Pilkada, Dosen Unair: Generasi Muda Cenderung Tidak Golput

Reporter

Selasa, 14 Februari 2017 07:35 WIB

TEMPO/Arif Fadillah

TEMPO.CO, - Surabaya – Dosen Ilmu Politik Universitas Airlangga Surabaya, Fahrul Muzzaqqi, mengatakan laga Pilkada serentak 2017 akan banyak diikuti oleh pemilih generasi Y. Menurut dia, sebagai pemilih pemula, mereka banyak terlibat aktif mengenai isu-isu politik belakangan ini melalui media sosial.

Antusiasme di media sosial tersebut, "Kemungkinan besar berbanding lurus dengan partisipasi memilih," kata Fahrul saat dihubungi Tempo, Senin 13 Februari 2017.

Fahrul optimistis angka golput untuk Pilkada serentak 2017 yang diselenggarakan pada 15 Februari relatif menurun. “Dibanding 2015 kemarin, saya melihat tahun ini partisipasinya relatif naik,” ucapnya.


Baca juga:
Pilkada DKI, Tiap Kandidat Punya Aplikasi untuk Awasi Suara
Semester Pertama, Apple Mulai Bangun Pusat Riset di Indonesia
Pilkada Batu, KPU Bikin Sayembara untuk Kurangi Golput


Beberapa faktor pendukungnya antara lain, Fahrul menuturkan, penetapan hari Pilkada serentak 2017 sebagai hari libur nasional. Hal ini akan memudahkan para pemilih untuk memberikan suaranya. Selain itu, sosialisasi yang dari setiap pasangan calon juga turut mempengaruhi turunnya angka golput. “Antusias mereka sangat terasa dan itu bisa saja berlanjut hingga hari H,” ujar Fahrul.

Untuk menurunkan angka golput, Fahrul melanjutkan, seharusnya menjadi PR besar bagi partai politik. Idealnya, partai politik harus selalu memperkuat hubungan dengan pemilih agar loyalitas tetap terjaga. Menurut dia, loyalitas pemilih rendah karena tidak adanya keterikatan antara pemilih dengan partai politik.

“Biasanya kalau habis pemilihan terputus dan menjelang pemilihan didekati lagi, harusnya tidak demikian,” tutur Fahrul.

Ajang Pemilihan Presiden (Pilpres) 2014 lalu, Fahrul berujar, sebenarnya membawa dampak positif terhadap eksistensi partai politik. Fahrul melihat bahwa partai politik pada momen seperti itu menjadi pusat perhatian masyarakat. Berbagai isu yang muncul di media menghadirkan rasa keingintahuan dari masyarakat. Hal demikian, kata dia, bisa menjadi momentum setiap partai politik untuk memelihara kepercayaan pemilih atau malah sebaliknya.

“Riuhnya media sosial bisa menjadi ajang pendekatan dengan pemilih,” ujar Fahrul.

JAYANTARA MAHAYU | NIEKE

Berita terkait

Mahasiswa Unair Raih Penghargaan di Thailand, Berkat Rekomendasi Kebijakan Publik Transportasi Massal

15 Februari 2024

Mahasiswa Unair Raih Penghargaan di Thailand, Berkat Rekomendasi Kebijakan Publik Transportasi Massal

Mahasiswa Unair meraih penghargaan dalam Young ASEAN Leaders Policy Initiative di Thailand. Rekomendasinya dinilai sebagai inisiatif terbaik.

Baca Selengkapnya

Biaya Kuliah Unair Lengkap untuk Semua Program Studi

9 Desember 2023

Biaya Kuliah Unair Lengkap untuk Semua Program Studi

Berikut ini daftar lengkap biaya kuliah di UNAIR untuk semua program studi dari jenjang D3, D4, hingga S1. Biayanya bisa berbeda-beda sesuai dengan kelasnya.

Baca Selengkapnya

Mengenal Program S2 Media dan Komunikasi Unair: Beasiswa hingga Kurikulum

30 November 2023

Mengenal Program S2 Media dan Komunikasi Unair: Beasiswa hingga Kurikulum

Berdiri sejak 2003, program magister Media dan Komunikasi Unair ini berada di bawah naungan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Unair.

Baca Selengkapnya

Hasil Autopsi Jasad Mahasiswa FKH Unair, Dekan: Meninggal Bunuh Diri

6 November 2023

Hasil Autopsi Jasad Mahasiswa FKH Unair, Dekan: Meninggal Bunuh Diri

Hasil autopsi atas kematian CA, mahasiswa Kedokteran Hewan Universitas Airlangga atau FKH Unair telah keluar. Dekan FKH menyatakan berdasarkan autopsi, diketahui bahwa korban melakukan tindakan bunuh diri.

Baca Selengkapnya

Mahasiswa FK Unair Tewas di Mobil Kepala Terbungkus Plastik, Kampus: Kami Terpukul

6 November 2023

Mahasiswa FK Unair Tewas di Mobil Kepala Terbungkus Plastik, Kampus: Kami Terpukul

Mahasiswa Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Airlangga (Unair) berinisial CA, 21 tahun, ditemukan tewas pada Ahad pagi, 5 November 2023.

Baca Selengkapnya

BEM Unair Bahas Aspirasi Mahasiswa, dari Biaya Pendidikan hingga Bantuan Keuangan

23 September 2023

BEM Unair Bahas Aspirasi Mahasiswa, dari Biaya Pendidikan hingga Bantuan Keuangan

Kementerian Advokasi dan Kesejahteraan Mahasiswa BEM Universitas Airlangga (Unair) menyelenggarakan program kerja untuk sampaikan aspirasi mahasiswa.

Baca Selengkapnya

Dugaan Plagiasi Lagu "Halo-Halo Bandung", Dosen Unair Sebut Bisa Pengaruhi Sejarah Bangsa

23 September 2023

Dugaan Plagiasi Lagu "Halo-Halo Bandung", Dosen Unair Sebut Bisa Pengaruhi Sejarah Bangsa

Dosen Unair mengatakan tindakan plagiasi terhadap lagu "Halo-Halo Bandung" merupakan suatu pelanggaran.

Baca Selengkapnya

Sambut Tahun Politik Pemilu 2024, Unair Deklarasi Tolak Politik Uang

27 Agustus 2023

Sambut Tahun Politik Pemilu 2024, Unair Deklarasi Tolak Politik Uang

Universitas Airlangga (Unair) menandatangani deklarasi tolak politik uang dalam rangka menyambut pesta demokrasi Pemilu 2024.

Baca Selengkapnya

5 Fakultas Hukum Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2023

21 Agustus 2023

5 Fakultas Hukum Terbaik di Indonesia Versi QS WUR 2023

Daftar Fakultas Hukum terbaik di Indonesia versi QS WUR 2023, antara lain Universitas Airlangga, Universitas Indonesia dan Universitas Padjadjaran.

Baca Selengkapnya

9 Ribu Maba Ikuti PKKMB Unair, ada Konser Dadakan hingga Panggung Komika

17 Agustus 2023

9 Ribu Maba Ikuti PKKMB Unair, ada Konser Dadakan hingga Panggung Komika

Sebanyak 9.005 mahasiswa baru resmi dikukuhkan sebagai mahasiswa Universitas Airlangga atau Unair.

Baca Selengkapnya