Amankan Takbiran, Polisi Turunkan 900 Personil

Reporter

Editor

Sabtu, 18 Agustus 2012 18:35 WIB

Sejumlah warga merayakan hari kemenangan dengan memukul bedug di Tanah Abang, Jakarta Pusat, Selasa (30/9).Tempo/Tony Hartawan

TEMPO.CO, Jakarta: Juru Bicara Kepolisian Daerah Metro Jaya, Komisaris Besar Rikwanto memastikan ada 900 personil anggota kepolisian yang akan berjaga di sepanjang jalan Jakarta, Sabtu 18 Agustus 2012 malam ini. Penjagaan ketat ini untuk memastikan Malam Takbiran malam ini berlangsung aman. Polisi dijadwalkan berjaga sejak berbuka puasa sekitar pukul 18.00 sampai 03.00 dini hari.

"Sebanyak 700 sampai 900 anggota gabungan dari setiap Polres di wilayah Jakarta, Tanggerang, Bekasi, dan Depok akan berjaga, saya kira cukup untuk mengamankan malam takbiran," kata Rikwanto saat ditemui di kantornya, Sabtu 18 Agustus 2012.

Rikwanto menghimbau kepada masyarakat yang akan melakukan takbiran untuk memberitahukan kepada petugas kepolisian, agar dapat dikawal. "Kami akan mengawal agar tidak terjadi perkelahian atau tawuran antar sesama warga lain yang takbiran," ujarnya.

Menurutnya, saat akan melakukan takbiran, polisi akan melakukan pemeriksaan barang bawaan, untuk mengantisipasi warga yang membawa senjata tajam. "Kalau ada yang membawa senjata tajam, pasti kena UU darurat nomor 12 Tahun 1951 dengan hukuman di bawah 5 tahun," ujarnya. "Karena itu jangan coba-coba, kalau tidak mau berlebaran di tahanan," katanya menghimbau.

Polisi juga tidak akan membolehkan masyarakat yang menggunakan mobil pick up (bak terbuka) untuk melakukan takbiran keliling. Jika ada masyarakat yang naik di atap mobil, maka akan diberhentikan dan disuruh masuk ke dalam mobil. "Jangan cari senang-senangnya saja," ujarnya.

AFRILIA SURYANIS

Berita Terpopuler:
KPK Beraksi, Wakil Ketua PN Semarang Menangis

Hakim yang Ditangkap KPK Ternyata Makelar Kasus

Hakim Kartini Sudah Bebaskan 5 Koruptor

Perilaku Hakim Kartini Dinilai Tak Pantas

Pegawai Taman Safari Tewas Diterkam Harimau

TKI di Belanda: Kami Belum Merdeka

"Tidur" dengan Lima Muridnya, Wanita Ini Dipenjara

Perusahaan yang Paling Ditakuti Google

Van Persie Resmi Berseragam Manchester United

Hakim Tipikor Semarang Disuap Rp 150 Juta

Berita terkait

Ribuan Warga Padati Perayaan Lebaran Betawi

10 September 2012

Ribuan Warga Padati Perayaan Lebaran Betawi

Fauzi Bowo menyerahkan kartu Jamkesda kepada 160 artis Betawi.

Baca Selengkapnya

Jakarta Barat Pecahkan Rekor Ketupat Terbanyak

31 Agustus 2012

Jakarta Barat Pecahkan Rekor Ketupat Terbanyak

Jakarta Barat mengalahkan rekor sebelumnya, sebanyak 15 ribu ketupat di Kalimantan.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Lalu Lintas Selama Lebaran 2012 Turun  

28 Agustus 2012

Kecelakaan Lalu Lintas Selama Lebaran 2012 Turun  

Ada 24 kejadian kecelakaan dengan dua pemudik tewas, 47 orang luka ringan, dan kerugian material Rp 31 juta.

Baca Selengkapnya

Pelayanan Kereta Api Lebaran Diperpanjang  

28 Agustus 2012

Pelayanan Kereta Api Lebaran Diperpanjang  

Kondisi angkutan kereta relatif lebih nyaman bagi pengguna kereta. Karena tidak ada kasus pencopetan, pencurian, hingga pembiusan.

Baca Selengkapnya

25 Orang Tewas Saat Perjalanan Mudik di Banten

28 Agustus 2012

25 Orang Tewas Saat Perjalanan Mudik di Banten

"Jumlah angka kecelakaan arus mudik tahun ini menurun jika dibandingkan tahun lalu."

Baca Selengkapnya

Puncak Arus Balik Terminal Pulogadung H+7  

28 Agustus 2012

Puncak Arus Balik Terminal Pulogadung H+7  

Tiap 10 menit sekali ada satu bus antarkota antarprovinsi yang tiba dan menurunkan penumpang.

Baca Selengkapnya

Kereta Api Jadi Favorit Pemudik Tahun Ini

28 Agustus 2012

Kereta Api Jadi Favorit Pemudik Tahun Ini

Tahun ini, sekitar 2 juta lebih penumpang menggunakan kereta api sebagai angkutan Lebaran.

Baca Selengkapnya

Buka-Tutup Diklaim Ampuh Atasi Macet Jalur Selatan  

27 Agustus 2012

Buka-Tutup Diklaim Ampuh Atasi Macet Jalur Selatan  

Wakil Kepala Polda Jawa Barat Brigadir Jenderal Henkie Kaluara mengklaim sistem buka-tutup dan rekayasa jalur satu arah lebih ampuh mengatasi macet.

Baca Selengkapnya

Jalur Selatan Berubah Jadi Jalur Tengkorak

27 Agustus 2012

Jalur Selatan Berubah Jadi Jalur Tengkorak

Kasus kecelakaan tersebut mayoritas disebabkan faktor manusia, seperti mengantuk, kecepatan tinggi dan menggunakan handphone sambil mengemudi.

Baca Selengkapnya

2013, Polri Lebih Tegas pada Pengguna Sepeda Motor

27 Agustus 2012

2013, Polri Lebih Tegas pada Pengguna Sepeda Motor

Kepolisian meminta masyarakat turut melaporkan kondisi yang masih kurang di jalur-jalur mudik.

Baca Selengkapnya