Revitalisasi Bandara Syamsudin Noor Rampung Awal 2019

Reporter

Minggu, 5 Februari 2017 15:00 WIB

Wakil Presiden Jusuf Kalla, Menteri Perhubungan Ignatius Jonan, Gubernur Kalsel Rudy Ariffin dan Direktur Utama PT Angkasa Pura I Tommy Soetomo memencet tombol peresmian pemancangan tiang pertama pengembangan Bandara Syamsudin Noor Banjarbaru, 18 Mei 2015. ANTARA/Herry Murdy Hermawan

TEMPO.CO, Banjarbaru - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, meminta PT Angkasa Pura I lekas mengerjakan proyek revitalisasi Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin di Banjarbaru mulai Maret mendatang. Budi menargetkan proyek revitalisasi bandara rampung pada awal 2019.

Menurut Budi, Kota Banjarmasin dan Provinsi Kalimantan Selatan punya potensi terus berkembang karena cukup dinamis. Ia sudah sepakat atas grand design bandara baru karena mengadopsi budaya Banjar ditambah sentuhan modern. “Banjarmasin satu kota yang luar biasa, ada kewajiban negara melalui Angkasa Pura I untuk menghadirkan bandara yang bisa melayani seluruh masyarakat,” kata Menteri Budi saat meninjau Bandara Syamsudin Noor, Ahad 5 Februari 2017.

Budi menuturkan, kontraktor akan menambah daya tampung bandara dari 1,3 juta orang menjadi 12 juta orang per tahun. Ia optimistis bandara baru dengan kapasitas 12 juta penumpang itu memicu tumbuhnya perekonomian daerah dan pergerakan penumpang.

“Pengerjaan proyek harus konservatif karena tanah di sini gambut. Saya harap selesai awal 2019 sekaligus jalan baru yang sudah terbangun,” ujar dia.

Pimpinan Proyek Revitalisasi Bandara Syamsudin Noor, Taochid Purnomo Hadi, optimistis secepatnya proyek revitalisasi digarap karena Angkasa Pura I bakal menentukan pemenang tender dalam seminggu ke depan. Ia berharap tidak ada keberatan dari peserta tender atas penetapan kontraktor pelaksana saat masa sanggah.

Untuk tahap awal, kata Taochid, pihaknya menggarap paket II yang mencakup infrastruktur, bangunan penunjang, dan apron dengan nilai proyek Rp 900 miliar. Setelah tender paket II beres, Taochid melanjutkan tender pengerjaan paket I yang mencakup revitalisasi terminal dengan nilai proyek Rp 1,4 triliun. “Jadi awal Maret, sudah ada kontraktor yang mengerjakan paket II di lapangan,” ujar dia.

Ia meyakini pengerjaan kedua paket proyek revitalisasi bandara itu rampung pada akhir tahun 2018. Menurut Tacohid, Angkasa Pura I telah mengantongi nama calon pemenang tender tahap II dari kontraktor swasta, yakni PT Nusa Konstruksi Engineering. Adapun calon pemenang kedua ditempati PT Adhi Karya dan PT PP sebagai calon pemenang ketiga.

“NK ini sudah berpengalaman dimana-mana, bangun bandara besar. Kendala yang utama terkait pelelangan terbuka, baik swasta dan pemeritah. Kami minta legal opinion dari kejaksaan bagaimana kalau swasta menang,” kata dia. Itu sebabnya, proses tender begitu menyita waktu karena Angkasa Pura sempat mengalami preseden buruk saat kontraktor swasta membangun proyek bandara.

Sementara itu, General Manager Syamsudin Noor, Handy Heryuditiawan, menyatakan saat ini pembayaran ganti rugi lahan menyisakan 50 bidang dari 69 bidang konsinyasi di Pengadilan Negeri Banjarbaru. Ia menolak pembebasan lahan sebagai kendala utama proyek revitalisasi bandara.

“Kami tidak bisa mengubah tuntutan warga, kami mohon maaf sekali. Angka sudah diputuskan dalam ganti rugi tersebut,” kata Handy.

Bandara Syamsudin Noor saat ini masih berkapasitas 1,3 juta orang per tahun. Adapun pergerakan penumpang selalu menunjukan tren kenaikan setiap tahun. Pada 2016 lalu, Handy mencatat realisasi pergerakan penumpang sebanyak 3,6 juta orang di Syamsudin Noor.

DIANANTA P. SUMEDI

Berita terkait

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

2 jam lalu

Kemenhub Jelaskan Alasan Pangkas Bandara Internasional Jadi 17

Kemenhub memangkas sejumlah bandara internasional yang dinilai belum memanfaatkan perjalanan internasional.

Baca Selengkapnya

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

1 hari lalu

Kemenhub Tetapkan 17 Bandara Internasional, Berikut Daftarnya

Kemenhub akan terus mengevaluasi penataan bandara secara umum, termasuk bandara internasional.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

3 hari lalu

Menhub Budi Karya Minta Jepang Berkoordinasi dengan BUMN soal Pengembangan Konektivitas Transportasi IKN

Menhub Budi Karya membahas rencana pengembangan jaringan transportasi di Ibu Kota Negara atau IKN Nusantara dengan Jepang.

Baca Selengkapnya

Pelita Air Resmi Buka Penerbangan Langsung Kendari-Jakarta

3 hari lalu

Pelita Air Resmi Buka Penerbangan Langsung Kendari-Jakarta

Maskapai Pelita Air secara resmi membuka rute penerbangan baru Bandara Haluoleo Kendari-Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng, Banten.

Baca Selengkapnya

Kalahkan Changi, