Speedboat Hilang di Perairan Berau Akhirnya Ditemukan

Reporter

Minggu, 23 April 2017 13:50 WIB

Nabucco Island Resort di Pulau Maratua, Kep. Derawan, Kab. Berau, Kalimantan Timur, 1 Oktober 2016. TEMPO/ Nita Dian

TEMPO.CO, Berau - Speedboat yang hilang di Perairan Berau akhirnya ditemukan tim Search and Rescue (SAR) gabungan di dekat Pulau Sangalaki, Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, Ahad, 23 April 2017. Seluruh penumpang selamat termasuk nahkoda dan anak buah kapal yang berjumlah 10 orang dalam kondisi selamat dan sehat.

Speedboat yang berangkat dari Labuan Cermin tujuan Pulau Derawan, Kabupaten Berau itu kehabisan bahan bakar minyak. Tim SAR Gabungan yang terdiri Basarnas Balikpapan, Pos Sar Tarakan, Camat Derawan, Pos Pol Derawan, Borneo Diving dan masyarakat sekitar melakukan pencarian sejak pukul 07.00 WITA mengarah ke titik koordinat terakhir kapal terdeteksi. Sekitar pukul 09.30 pagi, warga melaporkan melihat Speedboat yang hilang itu berada di dekat Pulau Sangalaki. Tim Sar langsung menuju ke sana.

Baca: Speedboat Hilang di Perairan Berau Diduga Kehabisan BBM

"Jadi betul, Speedboat yang kehabisan bahan bakar itu mengarah ke Sangalaki. Saat kami temukan, kami isi bahan bakarnya lalu membagi penumpang untuk dievakuasi," kata Kepala Basarnas Balikpapan Mujiono Melalui Kasi Operasi Octavianto saat dihubungi dari Samarinda, Minggu 22 April 2017.

Sebanyak 10 orang dikapal Speedboat SB Pirli itu lalu dievakuasi menuju Pulau Sangalaki oleh tim SAR gabungan. "Seluruh korban dalam kondisi selamat. Selain nahkoda dan ABK, 7 penumpang lainnya merupakan wisatawan asal Jakarta," kata Octa. Usai dievakuasi, korban kemudian dibawa ke resort di Pulau Sangalaki untuk istirahat dan makan di sana.

SB Pirli Fikri memang sudah kekurangan bahan bakar minyak (BBM) saat hendak menuju Berau. Kelangkaan BBM di Berau menjadi penyebabnya. "Wisatawan ramai karena lagi libur panjang. Jadi kebutuhan BBM banyak yang membuat kelangkaan," kata Octa.

Baca: Korban Tewas Kecelakaan di Puncak Jadi Empat Orang

Berikut daftar penumpang SB Purli:

1. Andri (Juragan)
2. Sidik (ABK)
3. Deo Gratias Nasta Laksana
4. Fauzan Reza Maulana
5. Dredha Pratama
6. Shandika Muji Pranata
7. Reny Mardiana
8. Hartati
9. Hanafi
10. Denny (Travel Agen)

SAPRI MAULANA

Berita terkait

Metode Rock Pile, Cara Pulihkan Ekosistem Terumbu Karang Kepulauan Derawan

7 Desember 2023

Metode Rock Pile, Cara Pulihkan Ekosistem Terumbu Karang Kepulauan Derawan

Kaltim dan WWF mengupayakan pemulihan ekosistem terumbu karang di Kawasan Konservasi Kepulauan Derawan dengan metode rock pile.

Baca Selengkapnya

Kapal Angkut Rombongan Pernikahan Terbalik di Nigeria, 50 Tewas

14 Juni 2023

Kapal Angkut Rombongan Pernikahan Terbalik di Nigeria, 50 Tewas

Sedikitnya 50 orang tenggelam dan beberapa lainnya hilang setelah sebuah kapal yang kelebihan muatan terbalik di Nigeria.

Baca Selengkapnya

Soal Tenggelamnya Kapal Nelayan China yang Bawa 17 WNI, Pemerintah China Perintahkan Hal Ini

18 Mei 2023

Soal Tenggelamnya Kapal Nelayan China yang Bawa 17 WNI, Pemerintah China Perintahkan Hal Ini

Pemerintah China perintahkan jajarannya untuk kerahkan upaya maksimal dalam penyelamatan korban kapal tenggelam, termasuk 17 WNI.

Baca Selengkapnya

17 WNI Jadi Korban Kecelakaan Kapal China, Presiden Xi Perintahkan Pencarian Maksimal

18 Mei 2023

17 WNI Jadi Korban Kecelakaan Kapal China, Presiden Xi Perintahkan Pencarian Maksimal

Presiden Xi Jinping memerintahkan upaya habis-habisan dalam penyelamatan awak kapal, termasuk 17 WNI, yang hilang setelah Lupeng Yuanyu 028 terbalik

Baca Selengkapnya

Kapal Speedboat Evelyn Calisca Terbalik di Riau, Jumlah Korban Bertambah jadi 12 Orang

28 April 2023

Kapal Speedboat Evelyn Calisca Terbalik di Riau, Jumlah Korban Bertambah jadi 12 Orang

Jumlah korban kecelakaan speedboat (kapal cepat) Evelyn Calisca 01 rute Tembilahan, Kabupaten Indragiri Hilir bertambah jadi 12 orang.! I

Baca Selengkapnya

Italia Gelar Operasi Penyelamatan 1.200 Migran yang Hanyut di Laut

11 April 2023

Italia Gelar Operasi Penyelamatan 1.200 Migran yang Hanyut di Laut

Penjaga pantai Italia melakukan operasi untuk menyelamatkan dua kapal yang membawa total 1.200 orang.

Baca Selengkapnya

Kecelakaan Kapal Migran, Paus Fransiskus: Hentikan Perdagangan Manusia

6 Maret 2023

Kecelakaan Kapal Migran, Paus Fransiskus: Hentikan Perdagangan Manusia

Paus Fransiskus menyerukan pihak-pihak berwenang untuk menghentikan perdagangan manusia yang beroperasi di Mediterania setelah karamnya kapal migran.

Baca Selengkapnya

Cari Suaka, Mantan Atlet Hoki Pakistan Tewas dalam Kecelakaan Kapal di Italia

3 Maret 2023

Cari Suaka, Mantan Atlet Hoki Pakistan Tewas dalam Kecelakaan Kapal di Italia

Mencari masa depan putra difabelnya, mantan atlet hoki Pakistan, Shahida Raza, ikut kapal penyelundup manusia dan hidupnya berakhir di pantai Italia.

Baca Selengkapnya

Meloni Minta Uni Eropa Bantu Hentikan Penyelundupan Orang

2 Maret 2023

Meloni Minta Uni Eropa Bantu Hentikan Penyelundupan Orang

PM Giorgia Meloni menyerukan Uni Eropa berbuat lebih banyak untuk menghentikan imigran ilegal.

Baca Selengkapnya

Saat Thomas Andrews Desainer Titanic Memilih Tenggelam Bersama Kapal Buatannya

10 Februari 2023

Saat Thomas Andrews Desainer Titanic Memilih Tenggelam Bersama Kapal Buatannya

Saat Titanic ditelan lautan, Andrews tak berusaha menyelamatkan diri. Ia dilaporkan terakhir terlihat di ruang merokok kelas satu.

Baca Selengkapnya