Kurikulum

Berdiri sejak 2003, program magister Media dan Komunikasi Unair ini berada di bawah naungan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Unair.

Baca Selengkapnya

Hasil Autopsi Jasad Mahasiswa FKH Unair, Dekan: Meninggal Bunuh Diri

6 November 2023

Hasil Autopsi Jasad Mahasiswa FKH Unair, Dekan: Meninggal Bunuh Diri

Hasil autopsi atas kematian CA, mahasiswa Kedokteran Hewan Universitas Airlangga atau FKH Unair telah keluar. Dekan FKH menyatakan berdasarkan autopsi, diketahui bahwa korban melakukan tindakan bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa FK Unair Tewas di Mobil Kepala Terbungkus Plastik, Kampus: Kami Terpukul

6 November 2023

Mahasiswa FK Unair Tewas di Mobil Kepala Terbungkus Plastik, Kampus: Kami Terpukul

Mahasiswa Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga (Unair) berinisial CA, 21 tahun, ditemukan tewas pada Ahad pagi, 5 November 2023.

Baca Selengkapnya

IKAPI Kecam dan Batal Hadiri Frankfurt Book Fair 2023, Begini Sejarah Ikatan Penerbit Indonesia

17 Oktober 2023

IKAPI Kecam dan Batal Hadiri Frankfurt Book Fair 2023, Begini Sejarah Ikatan Penerbit Indonesia

Simak sejarah IKAPI yang salah satu pelopornya merupakan sastrawan Sutan Takdir Alisjahbana. IKAPI mengecam dan batal hadiri Frankfurt Book Fair 2023

Baca Selengkapnya

Buku Awan Merah: Cerita Colombus hingga Cyrus Habib dalam Refleksi Rohaniwan

28 September 2023

Buku Awan Merah: Cerita Colombus hingga Cyrus Habib dalam Refleksi Rohaniwan

Rohaniwan yang juga pengajar Universitas Sanata Dharma Yogyakarta Baskara T. Wardaya menulis buku bertajuk Awan Merah: Catatan Sepanjang Jalan.

Baca Selengkapnya

BEM Unair Bahas Aspirasi Mahasiswa, dari Biaya Pendidikan hingga Bantuan Keuangan

23 September 2023

BEM Unair Bahas Aspirasi Mahasiswa, dari Biaya Pendidikan hingga Bantuan Keuangan

Kementerian Advokasi dan Kesejahteraan Mahasiswa BEM Universitas Airlangga (Unair) menyelenggarakan program kerja untuk sampaikan aspirasi mahasiswa.

Baca Selengkapnya