Layanan Serba Gratis di Program Gempungan

Kamis, 4 Mei 2017 14:48 WIB

Program gempungan di buruan urang lembur dijalankan Kang Dedi sejak memangku jabatan Bupati Purwakarta periode pertama, 7 tahun lalu.

INFO PURWAKARTA - Pemerintah Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, kembali mengaktifkan program bertajuk Gempungan di buruan urang lembur atau pertemuan di halaman orang kampung atau desa. Program yang dimulai sejak Bupati Jawa Barat Dedi Mulyadi pertama kali menjabat tujuh tahun lalu itu, menghadirkan pola pelayanan jemput bola, di mana semua dinas-instansi terkait hadir di satu tempat dan melayani semua kebutuhan masyarakat di perdesaan tanpa harus mengeluarkan biaya.


Acara Gempungan, yang digelar saban hari Rabu itu, kemarin dilangsungkan di Balai Desa Bungursari. Masyarakat desa tersebut dengan antusias berbondong-bondong mendatangi setiap stan layanan gratisan pembuatan KTP, KK, akta kelahiran, isbat nikah, general chek up, sunatan massal, serta pemeriksaan ibu hamil dan bayi. Selain itu, ada layanan KB gratis, akseptor KB baru, layanan KB suntik, IUD dan implan, donor darah, pemeriksaan kesehatan hewan dan praktik inseminasi buatan, pemberian bibit tanaman pangan, layanan perpustakaan keliling, layanan perizinan terbatas, seperti pembuatan SIUP, TDP, dan izin usaha kecil, serta layanan PBB dan permohonan perubahan SPPT.


“Selain memberikan pelayanan publik secara langsung dan gratis, program Gempungan menjadi ajang merajut silaturahmi antara bupati, para kepala dinas, camat, serta kepala desa dan warganya,” ujar Kang Dedi, sapaan akrab Dedi Mulyadi. Menurut dia, melalui program ini semua persoalan yang terjadi di kalangan masyarakat, bisa diidentifikasi langsung oleh para pejabat pemangku kebijakan dan bisa langsung dieksekusi pada saat itu juga, jika waktunya memungkinkan.


“Program Gempungan ini sangat efektif menyelesaikan berbagai persoalan yang ada,” tutur Dedi.


Melalui program ini warga juga tidak sungkan mengungkap masalah yang dihadapi. Misalnya meminta diusahakan sekolah gratis buat anak bungsunya karena alasan suami yang sudah tidak bisa bekerja. “Ya, tetap kami layani dengan ikhlas. Sebab, itu merupakan bagian dari tanggung jawab kami sebagai pemerintah,” kata Dedi.


Advertising
Advertising

Halimah, salah seorang warga yang mengurus e-KTP, mengaku senang mendapatkan pelayanan gratis tersebut. “Enggak ribet dan harus jauh-jauh datang ke kantor Disdukcapil di Kota Purwakarta. Cukup ngurus di tempat gempungan dan gratis,” ujarnya sambil tersenyum.


Mamad, warga lain, juga bersyukur dapat pelayanan inseminasi buatan untuk sapi dan domba peliharaannya. Ia berharap, program Gempungan tersebut terus digulirkan, minimal setahun sekali di setiap desa. “Masyarakat sudah merasakan manfaatnya secara langsung,” tuturnya. (*)


Berita terkait

Bupati Purwakarta Mundur dari Jabatan, Berikut Profil Anne Ratna Mustika yang Gemar Sepak Bola

27 Agustus 2023

Bupati Purwakarta Mundur dari Jabatan, Berikut Profil Anne Ratna Mustika yang Gemar Sepak Bola

Anne Ratna Mustika Bupati Purwakarta periode 2018 -2023 belum lama ini mengundurkan diri karena berniat nyaleg. Ini profilnya.

Baca Selengkapnya

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

7 November 2022

Cara Merawat Ban Tubeless Mobil

Agar ban tubeless Anda mampu bertahan lama, pasti harus diperlakukan dengan baik sehingga tidak cepat rusak.

Baca Selengkapnya

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

29 Agustus 2022

Guru TIK Batam Makin Melek Digital

Kemenkominfo Menyelenggarakan Kelas Literasi Digital dalam Bimbingan Teknis untuk MeningkatkanKompetensi Guru TIK di Kota Batam

Baca Selengkapnya

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

27 Februari 2022

Semakin Mudah, LRT, Bus, dan Angkot di Palembang Sudah Terintegrasi

Integrasi memudahkan aksesibilitas dan meningkatkan kenyamanan masyarakat menggunakan angkutan umum perkotaan di Palembang dan sekitarnya.

Baca Selengkapnya

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

27 Februari 2022

Gus Muhaimin Rajut Spirit Perjuangan Kiai Abbas di Pesantren Buntet Cirebon

Gus Muhaimin mengaku spirit perjuangan Kiai Abbas akan terus dikenang sepanjang masa.

Baca Selengkapnya

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

27 Februari 2022

Penangkapan Ikan Terukur Berbasis Kuota Utamakan Nelayan Kecil

Kuota tersebut dimanfaatkan untuk nelayan lokal, bukan tujuan komersial (penelitian, diklat, serta kesenangan dan rekreasi), dan industri

Baca Selengkapnya

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

19 Februari 2022

BNI Siapkan Layanan Beyond Banking untuk 8 Juta Diaspora Indonesia

Kolaborasi diaspora dengan perbankan nasional merupakan upaya untuk terus menciptakan banyak peluang investasi di luar negeri.

Baca Selengkapnya

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

19 Februari 2022

Mesin ATM BNI di Kantor Rans, Pakar: Strategi Bank Genjot Literasi Keuangan

Heboh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang mendapatkan kado ulang tahun mesin ATM dari PT Bank Negara Indonesia Tbk (BNI).

Baca Selengkapnya

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

19 Februari 2022

Bamsoet Optimistis Pengaspalan Kembali Sirkuit Internasional Pertamina Mandalika Segera Selesai

Tes pramusim MotoGP yang telah digelar pada 11 Maret 2022 menjadi pelajaran penting menghadapi race MotoGP pada 18-20 Maret 2022 nanti.

Baca Selengkapnya

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

19 Februari 2022

Dukung KTT G20, PLN Tambah 2 Pembangkit Perkuat Listrik Bali

Kesuksesan penyelenggaraan G20 Indonesia akan menjadi bukti keandalan listrik PLN dalam mendukung kegiatan berstandar dunia.

Baca Selengkapnya