Menteri Pertahanan Utamakan Industri Dalam Negeri  

Reporter

Editor

Rabu, 18 Januari 2012 13:13 WIB

Purnomo Yusgiantoro. TEMPO/Wisnu Agung Prasetyo

TEMPO.CO, Jakarta - Menteri Pertahanan Purnomo Yusgiantoro menyatakan rencana pengadaan alat utama sistem persenjataan (alutsista) oleh TNI harus mengutamakan industri lokal. "Prioritas utama pengadaan alat militer dari industri dalam negeri," kata Purnomo saat menghadiri Rapim TNI di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta, Rabu, 18 Januari 2012.

Dalam acara yang dihadiri 156 perwira tinggi dari TNI itu Purnomo menegaskan pengadaan alutsista akan dilakukan oleh tiga matra yang ada di TNI. "Baik itu Angkatan Darat, Angkatan Laut, maupun Angkatan Udara," ujar Purnomo.

Penekanan ini karena industri lokal mampu memproduksi alat yang tak kalah bagusnya dengan produk luar negeri. Dia pun memberi apresiasi tinggi kepada perusahaan negara ataupun swasta. "Industri pertahanan dalam negeri kita sudah cukup maju," ujar Pramono lagi.

Sebagai referensi Purnomo meminta TNI dan industri pertahanan dalam negeri meniru Turki. Saat negara tersebut mendapat embargo militer dari Amerika, pemerintahannnya mengandalkan produk sendiri. "Sekarang industri pertahanan mereka cukup disegani. Jadi kita juga harus bisa seperti itu," kata Purnomo.

Apalagi industri pertahanan Indonesia saat ini mulai mendapat pengakuan dari luar negeri. Setidaknya ada tiga negara yang tertarik, yaitu Timor Leste, Filipina, dan Malaysia. "Timor Leste ingin beli kapal patroli PT PAL dan Malaysia tertarik dengan Anoa PT Pindad," kata Purnomo. Rencana pengadaan alutsista itu sudah menjadi agenda utama TNI di tahun ini. Modernisasi ini dianggap penting karena teknologi pertahanan Indonesia sudah jauh tertinggal dari negara lain.

DIMAS SIREGAR

Berita terkait

75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

14 jam lalu

75 Tahun Hubungan Diplomatik, India dan Indonesia Adakan Pameran dan Seminar Industri Pertahanan

Pameran sekaligus seminar Industri Pertahanan ini dalam rangka peringatan 75 tahun hubungan diplomatik India-Indonesia.

Baca Selengkapnya

Antony Blinken Ingin Peringatkan Cina karena Dukung Industri Pertahanan Rusia

9 hari lalu

Antony Blinken Ingin Peringatkan Cina karena Dukung Industri Pertahanan Rusia

Antony Blinken akan memperingati otoritas Cina atas segala konsekuensi mengekspor bahan baku dari Rusia yang digunakan pada industri militer

Baca Selengkapnya

Melawat ke Cina, Menlu AS Bahas Dukungan Beijing untuk Industri Pertahanan Rusia

10 hari lalu

Melawat ke Cina, Menlu AS Bahas Dukungan Beijing untuk Industri Pertahanan Rusia

Menlu AS Antony Blinken juga akan membahas sejumlah isu dalam lawatan ke Cina, termasuk Laut Cina Selatan dan konflik Timur Tengah

Baca Selengkapnya

Dibayangi Genosida di Gaza, Israel Hadiri Pameran Dirgantara di Singapura

23 Februari 2024

Dibayangi Genosida di Gaza, Israel Hadiri Pameran Dirgantara di Singapura

Industri pertahanan Israel ikut serta dalam pameran dirgantar di Singapore Airshow pekan ini meski dibayangi genosida terhadap warga Palestina di Gaza

Baca Selengkapnya

Profil PT Pindad dengan Komisaris Utama KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak

25 Januari 2024

Profil PT Pindad dengan Komisaris Utama KASAD Jenderal TNI Maruli Simanjuntak

Menteri BUMN Erick Thohir resmi menunjuk Maruli Simanjuntak yang juga KSAD dan menantu Luhut sebagai komisaris utama PT Pindad. Ini profil Pindad.

Baca Selengkapnya

Terkini: Ada Kader Gerindra Bermain di Proyek Food Estate Prabowo, Jokowi Tanggapi Kritik Anies Baswedan tentang Gaji TNI

8 Januari 2024

Terkini: Ada Kader Gerindra Bermain di Proyek Food Estate Prabowo, Jokowi Tanggapi Kritik Anies Baswedan tentang Gaji TNI

Berita terkini: Kader Gerindra bermain di proyek food estate kebun singkong Prabowo, Jokowi tanggapi kritik Anies Baswedan tentang gaji TNI.

Baca Selengkapnya

5 Perusahaan Industri Pertahanan Amerika Serikat Kena Sanksi Cina

7 Januari 2024

5 Perusahaan Industri Pertahanan Amerika Serikat Kena Sanksi Cina

Kementerian Luar Negeri Cina mengumumkan telah menjatuhkan sanksi pada lima perusahaan bidang industri pertahanan sebagai balasan atas tindakan salah

Baca Selengkapnya

Perang Bawa Lonjakan Keuntungan bagi Industri Pertahanan AS pada 2024

19 Desember 2023

Perang Bawa Lonjakan Keuntungan bagi Industri Pertahanan AS pada 2024

Di saat PBB menyerukan gencatan senjata di Gaza, industri pertahanan AS justru mengharapkan ledakan keuntungan dari perang ini.

Baca Selengkapnya

Defend ID: Industri Pertahanan RI Tak Terpengaruh Konflik Hamas vs Israel

10 Oktober 2023

Defend ID: Industri Pertahanan RI Tak Terpengaruh Konflik Hamas vs Israel

Direktur Utama Defend ID Bobby Rasyidin mengatakan konflik tidak hanya terjadi antara Hamas dan Israel.

Baca Selengkapnya

Jokowi Targetkan Industri Pertahanan Indonesia Masuk Top 50 Dunia pada 2025

19 September 2023

Jokowi Targetkan Industri Pertahanan Indonesia Masuk Top 50 Dunia pada 2025

Presiden Jokowi mengharapkan industri pertahanan Indonesia dapat masuk ke dalam peringkat 50 besar dunia pada 2025.

Baca Selengkapnya