Khofifah Luncurkan Bantuan Pangan Non-Tunai

Reporter

Minggu, 12 Februari 2017 18:22 WIB

Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa menyerahkan bantuan sosial Program Keluarga Harapan (PKH) kepada perwakilan warga penerima di Desa Hunuth, Kecamatan Teluk Ambon, Kota Ambon, Maluku, 11 April 2016. ANTARAFOTO

TEMPO.CO, Surabaya - Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa meresmikan penyaluran Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) pengganti beras untuk keluarga miskin (raskin) dan beras untuk keluarga sejahtera (rastra). Penyaluran perdana ini dilakukan terhadap sekitar 2.000 warga yang hadir, dari total 72.590 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) di kota Surabaya.

Sebagai percontohan awal, BPNT didistribusikan melalui agen-agen branchless banking BNI atau yang disebut Agen46 BNI .

Sambil melagukan shalawat Badar, perempuan asli Surabaya itu memberikan arahan bagi para penerima bantuan dengan mengganti liriknya. “Bantuan Pangan Nontunai, kangge (untuk) ibu-ibu sedaya (semua). Warga Pakal, Sambikerep, Sememi sampai Benowo,” ujarnya saat acara di Gelora Bung Tomo Surabaya, Minggu, 12 Februari 2017.

Khofifah mengatakan, besaran bantuan pangan non-tunai sebesar Rp 110.00 setiap bulan. Pencairan untuk Kota Pahlawan kali ini dilakukan untuk dua bulan sekaligus, yakni Januari dan Februari sehingga total sejumlah Rp220.000.

Selain agen bank, bahan pangan dapat dibeli di Elektronik Warung Kelompok Usaha Bersama (e-Warung KUBE) maupun Rumah Pangan Kita yang dikelola Bulog terdekat tempat tinggal penerima manfaat.

BPNT, lanjut Khofifah, merupakan transformasi dari subsidi rastra ke Bantuan Pangan guna meningkatkan efektivitas dan ketepatan sasaran penyaluran bantuan sosial. Termasuk mendorong keuangan inklusif melalui akses rekening perbankan.

Kepala Dinas Sosial Provinsi Jawa Timur, Sukesi mengatakan jumlah bantuan sosial yang diterima Provinsi Jawa Timur tahun ini sebesar Rp 6 triliun. "Jumlahnya melonjak tajam dibanding tahun lalu sebesar Rp 4,9 triliun," tuturnya.

Khusus Surabaya, bantuan sosial yang diterima secara keseluruhan mencapai Rp 145 miliar, dengan rincian bantuan PKH untuk 24.043 keluarga senilai Rp 45.441.270.000; Bantuan Pangan Non-Tunai untuk 72.590 keluarga senilai Rp 99.564.444.000; dan Bantuan Hibah Dalam Negeri untuk 2.015 keluarga senilai Rp 406.000.000.

ARTIKA RACHMI FARMITA

Berita terkait

Pasukan Inggris Mungkin Ditugaskan Mengirimkan Bantuan dari Dermaga ke Gaza

8 jam lalu

Pasukan Inggris Mungkin Ditugaskan Mengirimkan Bantuan dari Dermaga ke Gaza

Pasukan Inggris mungkin ditugaskan untuk mengirimkan bantuan ke Gaza dari dermaga lepas pantai yang sedang dibangun oleh militer Amerika Serikat

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

12 jam lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

1 hari lalu

Bantu Desain Ulang Kemasan, Upaya Kemensos Keluarkan Pelaku UMKM dari Kemiskinan

Sebanyak 11 ribu orang telah keluar dari kemiskinan. Di bulan ini, ada sekitar 4.000 orang keluar dari kemiskinan

Baca Selengkapnya

Selain Gibran dan Bobby Nasution, Khofifah Disebut Juga Bakal Terima Penghargaan Satyalancana

3 hari lalu

Selain Gibran dan Bobby Nasution, Khofifah Disebut Juga Bakal Terima Penghargaan Satyalancana

Jokowi dikabarkan akan memberikan penghargaan kepada kepala daerah berprestasi, mulai dari Gibran, Bobby Nasution, hingga Khofifah.

Baca Selengkapnya

Rusia Prihatin DPR Amerika Serikat Sahkan Bantuan Keamanan untuk Ukraina

6 hari lalu

Rusia Prihatin DPR Amerika Serikat Sahkan Bantuan Keamanan untuk Ukraina

Rusia menilai bantuan keamanan untuk Ukraina hanya akan memperburuk konflik dan korban jiwa warga Ukraina

Baca Selengkapnya

DPR Amerika Serikat Loloskan Paket Bantuan Keamanan Rp1.540 Triliun untuk Ukraina, Israel dan Taiwan

6 hari lalu

DPR Amerika Serikat Loloskan Paket Bantuan Keamanan Rp1.540 Triliun untuk Ukraina, Israel dan Taiwan

DPR Amerika Serikat pada Sabtu, 20 April 2024, mendukung lolosnya paket bantuan keamanan untuk Ukraina, Israel dan Taiwan total senilai USD95 miliar

Baca Selengkapnya

Butuh Banyak Sumber Daya di Bidang Teknis, Kemensos Buka 40.839 Formasi ASN

6 hari lalu

Butuh Banyak Sumber Daya di Bidang Teknis, Kemensos Buka 40.839 Formasi ASN

Usulan Kemensos itu disetujui oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB), Abdullah Azwar Anas.

Baca Selengkapnya

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

10 hari lalu

Sudin Jakarta Pusat Beri Bantuan Tenda Darurat, Selimut, dan Makanan Korban Kebakaran

Dinas Sosial DKI Jakarta melalui Suku Dinas Sosial Jakarta Pusat menurunkan bantuan berupa tenda darurat, selimut, dan makanan kepada korban kebakaran.

Baca Selengkapnya

Golkar Sebut Kemenangan di Pilkada 2024 Jadi Modal untuk Pileg dan Pilpres 2029

13 hari lalu

Golkar Sebut Kemenangan di Pilkada 2024 Jadi Modal untuk Pileg dan Pilpres 2029

Erwin Aksa menekankan soal target suara dan mengembalikan kejayaan Golkar lima tahun ke depan pada Pilkada 2024.

Baca Selengkapnya

Idul Fitri di Gaza, UEA dan Mesir Kirim Baju Baru hingga Permen Lewat Udara

18 hari lalu

Idul Fitri di Gaza, UEA dan Mesir Kirim Baju Baru hingga Permen Lewat Udara

UEA dan Mesir mengirimkan bantuan baju lebaran, sepatu dan makanan untuk Idul Fitri penduduk di Gaza.

Baca Selengkapnya