Dahlan Iskan: Saya Tak Punya Empedu  

Reporter

Editor

Selasa, 18 Oktober 2011 13:42 WIB

Dahlan Iskan. TEMPO/Seto Wardhana

TEMPO Interaktif, Jakarta - Usai menjalani tes kesehatan di RSPAD Gatot Subroto, Dahlan Iskan mengatakan dirinya sudah tidak punya empedu sejak empat tahun lalu. Bahkan, hati atau livernya milik orang lain.

"Saya juga tidak punya empedu, limpa saya sudah dipotong sepertiganya," kata Dahlan, calon Menteri Negara BUMN usai pemeriksaan kesehatan di RSPAD Jakarta, Selasa, 18 Oktober 2011.

Dahlan mengaku selesai pertama karena relatif mengenal alat-alat di rumah sakit. Pasalnya, dulu ia terlalu sering masuk rumah sakit.

Dia mengisahkan, empat tahun lalu, dirinya menjalani transpalasi hati karena menderita hepatitis yang berbuntut jadi kanker. "Hati saya penuh dengan kanker sehingga harus diganti dengan hati orang lain. Saya cerita apa adanya," katanya.

Saat pemeriksaan tadi, lanjut Dahlan, dirinya ditanya dokter, bagaimana setelah transpalasi hati, dikatakan tidak ada masalah. "Saya pernah ke Wamena dan berjalan kaki naik turun gunung, tapi tidak apa-apa," katanya.

Terkait hasil pemeriksaan ini, jelas Dahlan, ada beberapa bagian tubuhnya yang diperiksa, seperti telinga. "Mungkin agar bisa mendengar suara rakyat dengan baik," katanya sambil tertawa.

Dia menambahkan, dirinya juga menjalani tes kejiwaan dan daya ingat. Direktur Utama PLN ini menghadapi sekitar 300 pertanyaan untuk menguji daya ingat agar bisa mengingat nasib rakyat.

Dahlan Iskan Dahlan lahir pada 17 Agustus 1951 di Magetan, Jawa Timur. Ia merintis karir sebagai reporter (baca Dahlan Iskan, dari Reporter ke Kursi Menteri BUMN) di sebuah surat kabar kecil di Samarinda, Kalimantan Timur, pada 1975. Setahun kemudian, ia menjadi wartawan majalah Tempo. Sejak tahun 1982, Dahlan Iskan memimpin surat kabar Jawa Pos hingga sekarang.

Dahlan adalah sosok yang menghidupkan Jawa Pos yang hampir mati dengan oplah 6.000 ekslempar sehingga dalam waktu lima tahun menjadi surat kabar dengan oplah 300.000 eksemplar. Pada tahun 1997, ia mendirikan Graha Pena, salah satu gedung pencakar langit di Surabaya dan kemudian gedung serupa di Jakarta.

Sejak awal 2009, Dahlan diangkat sebagai Komisaris PT. Fangbian Iskan Corporindo yang akan memulai pembangunan Sambungan Komunikasi Kabel Laut pertengahan tahun ini. SKKL ini akan menghubungkan Surabaya Indonesia dan Hongkong. Dengan panjang serat optik 4.300 kilometer.

Pada akhir 2009, Dahlan diangkat menjadi Direktur Utama PLN menggantikan Fahmi Mochtar yang dikritik karena selama kepemimpinannya banyak mati lampu di daerah Jakarta.

YOHANES SEO

Berita terkait

Terkini Bisnis: Reshuffle Kabinet Jokowi Tunggu Hari, Kenaikan Harga Beras Mestinya Diantisipasi

20 Februari 2024

Terkini Bisnis: Reshuffle Kabinet Jokowi Tunggu Hari, Kenaikan Harga Beras Mestinya Diantisipasi

Reshuffle kabinet Jokowi tunggu hari biasanya. Pengamat sebut kenaikan harga beras mestinya diantisipiasi karena mengancam inflasi.

Baca Selengkapnya

Luhut Tantang Menteri Mundur, Ini Daftar Nama yang Diisukan Resign dari Kabinet

26 Januari 2024

Luhut Tantang Menteri Mundur, Ini Daftar Nama yang Diisukan Resign dari Kabinet

Luhut mempersilakan jika ada menteri mundur dari kabinet Jokowi, namun membantah kalau Sri Mulyani akan resign.

Baca Selengkapnya

Jokowi Segera Reshuffle Kabinet Usai Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri

7 Oktober 2023

Jokowi Segera Reshuffle Kabinet Usai Syahrul Yasin Limpo Mengundurkan Diri

"Secepatnya kami siapkan," kata Jokowi di Istana Merdeka, Jumat 6 Oktober 2023.

Baca Selengkapnya

Diundang Jokowi ke Istana di Tengah Isu Reshuffle, Hary Tanoe: Bicara Macam-macam

16 Mei 2023

Diundang Jokowi ke Istana di Tengah Isu Reshuffle, Hary Tanoe: Bicara Macam-macam

Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia atau Perindo Hary Tanoesoedibjo temui Jokowi di tengah isu reshuffle kabinet.

Baca Selengkapnya

Kata Jokowi dan Surya Paloh Soal Isu Reshuffle Menteri NasDem Buntut Hubungan yang Renggang

16 Mei 2023

Kata Jokowi dan Surya Paloh Soal Isu Reshuffle Menteri NasDem Buntut Hubungan yang Renggang

Jokowi dan Surya Paloh buka suara soal kemungkinan adanya reshuffle menteri dari NasDem.

Baca Selengkapnya

Mahfud Md Bilang Tak Ada Agenda di Istana Presiden pada Rabu Ini

1 Februari 2023

Mahfud Md Bilang Tak Ada Agenda di Istana Presiden pada Rabu Ini

Mahfud Md mengatakan tidak ada undangan dari Presiden kepada dirinya untuk datang ke Istana Jakarta, Rabu.

Baca Selengkapnya

Di Tengah Isu Reshuffle, Plt Ketum PPP Bertemu Jokowi di Istana Pekan Lalu

30 Januari 2023

Di Tengah Isu Reshuffle, Plt Ketum PPP Bertemu Jokowi di Istana Pekan Lalu

Jokowi masih memberikan jawaban yang sama ketika ditanya soal reshuffle.

Baca Selengkapnya

Isu Jokowi Bakal Reshuffle Kabinet Kian Santer, KSP Moeldoko: Aduh Aku Masih Belum Tahu

25 Januari 2023

Isu Jokowi Bakal Reshuffle Kabinet Kian Santer, KSP Moeldoko: Aduh Aku Masih Belum Tahu

Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko mengaku tidak tahu dan enggan berkomentar banyak terkait adanya reshuffle kabinet Presiden Joko Widodo.

Baca Selengkapnya

Diisukan Bakal Jadi Menteri Jokowi, FX Hadi Rudyatmo: Jadi Ceritanya Begini..

4 Januari 2023

Diisukan Bakal Jadi Menteri Jokowi, FX Hadi Rudyatmo: Jadi Ceritanya Begini..

FX Hadi Rudyatmo menegaskan pertemuannya dengan Jokowi itu tidak membahas politik, partai, pemerintahan.

Baca Selengkapnya

Mencuat Kabar Reshuffle Kabinet Jokowi, Ini 5 Tanggapan Para Tokoh

29 Desember 2022

Mencuat Kabar Reshuffle Kabinet Jokowi, Ini 5 Tanggapan Para Tokoh

Berikut tanggapan sejumlah pihak terkait kemungkinan adanya reshuffle kabinet Jokowi.

Baca Selengkapnya