Pemerintah Diminta Tak Manipulasi Putusan Soal Ujian Nasional

Reporter

Editor

Sabtu, 28 November 2009 20:01 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta - Pemerintah diminta tidak memanipulasi putusan hukum Mahkamah Agung yang menolak kasasi Ujian Nasional.

"Jangan memanipulasi. Kalau dilarang, jangan dibaca tidak dilarang," kata Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia Sulistyo, Sabtu (28/11). Sulistyo meminta agar putusan hukum dibaca sesuai dengan yang tertera bukan sesuai sesuai selera yang membacanya.

Sulistyo juga meminta Menteri Pendidikan Nasional Muhammad Nuh mengutamakan kepentingan pendidikan bukan kepentingan politik atau lainnya. Setiap keputusan hukum, kata Sulistyo, meski menyakitkan harus dihargai apapun hasilnya.

Sebelumnya Badan Standar Nasional Pendidikan menyatakan tidak ada putusan eksplisit dari Mahkamah Agung yang melarang Ujian Nasional. Sehingga, ujian tetap akan diselenggarakan tahun depan.

Sulistyo mengusulkan agar pemerintah mengumpulkan semua pemangku kebijakan untuk menetapkan kebijakan berikutnya pascaputusan Mahkamah Agung. Menteri harus menyiapkan alternatif kebijakan dalam menyikapi putusan tersebut. Perlu disiapkan suatu sistem evaluasi pendidikan yang memberikan kejelasan bagi masyarakat.

PGRI sendiri sepakat jika Ujian Nasional diadakan untuk pemetaan tetapi tidak untuk menentukan kelulusan. Sebab kondisi masyarakat sangat variatif dan heterogen sehingga tidak memberikan keadilan bagi sejumlah daerah.

Pada 14 September, Mahkamah Agung menolak kasasi yang diajukan pemerintah terkait Ujian Nasional. Majelis hakim yang diketuai Adriani Nurdin menganggap pemerintah lalai meningkatkan sarana dan prasarana daerah serta akses informasi sebelum menggelar ujian nasional.

AQIDA SWAMURTI

Berita terkait

Anies Baswedan Tanggapi Hasil UNBK SMP DKI yang Turun

26 Mei 2018

Anies Baswedan Tanggapi Hasil UNBK SMP DKI yang Turun

Anies Baswedan meminta orang tua siswa tak hanya mendorong anak-anak belajar demi mengejar target ujian nasional.

Baca Selengkapnya

Ujian Nasional SMK, Waspadai Tanda - Tanda Stres Anak

2 April 2018

Ujian Nasional SMK, Waspadai Tanda - Tanda Stres Anak

Seorang anak yang berada di bawah tekanan ujian akan terus merasa khawatir. Simak tanda anak mengalami stres jelang ujian.

Baca Selengkapnya

Ujian Nasional SMK, Tips Orang Tua Hindarkan Stres pada Anak

2 April 2018

Ujian Nasional SMK, Tips Orang Tua Hindarkan Stres pada Anak

Ujian Nasional untuk Sekolah Menengah Kejuruan siap digelar pada 2 - 5 April 2018. Tips untuk orang tua agar mengurangi stres ujian anak.

Baca Selengkapnya

Kiat Orang Tua Menghadapi Anak yang Stres Menjelang Ujian

31 Maret 2018

Kiat Orang Tua Menghadapi Anak yang Stres Menjelang Ujian

Banyak orang tua yang bersikap salah dalam menghadapi anak yang stres menjelang Ujian Akhir Nasional atau ujian lain. Berikut kiat untuk mengatasinya.

Baca Selengkapnya

UNBK 2018, Kemendikbud Antisipasi Gangguan Server dan Listrik

14 Maret 2018

UNBK 2018, Kemendikbud Antisipasi Gangguan Server dan Listrik

UNBK 2018 tingkat SMA dan SMK akan dimulai pada 5 April 2018 dan tingkat SMP pada 23 April 2018.

Baca Selengkapnya

Peserta UN Gunungkidul yang Mundur Kebanyakan dari Swasta

6 Mei 2015

Peserta UN Gunungkidul yang Mundur Kebanyakan dari Swasta

Kekhawatiran pemerintah Gunungkidul akan tingginya potensi siswa SMP mengundurkan diri dari ujian nasional tahun ini kembali terbukti.

Baca Selengkapnya

Persiapan UN Online, Belajar Sampai Cek Pohon Tinggi

4 April 2015

Persiapan UN Online, Belajar Sampai Cek Pohon Tinggi

Wilayah Kota Yogya yang rawan terjadi gangguan listrik akibat jaringan putus tertimpa pohon tinggi.

Baca Selengkapnya

Anggaran Pengamanan Ujian Nasional Belum Jelas  

29 Maret 2015

Anggaran Pengamanan Ujian Nasional Belum Jelas  

Daerah tak mengalokasikan anggaran khusus untuk operasional pengamanan saat penyimpanan soal.

Baca Selengkapnya

Kunci Jawaban Soal UN SMP Beredar di Padang

7 Mei 2014

Kunci Jawaban Soal UN SMP Beredar di Padang

Polisi belum melakukan pemeriksaan terhadap siswa karena khawatir akan mengganggu pelaksanan ujian.

Baca Selengkapnya

Pengedar Kunci Jawaban Unas dari Demak  

28 April 2014

Pengedar Kunci Jawaban Unas dari Demak  

Polisi terus mengembangkan kasus peredaran kunci jawaban ujian nasional sekolah menengah atas. Kunci jawaban didapat dari kepala sekolah di Demak.

Baca Selengkapnya