Wahidin Ajak Rano Karno Lupakan Gesekan Saat Pilgub Banten 2017

Reporter

Editor

Dwi Arjanto

Senin, 15 Mei 2017 22:16 WIB

Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Banten nomor urut satu Wahidin Halim (kiri) dan Andika Hazrumy (kedua kanan) berjabat tangan dengan cagub nomor urut dua Rano Karno (kedua kiri) dan Embay Mulya Syarief usai mengakhiri sesi debat publik Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Banten di Pusat Perfilman Usmar Ismail, Jakarta, 29 Januarta 2017. ANTARA/Wahyu Putro A

TEMPO.CO, Serang - Gubernur Banten terpilih Wahidin Halim (WH) meminta mantan Gubenur Banten Rano Karno untuk melupakan persoalan yang terjadi selama proses Pilgub Banten 2017.

“Kemarin kita beda, hari ini kita sama. Kemarin ada kerikil-kerikil kecil yang mengganggu komunikasi kita. Hari ini kita tinggalkan, kami ingin semua lupakan persoalan selama kampanye dan Pilkada,” ujar Wahidin saat sambutan Serah Terima Jabatan (Sertijab) dan Pisah Sambut Gubernur Banten 2017-2022 di Pendopo Gubernur Banten , Senin, 15 Mei 2017.
Baca :
Gubernur Banten Terpilih Dilantik Jokowi, Prioritas 2 Sektor

Wahidin meminta secara khusus Rano Karno untuk bersama-sama membangun banten. “Maafkan jika selama proses Pilkada ada krikil-krikil kecil yang mengganggu. Semoga Bang Doel ikhlas untuk membantu saya membangun Banten," ujar WH

Mantan Wali Kota Tangerang dua periode tersebut tidak mau memasang target kapan program unggulan tersebut akan diselesaikan. "Tidak usah pake target. Enggak pakai seratus hari, saya mah pokoknya lima tahun aja,” katanya.

Namun, adik kandung bekas Menteri Luar Negeri Hassan Wirajuda itu berjanji akan segera menggenjot lima program prioritas utamanya.

Yakni, tata kelola pemerintahan yang baik, membangun kualitas infrastruktur, meningkatkan akses dan pemerataan pendidikan berkualitas, akses pemerataan kesehatan, serta peningkatan pertumbuhan dan pemerataan ekonomi. “Yang krusial jalan, kesehatan, pendidikan,” katanya.
Simak pula :
Rano Karno Legowo, Banten Kembali Dipimpin Dinasti Atut

Sementara itu, Rano Karno yang hadir pada acara tersebut mengaku siap membantu Pemerintahan Wahidin Halim-Andika Hazrumy.

Terutama kaitan dengan 12 proyek strategis nasional pemerintah pusat yang ada di Provinsi Banten. “Kalau memang saya diperlukan, saya siap membantu," ujar pemeran Doel dalam Si Doel Anak Sekolahan itu.

Rano menilai, dengan pengalaman Wahidin yang pernah menjabat sebagai wali kota Tangerang dua periode dan semangat muda yang dimiliki puetera sulung bekas gubernur Ratu Atut Chosiah Andika Hazrumi, keduanya bisa melanjutkan rencana besar tersebut. “Harmonisasi dengan pemerintah pusat mohon dilakukan," ujar Rano.

WASI’UL ULUM

Berita terkait

5 Hal tentang Airin Rachmi Diany, Maju Pilkada Banten hingga Dianggap Role Model

18 jam lalu

5 Hal tentang Airin Rachmi Diany, Maju Pilkada Banten hingga Dianggap Role Model

Airin Rachmi Diany salah satu kader Golkar yang maju mendaftar Pilkada Banten

Baca Selengkapnya

59 Tahun Mandra: Seniman Topeng yang Tembus Layar Lebar dan Sinetron

2 hari lalu

59 Tahun Mandra: Seniman Topeng yang Tembus Layar Lebar dan Sinetron

Sebelum menjadi bintang sinetron, Mandra adalah seorang seniman tradisional. Kemampuan aktingnya diasah dalam seni topeng Betawi.

