Penjaga Pintu Lintasan KA Palur Jadi Tersangka

Reporter

Editor

Senin, 11 Agustus 2003 15:00 WIB

TEMPO Interaktif, Solo:Polisi telah menetapkan Sriyanto, 29 tahun, penjaga lintasan kereta api (KA) di Palur, Karanganyar, Jawa Tengah, sebagai tersangka dalam kecelakaan kereta api dengan bus di tempat itu. Tabrakan antara KA Matarmaja jurusan Jakarta-Malang dengan Bus Sedayu Putra di pelintasan tersebut, Sabtu (4/5) dini hari, merenggut lima korban tewas dan delapan luka-luka. Kapolres Karanganyar AKBP Drs. Alexius Subiandono mengatakan, hasil pemeriksaan sementara menunjukkan terjadinya kecelakaan tersebut akibat kelalaian yang tersangka. Sebab, ketika KA Matarmaja lewat, pintu palang dalam kondisi terbuka sehingga menyebabkan kendaraan lain melewati rel. Pada saat itu tersangka tertidur, kata Kapolres, sehingga tidak mendengar atau melihat sinyal kalau kereta api akan lewat. “Pengakuan dari penjaga sendiri, dia tengah tertidur sehingga tidak sempat menutup palangnya,” ujar Kapolres, Minggu (5/5). Ia menambahkan, petugas juga sudah memeriksa masinis KA Matarmaja, Supriyanto, 47 tahun yang mengaku tidak menyadari kalau akan ada bus lewat di tengah rel di depannya. Sopir Bus Sedayu Putera AD-2821-AF, Sutarto, belum bisa diperiksa karena masih dirawat di rumah sakit. Sabtu (4/5) lalu juga terjadi tabrakan kereta api dengan mobil di Sukoharjo, Jawa Tengah. KA Bengawan Ekpres jurusan Jakarta-Wonogiri dengan masinis Suratman menghantam mobil Honda Accord AD-7258-FB yang dikemudikan oleh Domingus Umbu Tiba, 22 tahun, di pelintasan Kampung Duabelasan, Jombor, sekitar pukul 08.30 WIB. Mobil tersebut terseret beberapa meter lalu tercebur ke sawah, akibatnya pengemudi luka-luka. (Anas Syahirul-Tempo News Room)

Berita terkait

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

9 menit lalu

Jokowi Soal Susunan Kabinet Prabowo: Kalau Enggak Diminta Saran tapi Ikut Nimbrung, Enggak Boleh

Menurut Jokowi, berbagai masukan tentang susunan kabinet mendatang itu boleh diberikan jika Prabowo meminta.

Baca Selengkapnya

3 Faktor Penyebab Sindrom Anak Sulung Perempuan

19 menit lalu

3 Faktor Penyebab Sindrom Anak Sulung Perempuan

Fenomena beban emosional yang dipikul oleh anak perempuan tertua alias anak sulung perempuan di banyak keluarga, sejak mereka masih kecil.

Baca Selengkapnya

Insiden-insiden yang Menggerus Reputasi Boeing

24 menit lalu

Insiden-insiden yang Menggerus Reputasi Boeing

Banyak insiden yang menggerus reputasi Boeing sebagai produsen pesawat terkemuka di dunia, yang terakhir adalah kematian seorang pelapor.

Baca Selengkapnya

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

46 menit lalu

Piala Thomas 2024: Fajar / Daniel Puas Balas Dendam ke Korea Selatan dan Bawa Indonesia ke Semifinal

Fajar / Daniel menjadi penentu kemenangan Indonesia atas Korea Selatan pada perempat final Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Gerakan yang Tak Dianjurkan Pakar pada Penderita Nyeri Punggung

47 menit lalu

Gerakan yang Tak Dianjurkan Pakar pada Penderita Nyeri Punggung

Spesialis bedah saraf tak menganjurkan penderita nyeri punggung untuk melakukan berbagai aktivitas berikut beserta alasannya.

Baca Selengkapnya

Progres Pembangunan Bandara VVIP IKN Sudah 18 Persen, Diklaim Tak Ada Masalah Lahan

54 menit lalu

Progres Pembangunan Bandara VVIP IKN Sudah 18 Persen, Diklaim Tak Ada Masalah Lahan

Ketua Satgas Pembangunan Infrastruktur IKN memastikan tidak ada permasalahan lahan untuk pembangunan runway Bandara VVIP di ibu kota.

Baca Selengkapnya

Selain The Idea of You, 3 Film Baru yang Tayang di Prime Video Bulan Mei 2024

1 jam lalu

Selain The Idea of You, 3 Film Baru yang Tayang di Prime Video Bulan Mei 2024

Ada empat film dan tiga serial baru yang tayang di Prime Video Mei 2024

Baca Selengkapnya

Film Menjelang Ajal Tembus 250 Ribu Penonton dalam 3 Hari, Kisah Legenda Urban Jin Pelaris

1 jam lalu

Film Menjelang Ajal Tembus 250 Ribu Penonton dalam 3 Hari, Kisah Legenda Urban Jin Pelaris

Rapi Films mengimbau penonton yang hendak menonton film Menjelang Ajal di hari keempat penayangan.

Baca Selengkapnya

Alasan Mendagri Sebut Pilkada 2024 Tetap Digelar Sesuai Jadwal

1 jam lalu

Alasan Mendagri Sebut Pilkada 2024 Tetap Digelar Sesuai Jadwal

Pilkada 2024 digelar pada 27 November agar paralel dengan masa jabatan presiden terpilih.

Baca Selengkapnya

Hanum Rais Daftar ke PKB untuk Maju di Pilkada Kota Yogyakarta

1 jam lalu

Hanum Rais Daftar ke PKB untuk Maju di Pilkada Kota Yogyakarta

Putri Amien Rais, Hanum Rais tercatat mendaftarkan diri ke Partai Kebangkitan Bangsa untuk maju di Pilkada 2024

Baca Selengkapnya