Aksi 313, Bupati Tasikmalaya Imbau Warganya Lebih Baik Diam  

Reporter

Kamis, 30 Maret 2017 13:38 WIB

REUTERS/Suhaib Salem

TEMPO.CO, Tasikmalaya - Bupati Tasikmalaya Uu Ruzhanul Ulum merespons rencana Forum Umat Islam (FUI) yang akan menggelar aksi pada 31 Maret 2017 atau 313. Aksi tersebut berisi tuntutan agar pemerintah mencopot Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok dari jabatannya sebagai Gubernur DKI Jakarta. Uu mengimbau agar warganya tidak ikut ke Jakarta.

“Tidak melarang, tapi mending diam, tidak ke Jakarta,” katanya saat ditemui di Pendapa Baru Kabupaten Tasikmalaya, Kamis, 30 Maret 2017.

Baca: FUI Rencanakan Aksi 313 Tolak Ahok, Polisi Siapkan Pengamanan

Jika ada aspirasi warga yang akan disampaikan, kata Uu, silakan disalurkan pada mekanisme yang ada. Caranya bisa lewat anggota dewan, bupati, camat, dan kepala desa. Kata dia, ada jalur yang dibuat lewat pemerintah. “Jadi kenapa harus datang ke Jakarta?” ujarnya.

Pada aksi 313 ini, Uu meminta umat Islam menjaga ukhuwah islamiah, watoniyah, dan basariah. Saat ini, kata dia, pemerintah sedang tenang membangun, tenang menjalankan roda pemerintahan. Karena itu, jangan sampai terjadi hal yang tidak diinginkan sehingga pemerintahan tidak bisa berjalan dengan baik. “Jaga ukhuwah,” dia menegaskan.

Sebelumnya, Koordinator Program Wahid Foundation Anis Hamim saat menghadiri forum grup diskusi mengatakan kasus intoleran di Tasikmalaya dapat dikatakan tinggi. “Dari berbagai pemetaan kami, di Tasik banyak kelompok keagamaan yang pandangannya cenderung radikal,” katanya.

Baca: Rencana Aksi 313, Ketua PBNU Said Aqil: Ngapain Demonstrasi?

Indikator lain, Anis menambahkan, pada aksi 212 atau 411, banyak peserta yang berasal dari Jawa Barat. Peserta dari Jawa Barat itu banyak yang dari Tasikmalaya.

“Tapi tidak semuanya radikal, hanya ada indikasi. Jika merasa tersinggung dari sisi keagamaan, yang cepat bereaksi dari sini (daerah ini). Biasanya yang gampang marah itu intoleran,” tuturnya.

CANDRA NUGRAHA

Berita terkait

Demonstran Pro-Palestina dan Polisi Bentrok di Kampus AS, Ratusan Mahasiswa Ditangkap

1 hari lalu

Demonstran Pro-Palestina dan Polisi Bentrok di Kampus AS, Ratusan Mahasiswa Ditangkap

Unjuk rasa pro-Palestina di kampus Amerika Serikat berujung rusuh antara polisi dan demonstran.

Baca Selengkapnya

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

7 hari lalu

Gelombang Protes Kampus Pro-Palestina di Amerika Serikat Direpresi Aparat, Dosen Pun Kena Bogem

Polisi Amerika Serikat secara brutal menangkap para mahasiswa dan dosen di sejumlah universitas yang menentang genosida Israel di Gaza

Baca Selengkapnya

Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

7 hari lalu

Mahasiswa Adukan Universitas Columbia Soal Represi Demo Pro-Palestina

Mahasiswa Universitas Columbia mengajukan pengaduan terhadap universitas di New York itu atas tuduhan diskriminasi dalam protes pro-Palestina

Baca Selengkapnya

Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar di Kampus Bergengsi di AS

8 hari lalu

Gelombang Protes Dukung Palestina Menyebar di Kampus Bergengsi di AS

Mahasiswa di sejumlah kampus bergengsi di Amerika Serikat menggelar protes untuk menyatakan dukungan membela Palestina.

Baca Selengkapnya

Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

14 hari lalu

Google Kembali Melakukan PHK, Ini Alasannya

Dalam beberapa bulan terakhir Google telah melakukan PHK sebanyak 3 kali, kali ini berdampak pada 28 karyawan yang melakukan aksi protes.

Baca Selengkapnya

Eks Danjen Kopassus Soenarko hingga Din Syamsuddin Hadiri Demo di MK Jelang Putusan Sengketa Pilpres

14 hari lalu

Eks Danjen Kopassus Soenarko hingga Din Syamsuddin Hadiri Demo di MK Jelang Putusan Sengketa Pilpres

Din Syamsuddin dan eks Danjen Kopassus, Soenarko, turut hadir di unjuk rasa jelang putusan MK soal sengketa Pilpres 2024

Baca Selengkapnya

Polisi Kerahkan 2.713 Personel Jaga Demo Jelang Putusan Gugatan Pilpres di MK

14 hari lalu

Polisi Kerahkan 2.713 Personel Jaga Demo Jelang Putusan Gugatan Pilpres di MK

2.713 personel gabungan dikerahkan untuk menjaga demonstrasi di depan Gedung Mahkamah Konstitusi (MK) jelang putusan sengketa Pilpres 2024.

Baca Selengkapnya

Jelang Demo Gugatan Pilpres di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup

14 hari lalu

Jelang Demo Gugatan Pilpres di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat Ditutup

Polisi mulai menutup Jalan Medan Merdeka Barat menyusul rencana demonstrasi jelang sidang putusan sengketa Pilpres 2024 di Mahkamah Konstitusi (MK).

Baca Selengkapnya

Prabowo Minta Demo di Depan Gedung MK Dibatalkan, Haris Rusli: Beliau Khawatir Ada Gesekan dan Benturan Sosial

15 hari lalu

Prabowo Minta Demo di Depan Gedung MK Dibatalkan, Haris Rusli: Beliau Khawatir Ada Gesekan dan Benturan Sosial

Komandan Tim Kampanye Nasional bidang relawan Haris Rusli Moti menyatakan, Prabowo meminta penghentian aksi damai di depan gedung MK

Baca Selengkapnya

Suasana Gedung KPU Sehari Setelah Penetapan Hasil Pemilu: Jalan Sudah Dibuka, Tak Ada Demo

43 hari lalu

Suasana Gedung KPU Sehari Setelah Penetapan Hasil Pemilu: Jalan Sudah Dibuka, Tak Ada Demo

Begini suasana di kawasan Gedung KPU RI sehari setelah penetapan hasil Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya