Gubernur Aher Temani Presiden Jokowi Salat Idul Adha di Sukabumi

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Kamis, 31 Agustus 2017 18:34 WIB

Presiden Joko Widodo dan Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan melaksanakan solat sunat sebeum solat subuh berjamaah di Masjid Raya Bandung, Jawa Barat, 13 April 2017. Jokowi melaksanakan solat subuh berjamaah bersama warga Bandung didampingi Gubernur Jabar Ahmad Heryawan dan Wali Kota Ridwan Kamil. TEMPO/Prima Mulia

TEMPO.CO, Bandung - Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan atau Aher dijadwalkan salat Idul Adha bersama Presiden Joko Widodo yang merayakan Idul Adha di Kota Sukabumi.

Lokasi salat Idul Adha tersebut pada besok, Jumat, 1 September 2017, akan dilaksanakan di Lapang Merdeka, Kota Sukabumi.

“Dimulai hari ini, Gubernur mendampingi Presiden Joko Widodo dalam kunjungan kerja ke Kota Sukabumi membagikan Kartu Indonesia Pintar dan Program Keluarga Harapan,” kata Kepala Bagian Publikasi Sekretariat Daerah Jawa Barat Ade Sukalsah dalam rilis Hubungan Masyarakat Pemerintah Provinsi Jawa Barat, Kamis, 31 Agustus 2017.

Baca: Rayakan Idul Adha di Sukabumi, Jokowi Juga Bagikan KIP

Presiden Jokowi berangkat menuju Kota Sukabumi siang tadi, menggunakan kereta melalui Stasiun Gambir, Jakarta Pusat. Turut menemani Presiden, Ibu Negara Iriana Joko Widodo, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dan Kepala Staf Kepresidenan Teten Masduki.

Ade mengatakan, sedianya Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan akan melaksanakan salat Id besok, di Lapangan Gasibu, Bandung. Semula gubernur menjadi khatib dan imam salat Id di sana, tapi agenda tersebut berubah menyesuaikan kunjungan presiden yang merayakan Idul Adha di Kota Sukabumi.

Simak pula:
Idul Adha 2017, Presiden Jokowi Pilih Naik Kereta Api ke Sukabumi

Kendati demikian, salat Idul Adha di Lapangan Gasibu, Bandung, tetap digelar besok. Rencananya guru besar UIN Sunan Gunung Jati, Afif Muhammad, akan menjadi khatib salat Idul Adha di Lapangan Gasibu, besok. Adapun imam besar Masjid Raya Bandung Provinsi Jawa Barat, KH Aang Zaenal Arifin, akan menjadi imamnya.

AHMAD FIKRI

Berita terkait

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

2 jam lalu

Sekjen Gerindra Tepis Anggapan Jokowi Jadi Penghalang Pertemuan Prabowo dan Megawati

Justru, kata Muzani, Presiden Jokowi lah yang mendorong terselenggaranya pertemuan antara Prabowo dan Megawati.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

2 jam lalu

Pengamat Sebut Ide Prabowo Bentuk Presidential Club Bagus, tapi Ada Problem

Pengamat Politik Adi Prayitno menilai pembentukan presidential club memiliki dua tujuan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

4 jam lalu

Jokowi Teken UU Desa, Pengamat Soroti Anggaran hingga Potensi Politik Dinasti

Salah satu poin penting dalam UU Desa tersebut adalah soal masa jabatan kepala desa selama 8 tahun dan dapat dipilih lagi untuk periode kedua,

Baca Selengkapnya

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

7 jam lalu

Membedah 5 Poin Krusial dalam UU Desa yang Baru

Beleid itu menyatakan uang pensiun sebagai salah satu hak kepala desa. Namun, besaran tunjangan tersebut tidak ditentukan dalam UU Desa.

Baca Selengkapnya

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

8 jam lalu

Relawan Jokowi Imbau PDIP Tak Cari Kambing Hitam Setelah Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres

Panel Barus, mengatakan setelah Ganjar-Mahfud meraih suara paling rendah, PDIP cenderung menyalahkan Jokowi atas hal tersebut.

Baca Selengkapnya

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

11 jam lalu

Respons Jokowi hingga Luhut Soal Komposisi Kabinet Prabowo

Jokowi mengatakan dia dan pihak lain boleh ikut berpendapat jika dimintai saran soal susunan kabinet Prabowo-Gibran.

Baca Selengkapnya

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

12 jam lalu

Sorotan Media Asing Soal Luhut Buka Kemungkinan Kewarganegaraan Ganda bagi Diaspora , Apa Alasan dan Syaratnya?

Menkomarinves Luhut Pandjaoitan buka kemungkinan kewarganegaraan ganda untuk diaspora. Apa saja alasan dan syaratnya?

Baca Selengkapnya

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

12 jam lalu

Ketahui 3 Aturan Baru Tentang Kepala Desa Dalam UU Desa

Pemerintah akhirnya mengesahkan UU Desa terbaru yang telah diteken Jokowi dan diwacanakan perubahannya sejak Mei 2022. Apa saja aturan barunya?

Baca Selengkapnya

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

13 jam lalu

Prabowo Ingin Buat Presidential Club, Tanggapan Jokowi hingga Pengamat Politik

Prabowo Subianto berkeinginan membuat klub kepresidenan atau presidential club

Baca Selengkapnya

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

13 jam lalu

Permintaan Tambah Masa Jabatan Kepala Desa Dikabulkan, Kok Bisa?

Permintaan para kepala desa agar masa jabatannya ditambah akhirnya dikabulkan pemerintah. Samakah hasilnya dengan UU Desa?

Baca Selengkapnya