ELT Sukhoi Ditemukan Jauh dari Bangkai Pesawat  

Reporter

Editor

Senin, 14 Mei 2012 14:26 WIB

Pesawat Sukhoi Superjet 100. REUTERS/sergeydolya.livejournal.com

TEMPO.CO, Bogor - Tim SAR gabungan berhasil menemukan emergency location transmitter (ELT) pesawat Sukhoi Superjet 100 yang jatuh di kawasan Gunung Salak, Jawa Barat. Tim berhasil menemukan pada Ahad, 13 Mei 2012 malam kemarin, yang lokasinya berada jauh dari titik kejadian.

"Ditemukan tadi malam, 500 meter dari Helikopter stay dan turun lagi ke bawah 600 meter," kata Kepala Badan SAR Nasional Marsekal Madya Daryatmo di Posko Pasir Pogor, Cijeruk, Kabupaten Bogor, Senin, 14 Mei 2012. "Jadi, betapa sulitnya medan. Bawa dari sana ke heli saja berapa jam."

Dalam kesempatan itu, Daryatmo mengklarifikasi timnya telah menemukan kotak hitam pesawat (black box) seperti yang ramai diberitakan oleh media. "Jadi bukan black box. Kemarin masih indikasi, black box belum kita temukan," katanya.

Sementara itu, Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), Tatang, menyatakan semua alat yang ditemukan merupakan alat komunikasi. "Antara lain ada terminal komunikasi dan alat sinyal. Jadi ini salah satu ELT," kata Tatang.

Menurut dia, penyebab kenapa alat komunikasi itu tidak berfungsi karena dua hal, yaitu karena alat itu masih menggunakan frekuensi 1.215 dan 243. Selain itu, menurut Tatang, tidak terdeteksinya sinyal pesawat tersebut juga disebabkan terhalang oleh bukit. "Ini kelihatannya kabel lepas. Jadi mungkin tidak kena benturan," katanya.

Tatang menyatakan, dengan ditemukannya alat komunikasi tersebut, akan membantu penyelidikan penyebab terjadinya kecelakaan pesawat. "Penyelidikannya nanti. Kalau di Indonesia tidak bisa membuka modul, mereka (perusahaan Sukhoi) pasti bisa," ujar dia.

Dalam pantuan, ada enam alat yang berhasil ditemukan. Salah satu alat memang berwarna oranye seperti kotak hitam pesawat. Satu di antaranya juga ada yang berwarna hitam. "Semuanya alat komunikasi. Black box masih kita cari," katanya.

ANGGA SUKMA WIJAYA

Berita terkait
Tim SAR Temukan ELT Bukan Kotak Hitam
Diduga ELT Sukhoi Rusak Akibat Benturan Keras
Mendung, Angin dan Gerimis Warnai Evakuasi Sukhoi Hari Ini
Dua Wartawan Rusia Peliput Sukhoi Dievakuasi
Kasus Sukhoi, DPR Evaluasi Pengaturan Lalu Lintas Udara

Berita terkait

Top 3 Dunia: Rusia Tawarkan Sukhoi ke RI, AS Minta Cina Buka Pintu

1 hari lalu

Top 3 Dunia: Rusia Tawarkan Sukhoi ke RI, AS Minta Cina Buka Pintu

Top 3 dunia adalah Rusia menawarkan Sukhoi ke RI, AS minta Cina buka pintu untuk pengusahanya hingga persiapan senjata Rusia lawan Ukraina.

Baca Selengkapnya

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

14 hari lalu

KNKT Investigasi Penyebab Kecelakaan di Km 58 Tol Jakarta-Cikampek, Ini Tugas Investigator KNKT

KNKT memiliki investigator dan sekretariat untuk membantu proses investigasi kecelakaan di Indonesia, termasuk di KM 58 Tol Jakarta-Cikampek.

Baca Selengkapnya

Selandia Baru akan Sita Kotak Hitam LATAM Boeing 787

45 hari lalu

Selandia Baru akan Sita Kotak Hitam LATAM Boeing 787

Komisi Investigasi Kecelakaan Transportasi Selandia Baru (TAIC) akan menyita kotak hitam penerbangan LATAM Airlines Boeing 787.

Baca Selengkapnya

Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

49 hari lalu

Kronologi Pilot dan Kopilot Batik Air ID-6723 Ketiduran, Sempat Sarapan Mie Instan Sebelum Terbang

KNKT menjelaskan kronologi pilot-kopilot Maskapai Batik Air tertidur saat terbangkan pesawat dari Kendari ke Jakarta. Ada 153 penumpang dalam pesawat.

Baca Selengkapnya

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

50 hari lalu

MH370 Hilang Tanpa Jejak, Berikut Fakta-fakta Menarik di Balik Peristiwa Tragis Itu

Pesawat MH370 hilang dalam penerbangan dari Kuala Lumpur, Malaysia ke Cina. Sepuluh tahun berlalu, jejaknya masih misterius.

Baca Selengkapnya

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

54 hari lalu

10 Tahun Misteri Hilangnya Pesawat MH370, Malaysia Akan Cari Lagi

Pemerintah Malaysia mendorong pencarian baru atas pesawat Malaysia Airlines penerbangan MH370 yang hilang misterius 10 tahun lalu

Baca Selengkapnya

Bawa 12 Penumpang, Pesawat Smart Air PK-SNJ Kecelakaan di Bandara Aminggaru Papua

5 Februari 2024

Bawa 12 Penumpang, Pesawat Smart Air PK-SNJ Kecelakaan di Bandara Aminggaru Papua

Pesawat Smart Air PK-SNJ mengalami kecelakaan di Bandara Aminggaru, Distrik Ilaga, Kabupaten Puncak, Papua Tengah

Baca Selengkapnya

Pesawat Sewaan yang Angkut Pengusaha Rusia Jatuh di Afghanistan, Dua Tewas

22 Januari 2024

Pesawat Sewaan yang Angkut Pengusaha Rusia Jatuh di Afghanistan, Dua Tewas

Enam warga Rusia yang naik pesawat carter dari Thailand, jatuh di Afghanistan.

Baca Selengkapnya

Pesawat Sewaan Rusia Berisi 6 Penumpang Hilang di Afghanistan

21 Januari 2024

Pesawat Sewaan Rusia Berisi 6 Penumpang Hilang di Afghanistan

Sebuah pesawat sewaan teregistrasi Rusia dengan enam orang di dalamnya menghilang dari layar radar di Afghanistan.

Baca Selengkapnya

Pesawat Korean Air dan Cathay Pacific Bertabrakan Sayap di Bandara Jepang

17 Januari 2024

Pesawat Korean Air dan Cathay Pacific Bertabrakan Sayap di Bandara Jepang

Pesawat Korean Air menabrak pesawat Cathay Pacific yang kosong saat sedang meluncur di bandara Jepang yang dilanda salju. Sayap pesawat Korean Air rusak.

Baca Selengkapnya