Alwi Yakin Matori Datang ke Yogyakarta

Reporter

Editor

Selasa, 15 Juli 2003 10:38 WIB

TEMPO Interaktif, Yogyakarta:Pejabat Sementara (Pjs) Ketua Umum DPP PKB Alwi Shihab tetap punya keyakinan Matori Abdul Djalil –yang banyak dituduh membuat kepengurusan PKB tandingan— bakal datang dalam Muktamar Luar Biasa di Yogyakarta, 17-19 Januari. “Kontak dengan orang-orang dekat Pak Matori terus kamui intensifkan. Mudah-mudahan ada hasilnya," kata Alwi di Yogyakarta, Jumat (11/1). Ia mengibaratkan kontak dengan kubu Matori itu sebagai titik terang di ujung lorong gelap. "Dari jauh sudah ada titik terang di terowongan. Mudah-mudahan bisa kami capai sebelum tanggal 14," ujarnya. Seperti diketahui, pada 14 Januari, di Hotel Borobudur Jakarta, juga berlangsung Muktamar Luar Biasa PKB. Hanya saja forum ini digelar oleh barisan PKB pimpinan Matori. Khofifah juga yakin Matori datang. Menurutnya, kehadiran politisi yang jadi Menteri Pertahanan itu adalah untuk klarifikasi dan mempertanggungjawabkan apa yang sudah ia lakukan selama ini. Termasuk, keterlibatan dirinya di Sidang Istimewa MPR yang mencopot Presiden Abdurrahman Wahid, Juni lalu. ”Nanti juga telihat pertanggungjawaban DPP PKB soal Matori ini akan agak detil. Kami beber seluruh dokumen serta surat-surat, bahwa pemberhentian Matori baik sebagai ketua umum maupun anggota PKB sudah prosedural dan sesuai AD/ART partai,” tegasnya. Mengenai rapat di Hotel Ambarrukmo, Khofifah menegaskan, konsolidasi bukanlah perkara mudah bagi sebuah parpol yang sudah mapan sekalipun seperti PKB. Selama ini muncul komplain dari pengurus wilayah dimana mekanisme komunikasi antara pengurus pusat, cabang dan wilayah sering tersumbat. ”Konsolidasi organisasi tidak mudah. Contohnya, kami sudah menginstruksikan digelar musyawarah wilayah (tingkat provinsi) dan musyawarah cabang (kota/kabupaten) mulai awal September 2001, untuk memilih kepengurusan partai yang baru. Ternyata masih ada satu dua yang molor karena beberapa kendala. Tak semudah itu memenuhi jadwal, meski ini partai sudah mapan," jelasnya. (Heru C. Nugroho – Tempo News Room)

Berita terkait

Jenazah Brigadir RA yang Tewas di dalam Alphard Tidak Diautopsi, Langsung Diserahkan ke Keluarga

18 menit lalu

Jenazah Brigadir RA yang Tewas di dalam Alphard Tidak Diautopsi, Langsung Diserahkan ke Keluarga

Brigadir RA yang tewas dengan luka tembak di dalam mobil Alphard di sebuah rumah di Mampang tercatat berdinas di Polresta Manado.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

19 menit lalu

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh West Ham dalam pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Kunci Cegah Flu Singapura, Kebersihan dan Imunitas Tubuh

19 menit lalu

Kunci Cegah Flu Singapura, Kebersihan dan Imunitas Tubuh

Pakar kesehatan kebersihan dan kekuatan imunitas tubuh dapat mencegah tertular flu Singapura. Ini yang perlu dilakukan.

Baca Selengkapnya

Hadiri Wrap Party Queen of Tears, Kim Ji Won dan Kim Soo Hyun Kaget Banyak Penggemar

23 menit lalu

Hadiri Wrap Party Queen of Tears, Kim Ji Won dan Kim Soo Hyun Kaget Banyak Penggemar

Kim Ji Won, Kim Soo Hyun dan Park Sung Hoon menghadiri wrap party jelang penayangan episode akhir Queen of Tears

Baca Selengkapnya

Profil Kota Ternate, Berdiri Sejak 27 April 1999 Sesuai UU Otonomi Daerah

24 menit lalu

Profil Kota Ternate, Berdiri Sejak 27 April 1999 Sesuai UU Otonomi Daerah

Hari ini, 27 April 1999, adalah berdirinya Kota Ternate berdasarkan Undang-Undang Nomor 11 Tahun 1999 tentang Otonomi Daerah.

Baca Selengkapnya

Pawai Rimpu Mantika di Bima Diikuti Puluhan Ribu Peserta, Ada Fashion Show

28 menit lalu

Pawai Rimpu Mantika di Bima Diikuti Puluhan Ribu Peserta, Ada Fashion Show

Pawai rimpu merupakan acara puncak dari Festival Rimpu Mantika Kota Bima 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Proliga 2024: Bandung Bjb Kalahkan Jakarta BIN yang Sudah Diperkuat Megawati Hangestri

36 menit lalu

Hasil Proliga 2024: Bandung Bjb Kalahkan Jakarta BIN yang Sudah Diperkuat Megawati Hangestri

Bandung Bjb mengalahkan Jakarta BIN yang Sudah Diperkuat Megawati Hangestri pada hari ketiga Proliga 2024.

Baca Selengkapnya

Bernalar Berdaya Spesial di Bulan April Tentang CIta-Cita dan Masa Depan

47 menit lalu

Bernalar Berdaya Spesial di Bulan April Tentang CIta-Cita dan Masa Depan

Bernalar Berdaya Edisi Spesial ini berhasil melibatkan lebih dari 100 peserta.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

47 menit lalu

Hasil Piala Thomas 2024: Turun di Partai Terakhir, Alwi Farhan Sempurnakan Kemenangan Indonesia Atas Inggris 5-0

Alwi Farhan mengalahkan Cholan Kayan dengan 21-15, 21-12, sehingga Indonesia menang 5-0 atas Inggris di Grup C Piala Thomas 2024.

Baca Selengkapnya

Kenali Gejala Imunodefisiensi yang Mengganggu Kesehatan Anak

55 menit lalu

Kenali Gejala Imunodefisiensi yang Mengganggu Kesehatan Anak

Masyarakat diminta mewaspadai imunodefisiensi pada anak bila ditemui gejala berikut. Simak penjelasan pakar kesehatan anak.

Baca Selengkapnya