Jalur Mojokerto-Pasuruan Akan dialihkan

Reporter

Editor

Jumat, 19 Februari 2010 14:10 WIB

TEMPO Interaktif, Mojokerto - Jalan utama Mojokerto-Pasuruan akan dialihkan selama delapan bulan. Pengalihan dilakukan karena ada perbaikan jembatan di Kecamatan Bangsal, Kabupaten Mojokerto.

"Maksimal delapan bulan, dan minimal enam bulan jalan sudah bisa dilewati,” kata Kepala Satuan Lalu Lintas Kabupaten Mojokerto Ajun Komisaris Lamuji, Jumat (20/2).


Utuk kendaraan dengan beban lima ton, baik dari arah timur maupun barat akan dilewatkan jalur Krian, Sidoarjo. Sedangkan kendaraan dengan berat dibawah lima ton, dari arah barat masih bisa melewati jalan utama karena disisi jembatan yang diperbaiki dibangun jembatan alternatif.

Sementara kendaraan dengan berat dibawah lima ton dari arah timur, akan dialihkan ke jalur alternatif di sekitar jembatan. Jalurnya dimulai dari perempatan Mojosari, di desa Begadas ke arah selatan terus melewati desa Pungging, Simpang, Awang-awang, Pesanggrahan, Kaligoro, Dlanggu, hingga keluar di pertigaan Pacing.

Panjang jalur alternatif untuk kendaraan dibawah lima ton ini sekitar 30 kilometer. Jalan ini lebih panjang dari jarak tempuh jalan utama dari Mojosari ke Mojokerto yang hanya 11 kilometer. Kondisi jalur alternatif juga sempit. ”Setelah diuji, butuh waktu hampir tiga jam untuk mlewati jalur alternatif,” kata Lamuji, usai melakukan uji coba pengalihan tadi pagi.

Pengalihan akan dimulai Rabu pekan depan, bertepatan dengan hari pertama pembangunan jembatan jalan nasional yang digarap kotraktor PT. Rudy Jaya. Jembatan dibangun oleh pemerintah pusat dengan anggaran dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) tahun 2010 sebesar Rp 6,2 miliar.

M. TAUFIK

Berita terkait

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

11 jam lalu

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

Tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember (Unej)menangi kompetisi gelaran Nanyang Technological University (NTU) Singapura.

Baca Selengkapnya

FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

19 hari lalu

FBI Buka Penyelidikan Kriminal atas Runtuhnya Jembatan Baltimore

FBI mengatakan pada Senin pihaknya membuka penyelidikan kriminal atas runtuhnya jembatan Baltimore

Baca Selengkapnya

Kronologi Pemuda Demak Rusak Pagar Jembatan Agar Truk Sound Horeg Bisa Lewat

26 hari lalu

Kronologi Pemuda Demak Rusak Pagar Jembatan Agar Truk Sound Horeg Bisa Lewat

Pagar jembatan beton di Desa Babatan, Kecamatan Kebonagung, Demak, Jawa Tengah dirusak pemuda agar truk berisi sound system untuk takbiran bisa lewat.

Baca Selengkapnya

Sigit Sosiantomo Prihatin 85,88 Persen Jembatan Rusak di Jalan Nasional

34 hari lalu

Sigit Sosiantomo Prihatin 85,88 Persen Jembatan Rusak di Jalan Nasional

Kerusakan jembatan di jalan nasional dikhawatirkan akan mengganggu kelancaran dan keselamatan arus mudik.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

34 hari lalu

Inilah 5 Jembatan Termahal di Dunia

Jembatan merupakan infrastruktur penting sehingga pembangunannya dapat menghabiskan biaya yang mahal. Berikut sederet jembatan termahal di dunia.

Baca Selengkapnya

Inilah 5 Jembatan Terpanjang di Dunia

34 hari lalu

Inilah 5 Jembatan Terpanjang di Dunia

Jembatan Danyang-Kunshan Grand Bridge di China saat ini menjadi jembatan terpanjang di dunia. Panjanganya mencapai 164 kilometer.

Baca Selengkapnya

Top 3 Dunia: Dugaan WNI di Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Warga AS Tak Setujui Serangan Israel

37 hari lalu

Top 3 Dunia: Dugaan WNI di Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Warga AS Tak Setujui Serangan Israel

Top 3 dunia adalah Kemlu dalami dugaan adanya WNI di kapal penabrak di Baltimore, warga AS tak setuju serangan Israel, jenazah ABK WNI dipulangkan.

Baca Selengkapnya

5 Hal Mengenai Kecelakaan di Jembatan Baltimore

38 hari lalu

5 Hal Mengenai Kecelakaan di Jembatan Baltimore

Jembatan Francis Scott Key ditabrak Kapal Kargo Dali di sepanjang Interstate 695, Baltimore, Maryland pada Selasa, 26 Maret 2024

Baca Selengkapnya

WNI Disebut Jadi Kapten Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Ini Penjelasan Kemlu

38 hari lalu

WNI Disebut Jadi Kapten Kapal Penabrak Jembatan Baltimore, Ini Penjelasan Kemlu

Kementerian Luar Negeri menjelaskan ihwal WNI yang disebut menjadi kapten kapal yang menabrak jembatan di Baltimore, Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Tak Ada Korban WNI dalam Musibah Ambruknya Jembatan di Baltimore

38 hari lalu

Tak Ada Korban WNI dalam Musibah Ambruknya Jembatan di Baltimore

Kementerian Luar Negeri RI memastikan tak ada WNI dalam daftar korban musibah ambruknya jembatan di Baltimore

Baca Selengkapnya