Letnan Paulus Dimakamkan di Makam Pahlawan Solo  

Reporter

Editor

Jumat, 22 Juni 2012 11:01 WIB

Sejumlah prajurit TNI AU berada didekat bangkai Pesawat Fokker 27 yang jatuh di sekitar kompleks perumahan Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (21/6). Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara Marsekal Pertama TNI Azman Yunus mengatakan, enam dari tujuh penumpang pesawat Fokker 27 bernomor registrasi 2708 meninggal dunia. TEMPO/Eko Siswono Toyudho

TEMPO.CO, Surakarta -- Jenazah salah satu korban jatuhnya pesawat Fokker 27 di Bandar Udara Halim Perdanakusuma Jakarta, Kamis, 21 Juni 2012, Letnan Satu (Penerbang) Paulus Adi Prakoso, 27 tahun, akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kusuma Bhakti Surakarta.

Salah seorang kerabat korban, Sumarsono, mengatakan sebelumnya keluarga sempat mendapat tawaran agar Lettu (Pnb) Paulus dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata di Jakarta. "Tapi keluarga menolaknya. Keluarga memilih agar dimakamkan di Solo agar dekat dengan keluarga," katanya kepada wartawan di sela persiapan penyambutan di Bandara Adi Soemarmo Solo, Jumat, 22 Juni 2012.

Komandan Landasan Udara Adi Soemarmo Solo Kolonel (Pnb) Kuswara membenarkan bahwa jenazah Lettu (Pnb) Paulus akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kusuma Bhakti Solo. "Begitu jenazah tiba di Lanud Solo, lalu ada serah terima ke kami. Kemudian diserahkan ke keluarga," katanya.

Setelah disemayamkan di rumah duka, jenazah kembali diserahterimakan dari keluarga ke Lanud Adi Soemarmo yang mewakili Markas Besar TNI AU untuk melaksanakan proses pemakaman.

Rencananya jenazah Lettu (Pnb) Paulus diberangkatkan dari rumah duka di Dusun Kleben, RT 2 RW 8, Desa Gedongan, Colomadu, Karanganyar, ke Taman Makam Pahlawan Kusuma Bhakti pukul 13.30 WIB.

UKKY PRIMARTANTYO

Berita Terkait
Pesawat Fokker TNI AU Jatuh Timpa Tujuh Rumah
TNI Jaga Ketat Lokasi Jatuhnya Fokker AU
Pesawat Fokker AU Jatuh di Kompleks Perumahan Halim
Beginilah Suasana Kerja di ATC Usai Sidak Dahlan
Kebutuhan Personel ATC Baru 59 Persen Terpenuhi

Berita terkait

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

9 hari lalu

Terkini Bisnis: Putusan MK Pengaruhi IHSG, Bandara Sam Ratulangi Mulai Dibuka

Pembacaan putusan sengketa Pilpres di MK memengaruhi IHSG. Perdagangan ditutup melemah 7.073,82.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Tenaga Kesehatan Gaza Tak Makan Saat Ramadan, Pesawat Boeing 787 LATAM Jatuh

50 hari lalu

Top 3 Dunia: Tenaga Kesehatan Gaza Tak Makan Saat Ramadan, Pesawat Boeing 787 LATAM Jatuh

Berita Top 3 Dunia pada Selasa 12 Maret 2024 diawali oleh sekitar 2 ribu tenaga kesehatan di Gaza akan memulai puasa hari pertama Ramadan tanpa makan

Baca Selengkapnya

Pesawat Kargo Militer Rusia Jatuh, 15 Orang Dilaporkan Tewas

50 hari lalu

Pesawat Kargo Militer Rusia Jatuh, 15 Orang Dilaporkan Tewas

Laporan awal menunjukkan tidak ada yang selamat setelah pesawat kargo militer Ilyushin Il-76 jatuh di wilayah Ivanovo Rusia.

Baca Selengkapnya

Pesawat Boeing 787 LATAM Airlines Jatuh di Auckland

50 hari lalu

Pesawat Boeing 787 LATAM Airlines Jatuh di Auckland

Setidaknya 50 orang luka-luka saat pesawat Boeing 787 yang dioperasikan LATAM Airlines jatuh dalam penerbangan dari Sydney menuju Auckland.

Baca Selengkapnya

Tim SAR Cari Black Box dan FDR Milik Pesawat Smart Aviation yang Jatuh di Kalimantan

51 hari lalu

Tim SAR Cari Black Box dan FDR Milik Pesawat Smart Aviation yang Jatuh di Kalimantan

Pesawat milik maskapai penerbangan Smart Aviation terjatuh di Kaltara. Tim SAR masih berada di lokasi pesawat jatuh untuk mencari kotak hitam.

Baca Selengkapnya

Indonesia-Sri Lanka Peringati 50 Tahun Jatuhnya Pesawat Jemaah Haji

53 hari lalu

Indonesia-Sri Lanka Peringati 50 Tahun Jatuhnya Pesawat Jemaah Haji

Jatuhnya pesawat DC 08 Martinair di Sri Lanka merenggut nyawa dari seluruh 191 penumpang dan awak kabin asal Indonesia

Baca Selengkapnya

Polri Turun Tangan Bantu Pencarian Pesawat Hilang Kontak Milik PT Smart Air di Kaltara

53 hari lalu

Polri Turun Tangan Bantu Pencarian Pesawat Hilang Kontak Milik PT Smart Air di Kaltara

Dari laporan Kabid Humas Polda Kaltara, pencarian pesawat hilang kontak itu mengalami kendala kondisi cuaca berkabut dan jarak pandang terbatas.

Baca Selengkapnya

MH370 Hilang Misterius, Perusahaan AS Klaim Bisa Temukan Lokasi Pesawat Jatuh

56 hari lalu

MH370 Hilang Misterius, Perusahaan AS Klaim Bisa Temukan Lokasi Pesawat Jatuh

MH370 hilang tanpa jejak. Pemerintah Malaysia menyatakan akan mencari lagi pesawat ini jika ada bukti baru.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

59 hari lalu

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

Pemerintah Malaysia mendorong pencarian baru atas pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH370 yang hilang misterius 10 tahun lalu

Baca Selengkapnya

Jet Tempur F-16 AS Jatuh di Lepas Pantai Korsel, Pilot Selamat

31 Januari 2024

Jet Tempur F-16 AS Jatuh di Lepas Pantai Korsel, Pilot Selamat

Jet tempur F-16 Amerika Serikat jatuh saat sedang menjalani pelatihan di Korea Selatan. Pilot berhasil menyelamatkan diri.

Baca Selengkapnya