Masyarakat Ajukan Mosi Tidak Percaya Kepada Ketua DPRD Lebak

Reporter

Editor

Selasa, 7 Oktober 2003 14:38 WIB

TEMPO Interaktif, Banten: 31 tokoh masyarakat Kabupaten Lebak Provinsi Banten mengajukan mosi tidak percaya kepada Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah setempat HM Sudirman. Mosi ini berkaitan dengan sikap Sudirman yang menolak menandatangani hasil keputusan Fraksi-fraksi di DPRD tentang pengajuan nama calon Bupati dan Wakil Bupati Lebak periode 2003-2008. Selain mengajukan mosi tidak percaya, tokoh masyarakat juga meminta agar Sudirman mengundurkan diri dari jabatanya. "Ia tidak layak jadi ketua dewan karena suka mabuk-mabukkan dan pengguna narkoba. Orang-orang begini yang menghambat pembagunan di Lebak," kata Abah Juli, tokoh masyarakat Lebak kepada wartawan di Rangkasbitung, Selasa (7/10). Menurut Abah Juli, sedikitnya ada delapan alasan yang membuat masyarakat mengajukan mosi tidak percaya kepada ketua DPRD tersebut. Diantaranya, Sudirman dinilai tidak mampu menjalankan tugasnya sebagai ketua dewan. "Buktinya masih banyak aspirasi masyarakat yang tidak tersalur. Ia juga bersikap ambisius menduduki jabatan sebagai bupati," katanya. Alasan lain mosi tidak percaya, Sudirman dinilai sebagai figur yang tidak demokratis. Ini ditandai dengan sikapnya yang menentang pengajuan nama-nama calon bupati dan wakil bupati. Sudirman menentang karena dari lima fraksi yang ada, tak satu pun yang mengusung nama Sudirman sebagai calon bupati. Selain itu, kata Abah Juli, Sudirman selama ini tidak mengerti kultur kehidupan masyarakat Kabupaten Lebak. "Dia menjadi pelanggan salah satu tempat hiburan malam di Jakarta. Kami minta dia mundur dan melakukan tes urin (bukti mengkonsumsi narkoba atau tidak)," katanya. Sementara itu, Surdiman yang ditemui mengatakan, mosi tidak percaya dari masyarakat itu merupakan hal yang wajar. "Jangankan nanti, hari ini kalau memang saya diminta mundur saya akan mundur, tapi ingat yang meminta saya mundur adalah orang-orang dari lawan politik saya yang memang tidak senang melihat saya masuk dalam bursa pemilihan bupati Lebak," katanya. Hingga siang ini, lima fraksi di DPRD Lebak, yaitu Fraksi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Golkar, Partai Persatuan Pembangunan, TNI/Polri dan Fraksi Gabungan mengadakan rapat tertutup membahas mosi tidak percaya ini. "Kami akan melakukan tindakan sebab sikap Ketua DPRD ini jelas akan menghambat proses pemilihan calon Bupati Lebak," kata Ketua Fraksi PDIP, M Sukira. Faidil Akbar - Tempo News Room

Berita terkait

Penggeledahan di Sekretariat Jenderal DPR RI, KPK: Kumpulkan Alat Bukti

4 menit lalu

Penggeledahan di Sekretariat Jenderal DPR RI, KPK: Kumpulkan Alat Bukti

Sebelum penggeledahan ini, KPK mencegah Sekjen DPR RI Indra Iskandar dan enam orang lainnya bepergian ke luar negeri.

Baca Selengkapnya

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

5 menit lalu

Pemain Timnas Indonesia Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya Anggota Polri, Ini Pangkat dan Satuan Tugasnya

Anggota timnas Indonesia U-23 Muhammad Ferrari dan Daffa Fasya merupakan anggota aktif Polri. Ini wilayah dinas dan pangkatnya.

Baca Selengkapnya

Tinjau UTBK di UI, Ketua Umum SNPMB Sebut Proses Berjalan Sesuai Prosedur

6 menit lalu

Tinjau UTBK di UI, Ketua Umum SNPMB Sebut Proses Berjalan Sesuai Prosedur

Ketua Umum Tim Penanggungjawab Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB), Ganefri, mengatakan pelaksanaan UTBK SNBT tahun 2024 hari pertama berjalan lancar.

Baca Selengkapnya

Bamsoet Apresiasi Perkembangan Bisnis Wikinara

8 menit lalu

Bamsoet Apresiasi Perkembangan Bisnis Wikinara

Wikinara merupakan perusahaan network marketing terdaftar di Kementrian Perdagangan RI yang fokus dalam pemasaran produk nutrisi, kecantikan dan alat kesehatan.

Baca Selengkapnya

Cerita Peserta UTBK 2024 di UNS Solo, Persiapan Setahun Belajar Hingga Ikut Bimbel Jutaan Rupiah

13 menit lalu

Cerita Peserta UTBK 2024 di UNS Solo, Persiapan Setahun Belajar Hingga Ikut Bimbel Jutaan Rupiah

Masing-masing peserta UTBK 2024 di UNS Solo memiliki cerita berbeda untuk mempersiapkan diri mengikuti ujian.

Baca Selengkapnya

Ketua MPR Dorong Menkopolhukam Gunakan Dalil Keselamatan Rakyat untuk Tangani OPM

18 menit lalu

Ketua MPR Dorong Menkopolhukam Gunakan Dalil Keselamatan Rakyat untuk Tangani OPM

Instruksi dan koordinasi dari satu pintu, yakni dari kantor Kemenkopolhukam, memastikan setiap pergerakan pasukan TNI-Polri hingga intelijen di lapangan termonitor dengan baik.

Baca Selengkapnya

Beredar SPDP Korupsi di Boyolali Jawa Tengah, Ini Klarifikasi KPK

27 menit lalu

Beredar SPDP Korupsi di Boyolali Jawa Tengah, Ini Klarifikasi KPK

Surat berlogo dan bersetempel KPK tentang penyidikan korupsi di Boyolali ini diketahui beredar sejumlah media online sejak awal 2024.

Baca Selengkapnya

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

27 menit lalu

Kementerian Dalam Negeri Rusia Izinkan Foto di Pasport Pakai Jilbab

Rusia melonggarkan aturan permohonan WNA menjadi warga Rusia dengan membolehkan pemohon perempuan menggunakan jilbab atau kerudung di foto paspor

Baca Selengkapnya

Park Sung Hoon, Penonton Queen of Tears Kesal hingga Permohonan Maaf

28 menit lalu

Park Sung Hoon, Penonton Queen of Tears Kesal hingga Permohonan Maaf

Aktor Korea Selatan, Park Sung Hoon membuat para penonton Queen of Tears terbawa suasana kesal

Baca Selengkapnya

Sengketa Pemilu Legislatif dari Gugatan PPP hingga Caleg

32 menit lalu

Sengketa Pemilu Legislatif dari Gugatan PPP hingga Caleg

Mahkamah Konstitusi mulai menyidangkan 297 sengketa pemilu legislatif diiantaranya gugatan PPP dan caleg.

Baca Selengkapnya