167 WNI di Malaysia Terancam Hukuman Mati

Reporter

Editor

Senin, 4 Juli 2011 14:40 WIB

Foto Darsem, TKI yang terancam hukum pancung di Arab Saudi. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO Interaktif, Kuala Lumpur - Kuasa Usaha Ad-Interim Kedutaan Besar RI Kuala Lumpur Mulya Wirana menegaskan warga negara Indonesia (WNI) di Malaysia yang diancam hukuman gantung mayoritas bukan tenaga kerja Indonesia (TKI). “Ada sebelas WNI yang telah dijatuhi vonis hukuman mati oleh pengadilan Malaysia. Dari jumlah tersebut sepuluh orang terjerat kasus narkoba dan seorang lagi kasus kejahatan pembunuhan,” kata Mulya Wirana saat ditemui Tempo di kantornya, Senin, 4 Juli 2011.

Selain ke-11 orang yang telah divonis itu, saat ini ada 167 WNI yang sedang menjalani proses hukum di Malaysia. Mereka terancam vonis hukuman maksimum gantung sampai mati jika terbukti bersalah. “Mayoritas dari mereka terjerat kasus narkoba, selebihnya kasus kejahatan pembunuhan dan kepemilikan senjata api,” ucap Mulya menegaskan.

Wakil Duta Besar yang menjabat sebagai Kuasa Usaha Ad-Interim selama Duta Besar Indonesia untuk Malaysia belum ditetapkan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono itu menyatakan hanya sebagian kecil di antara para terhukum yang tercatat sebagai TKI. “Hal itu perlu dijelaskan agar tidak timbul kesalahpahaman bahwa TKI di Malaysia banyak yang melakukan kejahatan mengedarkan narkoba.”

Namun, Mulya menjelaskan, KBRI tetap membela semua WNI di Malaysia, termasuk yang terancam hukuman mati. “KBRI sudah menguruskan surat pengampunan kepada Raja terhadap 11 WNI yang divonis mati tersebut, tapi masih dalam proses.”

Mulya enggan membeberkan identitas 11 warga itu. “Ada di antara mereka yang berkeberatan dipublikasikan. Selain itu, KBRI masih meng-update data terhadap 11 orang tersebut,” ucap Mulya beralasan.

MASRUR

Berita terkait

Cara dan Syarat Kerja Legal bagi Orang Asing di Indonesia

11 hari lalu

Cara dan Syarat Kerja Legal bagi Orang Asing di Indonesia

Ketahui cara dan syarat kerja legal bagi orang asing di Indonesia. Pastikan Anda memenuhi beberapa persyaratan yang sudah ditentukan. Ini ulasannya.

Baca Selengkapnya

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

16 hari lalu

Cara Mendapatkan SIM Card Bagi Turis Asing di Indonesia

Cara mendapatkan SIM Card bagi turis di Indonesia bisa dilakukan dengan menyesuaikan operator seluler yang dipilih. Berikut langkahnya.

Baca Selengkapnya

Cara Mendapatkan KTP bagi Orang Asing di Indonesia

43 hari lalu

Cara Mendapatkan KTP bagi Orang Asing di Indonesia

Cara mendapatkan KTP bagi orang asing di Indonesia sudah diatur dalam Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2013. Ini syarat dan prosedurnya.

Baca Selengkapnya

Kantor Imigrasi Klaim Golden Visa Diminati Warga Negara Asing di Jawa Timur

59 hari lalu

Kantor Imigrasi Klaim Golden Visa Diminati Warga Negara Asing di Jawa Timur

Kantor Imigrasi Kelas I Khusus TPI Surabaya mengatakan sejumlah warga negara asing di Jawa Timur telah memegang Golden Visa untuk investasi.

Baca Selengkapnya

Pungutan Wisman di Bali Berlaku Mulai 14 Februari, 7 Kategori WNA Ini Tak Perlu Bayar

12 Februari 2024

Pungutan Wisman di Bali Berlaku Mulai 14 Februari, 7 Kategori WNA Ini Tak Perlu Bayar

Pungutan bagi turis asing di Bali dilakukan untuk melindungi adat, tradisi, seni budaya, serta kearifan lokal masyarakat.

Baca Selengkapnya

Pencurian di Rumah WNA, ART Sedang Hamil Dapat Restorative Justice

28 Juni 2023

Pencurian di Rumah WNA, ART Sedang Hamil Dapat Restorative Justice

Kasus pencurian di sebuah rumah warga negara asing di Tangerang Selatan telah diselesaikan dengan cara kekeluargaan atau restorative justice.

Baca Selengkapnya

913 WNA Partisipan Formula E Melintasi Bandara Soekarno-Hatta, Imigrasi Siapkan Jalur Khusus

4 Juni 2023

913 WNA Partisipan Formula E Melintasi Bandara Soekarno-Hatta, Imigrasi Siapkan Jalur Khusus

TPI Soekarno-Hatta mencatat sebanyak 913 warga negara asing (WNA) yang merupakan partisipan ajang balapan Formula E Jakarta.

Baca Selengkapnya

WNA Asal Tiongkok Tewas dalam Kecelakaan di Tol Jakarta - Tangerang

3 Juni 2023

WNA Asal Tiongkok Tewas dalam Kecelakaan di Tol Jakarta - Tangerang

WNA asal Fujian Tiongkok tewas dalam kecelakaan sebuah minibus di KM 21 Tol Jakarta - Tangerang.

Baca Selengkapnya

Dua WNA Hipnotis Agen Telur, Uang Rp 3 Juta Dibawa Kabur

17 Mei 2023

Dua WNA Hipnotis Agen Telur, Uang Rp 3 Juta Dibawa Kabur

Dua Warga Negara Asing (WNA) diduga menghipnotis dan mencuri di sebuah agen telur di Jalan Raya Penggilingan, Cakung, Jakarta Timur pada Senin, 15 Mei

Baca Selengkapnya

Pembunuhan Pria Asal Jakarta oleh 2 WNA India di Bali, Polisi: Motifnya Salah Paham

16 Mei 2023

Pembunuhan Pria Asal Jakarta oleh 2 WNA India di Bali, Polisi: Motifnya Salah Paham

Dua WNA India ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan seorang pria asal Jakarta

Baca Selengkapnya