Banjir Besar Genangi Sebelas Desa di Morowali

Reporter

Editor

Selasa, 15 Juli 2003 15:51 WIB

TEMPO Interaktif, Morowali:Bencana banjir juga menerjang sejumlah desa di Kabupaten Morowali, Sulawesi Tengah. Hujan deras yang mengguyur sejak Minggu kemarin telah merendam sebelas desa di Kecamatan Petasia. Hingga Senin (14/1), genangan air mencapai satu hingga dua meter dan merusak ribuan hektar sawah. “Kami tak menyangka banjir bandang ini datang begitu cepat dengan lauapan hebat. Biasanya banjir di Morowali terjadi pada bulan Maret atau April,” kata Tulaka, seorang warga Petasia. Bupati Morowali Tato Masitudju menaksir kerugian tak kurang Rp 4 00 juta. Tanaman padi yang berusia dua bulan hancur. Juga, sejumlah jembatan putus. “Perbaikan prasarana kami usahakan secepatnya,” ujarnya. Karo Informasi Komunikasi Pemerintah Provinsi Sulawesi Tengah, Burhanuddin Maragau, mengatakan pemerintah mendeteksi penyebab banjir bandang itu. “Kalau disebabkan hutan gundul di Morowali, sehingga penahan air tak ada, maka pemerintah akan menetibkan para pengelola hutan di daerah itu,” ujarnya. Kepala Divisi Kampanye WALHI Sulawesi Tengah, Edmond Leonardo Siahaan, menyakini banjir besar yang pertama kali di Morowali itu karena hutan-hutan di sekitar sungai sudah amat parah kondisinya. “Tingkat kerusakan hutan di Morowali terbilang cukup tinggi untuk setiap tahunnya. Data Walhi dan LSM Sahabat Morowali menyebutkan, tingkat penebangan hutan mencapai 500-800 hektar tiap tahun,” ujarnya. Situasi itu tidak terlepas dari mudahnya ijin pengelolaan kayu. Perambahan hutan juga mencapai wilayah cagar alam Morowali. Ini bisa dilihat dari semakin jarangnya tanaman kayu yang dilindungi, seperti pohon damar (agatis), Palapi, Langori, Kumea dan Hulumea. Selain itu Maranti dan Bintagor juga menjadi incaran penjarah. (Darlis Muhamad - Tempo News Room)

Berita terkait

Masih Ada 2.086 Hektare Lahan Bermasalah di IKN, Basuki Hadimuljono: Pasti Clear

2 menit lalu

Masih Ada 2.086 Hektare Lahan Bermasalah di IKN, Basuki Hadimuljono: Pasti Clear

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono buka suara soal 2.086 hektare lahan di IKN yang masih bermasalah.

Baca Selengkapnya

Kelompok Milisi Irak Lancarkan Serangan Rudal terhadap Israel

2 menit lalu

Kelompok Milisi Irak Lancarkan Serangan Rudal terhadap Israel

Kelompok bersenjata Perlawanan Islam di Irak mengaku bertanggung jawab atas serangan rudal terhadap kota Tel Aviv dan Be'er Sheva di Israel.

Baca Selengkapnya

IMI dan TransTrack Bersepakat Kembangkan Teknologi Transportasi

4 menit lalu

IMI dan TransTrack Bersepakat Kembangkan Teknologi Transportasi

TransTrack menyediakan berbagai inovasi teknologi untuk berbagai kebutuhan manajemen operasional armada transportasi.

Baca Selengkapnya

Ketua KPU Akui Sistem Noken di Pemilu 2024 Agak Aneh, Perolehan Suara Berubah di Semua Partai

10 menit lalu

Ketua KPU Akui Sistem Noken di Pemilu 2024 Agak Aneh, Perolehan Suara Berubah di Semua Partai

Ketua KPU Hasyim Asy'ari mengakui sistem noken pada pemilu 2024 agak aneh. Apa sebabnya?

Baca Selengkapnya

Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

12 menit lalu

Halal Fair Digelar Akhir Pekan Ini di Yogyakarta, Pengunjung Langsung Membeludak

Halal Fair 2024 menyajikan nuansa berwisata syariah bersama keluarga, digelar tiga hari di Jogja Expo Center Yogyakarta.

Baca Selengkapnya

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

18 menit lalu

Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang Bakal Direlokasi ke Bolaang Mongondow

Kementerian PUPR bakal merelokasi merelokasi warga terdampak erupsi Gunung Ruang di Sulawesi Utara.

Baca Selengkapnya

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

18 menit lalu

Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

Nur Alim legenda sepak bola Indonesia asal Bekasi memuji performa Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23

Baca Selengkapnya

IM57+ Nilai Nurul Ghufron Panik

20 menit lalu

IM57+ Nilai Nurul Ghufron Panik

Nurul Ghufron dinilai panik karena mempermasalahkan prosedur penanganan perkara dugaan pelanggaran etiknya dan menyeret Alexander Marwata.

Baca Selengkapnya

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

30 menit lalu

Imam Budi Hartono Siap Maju Pilkada Depok 2024, Berharap Bisa Koalisi dengan Golkar

Imam Budi Hartono sudah memegang surat keputusan dari DPP PKS untuk maju Pilkada Depok 2024 dan berharap bisa berkoalisi dengan Golkar.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

31 menit lalu

Prabowo Bakal Bentuk Presidential Club, Megawati, SBY dan Jokowi Masuk di Dalamnya

Prabowo disebut akan membentuk Presidential Club yang menjadi wadah pertemuan mantan presiden.

Baca Selengkapnya