Baca Selengkapnya

Survei Elektabilitas Airin Rachmi Diany Unggul dari Rano Karno dan Wahidin Halim untuk Pilgub Banten, Siap Maju Banten 1?

37 hari lalu

Survei Elektabilitas Airin Rachmi Diany Unggul dari Rano Karno dan Wahidin Halim untuk Pilgub Banten, Siap Maju Banten 1?

IPRC rilis survei elektabilitas para calon gubernur di Pilgub Banten 2024. Airin Rachmi Diany tertinggi, diikuti Rano Karno dan Wahidin Halim.

Baca Selengkapnya

Jalan Politik Rano Karno Idola Remaja 1970-an: Kader PDIP, Gubernur Banten sampai Berkali Anggota DPR

47 hari lalu

Jalan Politik Rano Karno Idola Remaja 1970-an: Kader PDIP, Gubernur Banten sampai Berkali Anggota DPR

Rano Karno merintis karier sebagai aktor sejak kanak-kanak, kemudian merambah dunia politik. Ia pernah menjadi Gubernur Banten dan berkali anggota DPR

Baca Selengkapnya

Google Doodle Aminah Cendrakasih: Ini 5 Sinetron dan Film Terkenal yang Dibintanginya

29 Januari 2024

Google Doodle Aminah Cendrakasih: Ini 5 Sinetron dan Film Terkenal yang Dibintanginya

Google Doodle Aminah Cendrakasih momentum ulang tahun kelahirannya. Ia terkenal membintangi sinetron Si Doel Anak Sekolahan dan Rumah Masa Depan

Baca Selengkapnya

Film Gita Cinta dari SMA dan Puspa Indah Taman Hati Versi Rano Karno Vs Prilly Latuconsina

3 Januari 2024

Film Gita Cinta dari SMA dan Puspa Indah Taman Hati Versi Rano Karno Vs Prilly Latuconsina

Film Gita Cinta dari SMA dan Puspa Indah Taman Hati Versi Rano Karno - Yessy Gusman dan Yesaya Abraham - Prilly Latuconsina. Apa bedanya?

Baca Selengkapnya

Mahfud MD di Seminar Kebangsaan: Saya Bicara Politik tapi Bukan Tentang Memilih Siapa

29 November 2023

Mahfud MD di Seminar Kebangsaan: Saya Bicara Politik tapi Bukan Tentang Memilih Siapa

Calon Wakil Presiden Mahfud MD menghadiri Seminar Kebangsaan di Universitas Buddhi Dharma kampus Karawaci Kota Tangerang pada Rabu 29 November 2023.

Baca Selengkapnya

70 Gedung Sekolah di Kota Serang Alami Kerusakan Berat

28 November 2023

70 Gedung Sekolah di Kota Serang Alami Kerusakan Berat

Menurut Suherman, kerusakan gedung sekolah itu akan segera ditangani.

Baca Selengkapnya

5 Bulan Belajar Lesehan, Siswa SDN Ambon Kota Serang Akhirnya Dapat Bantuan Meja dan Kursi

21 November 2023

5 Bulan Belajar Lesehan, Siswa SDN Ambon Kota Serang Akhirnya Dapat Bantuan Meja dan Kursi

Para siswa SDN itu sebelumnya belajar secara lesehan di kelas karena kursi dan meja belajar mereka rusak.

Baca Selengkapnya

Siswa SDN di Kota Ini Sudah 5 Bulan Belajar di Lantai

17 November 2023

Siswa SDN di Kota Ini Sudah 5 Bulan Belajar di Lantai

Puluhan siswa SDN Ambon di Kecamatan Kasemen, Kota Serang, Banten, terpaksa belajar hanya beralaskan karpet lantaran meja dan kursinya rusak.

Baca Selengkapnya