Gelar Rakornas, Muhaimin: PKB Targetkan Juara Kedua Pemilu 2019

Reporter

Sabtu, 29 April 2017 16:13 WIB

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar memberikan sambutan dalam acara musyawarah kerja nasional di JCC, Senayan, Jakarta, 5 Februari 2016. Muhaimin mengatakan terdapat tiga hal yang dibutuhkan agar Indonesia dapat survive dari persaingan global yang dinilai ketat dan kerap kali jahat. Tempo/ Aditia Noviansyah

TEMPO.CO, Jakarta - Dewan Pimpinan Pusat Partai Kebangkitan Bangsa menggelar rapat koordinasi nasional dan mengumpulkan seluruh ketua Lembaga Pemenangan Pemilu (LPP) mereka. Dalam acara itu, Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar menargetkan partainya menjadi pemenang di Pilkada serentak 2018 dan juara kedua dalam Pemilihan Umum 2019.

Menurut Muhaimin, dalam survei-survei belakangan ini, partai-partai di urutan tiga besar selalu diisi oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Partai Golkar, dan Partai Gerindra. Sedangkan PKB selalu berada di level menengah.

Baca juga: Muhaimin: PKB Usung Marwan Jafar di Pilgub Jawa Tengah 2018

Meski tidak berada di urutan partai besar, PKB menjadi pemenang di antara partai-partai level menengah. "Persiapkan Pemilu 2019 yang rapi dan semoga insya Allah minimal juara kedua," katanya saat membuka acara di Kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh I, Senen, Jakarta, Sabtu, 29 April 2017.

Muhaimin memberikan pekerjaan rumah kepada seluruh kadernya untuk mewujudkan target itu. "PR setelah Rakornas, PKB harus hadir di tataran atas," ujarnya.

Selain memenangkan Pemilu 2019, PKB dituntut untuk mewujudkan aspirasi rakyat. Apa yang jadi modal untuk mendekati rakyat bukan sekedar pemanis untuk mendapatkan suara.

"Tema ke rakyat bukan tema palsu atau kamuflase, apa yang jadi pencitraan bukan buih di atas lautan yang tidak nyambung. Kemenangan sejati adalah kemenangan yang beri jawaban terhadap harapan masyarakat dan jalan keluar bagi persoalan yang dihadapi," kata Muhaimin.

Muhaimin menuturkan kondisi bangsa saat ini didominasi oleh harapan masyarakat terhadap isu populis. Kencangnya isu itu terkadang membuat para politikus hadir hanya untuk menyenangkan publik.

"Kritik kami kepada banyak politikus yang beri warna populistik dalam pencitraan dirinya, (namun) kadang tidak menyentuh akar masalah masyarakat," ucapnya.

Muhaimin pun menegaskan kader-kadernya dalam Pilkada 2018 dan Pemilu 2019 tidak akan menjual harapan palsu kepada masyarakat. "Insya Allah tokoh PKB tidak hanya jualan taman kota, isu jomblo, atau kepalsuan yang tidak menyentuh hati masyarakat," ucapnya.

AHMAD FAIZ

Berita terkait

PKB Sebut Fungsi Pengawasan DPR Gagal jika Tak Gulirkan Hak Angket

22 hari lalu

PKB Sebut Fungsi Pengawasan DPR Gagal jika Tak Gulirkan Hak Angket

Ketua DPP PKB mengatakan hak angket penting sebagai ikhtiar untuk memperbaiki kualitas demokrasi Indonesia.

Baca Selengkapnya

Dua Menteri PKB Menghadap Jokowi: Kami Koalisi Pak Presiden

41 hari lalu

Dua Menteri PKB Menghadap Jokowi: Kami Koalisi Pak Presiden

Dua menteri dari Partai Kebangkitan Bangsa menyatakan tidak ada masalah dengan Jokowi, terlepas pihaknya mengusung tema perubahan dalam pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Isi Naskah Akademik Hak Angket PKB Mau Bongkar Politisasi Bansos hingga Netralitas Polri

46 hari lalu

Isi Naskah Akademik Hak Angket PKB Mau Bongkar Politisasi Bansos hingga Netralitas Polri

Isi dari naskah akademik hak angket PKB menunjukkan berbagai kecurangan yang terjadi sebelum, saat, dan setelah pencoblosan.

Baca Selengkapnya

Hasil Rekapitulasi KPU Tetapkan PKB Jadi 'Penguasa Baru' Kabupaten Bandung

52 hari lalu

Hasil Rekapitulasi KPU Tetapkan PKB Jadi 'Penguasa Baru' Kabupaten Bandung

Suara PKB mendominasi untuk DPR, DPRD Provinsi maupun DPRD Kabupaten Bandung.

Baca Selengkapnya

Kekayaan Edward Tannur, Anggota DPR dari PKB yang Anaknya Aniaya Pacar Hingga Meninggal

10 Oktober 2023

Kekayaan Edward Tannur, Anggota DPR dari PKB yang Anaknya Aniaya Pacar Hingga Meninggal

Kekayaan anggota DPR dari PKB Edward Tannur, orangtua Gregorius Ronald Tannur yang aniaya pacar hingga meninggal.

Baca Selengkapnya

Muhaimin Iskandar Dilirik PDIP, Prabowo Subianto: Jangan ke Mana-mana

30 Juli 2023

Muhaimin Iskandar Dilirik PDIP, Prabowo Subianto: Jangan ke Mana-mana

Prabowo Subianto minta Muhaimin Iskandar jangan kemana-mana. Sebelumnya, Muhaimin dilirik PDIP sebagai salah satu cawapres Ganjar Pranowo.

Baca Selengkapnya

Profil Muhaimin Iskandar, Ketua Umum PKB yang Didukung Jadi Capres atau Cawapres 2024

24 Juli 2023

Profil Muhaimin Iskandar, Ketua Umum PKB yang Didukung Jadi Capres atau Cawapres 2024

Muhaimin Iskandar alias Cak Imin didukung sebagai bakal capres maupun cawapres oleh kiai dan santri. Berikut profil Muhaimin Iskandar.

Baca Selengkapnya

Ketika Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan Sebut Partai Pemerintah Kompak Hadiri Harlah PKB

24 Juli 2023

Ketika Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan Sebut Partai Pemerintah Kompak Hadiri Harlah PKB

Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar mencari keberadaan Ketua Umum NasDem Surya Paloh di Harlah PKB di Stadion Manahan, Ahad, 23 Juli 2023.

Baca Selengkapnya

Usai Demokrat, Kini Giliran PKB Usulkan Deklarasi Capres-Cawapres di Bulan Juni

9 Juni 2023

Usai Demokrat, Kini Giliran PKB Usulkan Deklarasi Capres-Cawapres di Bulan Juni

PKB mengusulkan deklarasi capres-cawapres diumumkan bulan Juni ini. Sebelumnya, Partai Demokrat juga mengusulkan deklarasi cawapres di bulan ini.

Baca Selengkapnya

Mahfud MD dan Cak Imin Kompak Bilang Begini soal Denny Indrayana Bocorkan Putusan MK

29 Mei 2023

Mahfud MD dan Cak Imin Kompak Bilang Begini soal Denny Indrayana Bocorkan Putusan MK

Mahfud MD dan Cak Imin buka suara terhadap pernyataan Denny Indrayana yang menyebut putusan MK bakal menyetujui pemilu sistem proporsional tertutup.

Baca Selengkapnya