Anggota Pramuka Indonesia Terbesar Sedunia

Reporter

Editor

Selasa, 31 Januari 2012 14:40 WIB

Raja Swedia Carl XVI Gustaf (ketiga kiri) selaku Ketua Kehormatan World Scout Foundation (WSF) bersama Ketua WSF Mike Bosman (keempat kiri), Menpora Andi Mallarangeng (kedua kiri) dan Ketua Kwarnas Gerakan Pramuka Azrul Azwar (kiri) melihat pergelaran aktivitas pramuka di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Pramuka di Cibubur, Jakarta, Selasa (31/1). ANTARA/Widodo S. Jusuf

TEMPO.CO, Jakarta - Raja Swedia, sekaligus Ketua Kehormatan World Scout Foundation, Carl Gustaf XVI, mengatakan Indonesia merupakan negara dengan jumlah anggota Pramuka terbesar di dunia. “Besarnya 21 juta orang," kata dia di Bumi Perkemahan Cibubur, Jakarta Timur, Selasa 31 Januari 2012. Alasan jumlah penduduk itulah membuat Indonesia dipilih sebagai salah satu negara yang mendapatkan program bantuan Messengers of Peace.

Bantuan dalam bentuk uang sebesar US$ 500 ribu itu kemudian diberikan kepada Kwartir Nasional Gerakan Pramuka (Kwarnas). Sebagai timbal baliknya Gerakan Pramuka berencana melibatkan 2 juta anggotanya sebagai Messengers of Peace di seluruh kwartir daerah.

Carl Gustaf XVI bersama Raja Abdullah dari Saudi Arabia membuat gagasan Messenger of Peace pada 2001. Messenger of Peace atau pembawa pesan perdamaian adalah gerakan damai untuk membantu masyarakat melalui gerakan pramuka. Program ini telah dilaksanakan di 110 negara dengan total sepuluh juta anggota. menurut Carl, pembawa pesan perdamaian adalah program berkelanjutan. Artinya tidak sekadar seremonial untuk tahun ini.

Di Indonesia Messengers of Peace akan diselenggarakan di beberapa kota melalui kwartir-kwartir di daerah.
1. Kwarda Gerakan Pramuka DKI Jakarta dengan program kebersihan Sungai Ciliwung.
2. Kwarda Gerakan Pramuka Banten dengan program berkebun tanaman hias.
3. Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Tengah dengan program menanam pohon mangrove/bakau untuk kehidupan.
4. Kwarda Gerakan Pramuka DI Yogyakarta dengan program menjaga kelestarian budaya tradisional Yogyakarta dan Sanggar Pramuka.
5. Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Timur dengan program menanam terumbu karang.
6. Kwarda Gerakan Pramuka Jawa Barat dengan program berkreasi dengan kerajinan bambu.
7. Kwarda Gerakan Pramuka Sumatera Barat dengan program belajar membordir untuk peningkatan taraf hidup.

INU KERTAPATI

Berita terkait

Reuni Purna Aktivis, Berbagi Pengalaman Bangun Gerakan Pramuka Kediri

21 hari lalu

Reuni Purna Aktivis, Berbagi Pengalaman Bangun Gerakan Pramuka Kediri

Terdapat ratusan purna aktivis dan DKC Kabupaten Kediri yang hadir dalam acara reuni

Baca Selengkapnya

Yayasan Pramuka Sedunia Gelar World Baden-Powell Fellowship di Rio de Janeiro 25-29 Oktober

26 hari lalu

Yayasan Pramuka Sedunia Gelar World Baden-Powell Fellowship di Rio de Janeiro 25-29 Oktober

WSF dibentuk tahun 1969 dengan misi untuk mengembangkan dan memperkuat dampak kepanduan atau pramuka di seluruh dunia

Baca Selengkapnya

Masuk Sekolah Tinggi Intelijen Negara atau STIN Bisa Jalur Talent Scouting, Ini Penjelasannya

31 hari lalu

Masuk Sekolah Tinggi Intelijen Negara atau STIN Bisa Jalur Talent Scouting, Ini Penjelasannya

Talent scouting adalah salah satu jalur untuk mendaftar ke Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN). Berikut adalah sejumlah talenta yang bisa dipilih.

Baca Selengkapnya

Setelah Pramuka Tak Jadi Ekskul Wajib, Kebijakan Kemendikbud Soal Seragam Sekolah Disorot Publik

33 hari lalu

Setelah Pramuka Tak Jadi Ekskul Wajib, Kebijakan Kemendikbud Soal Seragam Sekolah Disorot Publik

Dua kebijakan Kemendikbud dapat sorotan publik, soal Pramuka tak lagi jadi ekskul wajib dan seragam sekolah.

Baca Selengkapnya

Tanggapan Kemendikbudristek Soal Heboh Perubahan Seragam Sekolah, Bagaimana Aturannya?

34 hari lalu

Tanggapan Kemendikbudristek Soal Heboh Perubahan Seragam Sekolah, Bagaimana Aturannya?

Seragam sekolah sempat diisukan alami perubahan, begini respons Kemendikbudristek. Begini bunyi Permendikbudristek soal Seragam Sekolah.

Baca Selengkapnya

Proyeksi Serangan Balasan Israel ke Iran

34 hari lalu

Proyeksi Serangan Balasan Israel ke Iran

Israel membahas kemungkinan serangan balasan ke Iran setelah 300 misil dan drone Iran menyerang Israel pada Ahad dinihari.

Baca Selengkapnya

Kwarnas Enggan Diskusi dengan Pemerintah soal Pramuka Sebelum Permendikbudristek 12/2024 Direvisi

38 hari lalu

Kwarnas Enggan Diskusi dengan Pemerintah soal Pramuka Sebelum Permendikbudristek 12/2024 Direvisi

Kwarnas masih enggan membahas pengembangan pendidikan Pramuka sebelum permendikbudristek direvisi

Baca Selengkapnya

Saatnya Pramuka Berperan Tingkatkan Kualitas Generasi Muda

43 hari lalu

Saatnya Pramuka Berperan Tingkatkan Kualitas Generasi Muda

Komjen Pol (Purn) Drs. Budi Waseso bersyukur dengan disahkannya jajaran Pengurus Kwartir Nasional Gerakan Pramuka masa bakti 2023-2028.

Baca Selengkapnya

Kemendikbudristek dan Kwarnas Diskusikan soal Pendidikan Pramuka di Sekolah

44 hari lalu

Kemendikbudristek dan Kwarnas Diskusikan soal Pendidikan Pramuka di Sekolah

Namun, Anindito tidak menjelaskan hasil penawaran itu. Ia hanya mengatakan, Pramuka tetap ada di Kurikulum Merdeka.

Baca Selengkapnya

Ketua Kwarnas Pramuka Budi Waseso Minta Permendikbudristek No 12/2024 Dicabut

44 hari lalu

Ketua Kwarnas Pramuka Budi Waseso Minta Permendikbudristek No 12/2024 Dicabut

Ketua Kwartir Nasional Gerakan Pramuka Budi Waseso mengingatkan pramuka sudah ada sejak zaman kemerdekaan.

Baca Selengkapnya