Polda Sulawesi Tengah Tarik 29 Senjata Api Anggotanya  

Reporter

Editor

Jumat, 6 Mei 2011 16:47 WIB

TEMPO/Andry Prasetyo
TEMPO Interaktif, Palu - Unit Profesi dan Pengamanan (Propam) Polda Sulawesi Tengah hinga Jumat hari ini terus melakukan pemeriksaan secara dadakan kepemilikan senjata api yang digunakan anggota Polisi di wilayahnya dalam kurun waktu sebulan terakhir.

Dalam operasi senjata api yang dipimpin langsung Kabid Propam Polda Sulteng Kompol Bambang Surjadi itu, sebanyak 29 pucuk senpi diamankan dari pemegangnya, karena saat diperiksa, surat kelengkapan pemegang senjata tersebut sudah kedaluarsa.

"Jumlahnya ada 29 pucuk senpi dalam berbagai jenis, tetapi jumlah itu termasuk rekapan laporan penyalahgunaan senpi dari 2007 hingga 2011 ini," kata Kompol Bambang, Jumat 6 Mei 2011.

Pemeriksaan dilakukan di semua anggota bintara, baik dari unit Sabhara, Narkoba, Reskrim dan Intel. Menurut dia, kegiatan ini merupakan tindak lanjut atau perintah dari Kapolda Sulteng Brigjen Pol Dewa Parsana belum lama ini untuk melakukan pemeriksaan senjata api anggotanya.

Selain untuk mengecek kelayakan senpi dan apakah pemegangnya memiliki surat ijin, pengecekan itu juga terkait pasca insiden penembakan anggota Polda Sulteng yang menewaskan dua warga Kota Palu beberapa waktu lalu.

Bambang menambahkan, terhadap senpi yang ditahan karena surat ijinnya kadaluwarsa, anggota polisi yang memegang senpi tersebut segera diminta mengurus surat ijinnya. .
"Saat ini, senpi yang diamankan digudangkan untuk sementara," ujar Bambang yang juga menjabat Kasubbid Provost Propam Polda Sulteng itu.

Dari data yang diperoleh Tempo, ada empat anggota polisi yang mendapat tindakan akibat sejumlah pelanggaran. Mereka adalah Briptu Idris karena menembak Ronal, Briptu Robby karena memukul Nanang dan penyalahgunaan senjata api, serta Bripka Masra Guntur karena lalai menempatkan senjata api.

DARLIS

Berita terkait

Bamsoet Berikan Kuliah Pembaharuan Hukum, Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

1 menit lalu

Bamsoet Berikan Kuliah Pembaharuan Hukum, Dorong Penyempurnaan UU Pemilu

Bambang Soesatyo mengungkapkan bahwa putusan Mahkamah Konstitusi (MK) terkait Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) masih menyisakan pekerjaan rumah bagi parlemen dan pemerintah yang akan datang

Baca Selengkapnya

Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

5 menit lalu

Belum Siapkan Nama Menteri, NasDem Fokus Dua Hal Ini

Prabowo belum menawarkan kursi menteri, Partai Nasdem fokus pada kepemimpinan ide dan rekonsiliasi.

Baca Selengkapnya

OpenAI Memperluas Ekspansi dengan Membuka Kantor di Tokyo

6 menit lalu

OpenAI Memperluas Ekspansi dengan Membuka Kantor di Tokyo

OpenAI berekspansi ke Asia dengan membuka kantor baru di Tokyo, Jepang. Perusahaan ini merilis model GPT-4 yang dioptimalkan untuk Jepang.

Baca Selengkapnya

Sastrawan Joko Pinurbo Wafat, Istri : Saya Belum Siap

8 menit lalu

Sastrawan Joko Pinurbo Wafat, Istri : Saya Belum Siap

Keluarga sastrawan Joko Pinurbo alias Jokpin tampak begitu terpukul atas berpulangnya sang penyair pada usia 61 tahun, Sabtu pagi 27 April 2024 di Rumah Sakit Panti Rapih Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

9 menit lalu

Anies soal Peluang Maju di Pilgub Jakarta: Sekarang Rehat Dulu

Anies Baswedan menanggapi singkat wacana dirinya akan maju kembali sebagai calon gubernur di Pilkada DKI Jakarta 2024.

Baca Selengkapnya

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

18 menit lalu

Brigadir RA Ditemukan Tewas di Dalam Mobil Alphard di Jakarta Selatan, Polisi Duga Bunuh Diri

Polisi menyimpulkan sementara Brigadir RA tewas karena bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Lima Kelebihan All-New Yaris Cross yang Patut Dipertimbangkan

19 menit lalu

Lima Kelebihan All-New Yaris Cross yang Patut Dipertimbangkan

All-New Yaris Cross bukan sekadar mobil, melainkan solusi mobilitas bagi generasi milenial yang berjiwa petualang.

Baca Selengkapnya

5 Tips Agar Road Trip Lancar dan Berkesan

21 menit lalu

5 Tips Agar Road Trip Lancar dan Berkesan

Sebelum mulai road trip, buat perencanaan dengan matang agar perjalanan lancar dan berkesan

Baca Selengkapnya

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Pelatih Kiper Persebaya Yakin Ernando Ari Makin Semangat Lawan Uzbekistan

23 menit lalu

Jelang Laga Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024, Pelatih Kiper Persebaya Yakin Ernando Ari Makin Semangat Lawan Uzbekistan

Ernando Ari menjadi kiper andalan timnas U-23 Indonesia yang selalu dimainkan oleh pelatih Shin Tae-yong di empat laga Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Anies Nilai PKS Berada di Persimpangan Jalan usai Putusan MK

27 menit lalu

Anies Nilai PKS Berada di Persimpangan Jalan usai Putusan MK

PKS belum menentukan apakah bergabung dengan pemerintahan presiden terpilih Prabowo Subianto atau berada di luar pemerintahan.

Baca Selengkapnya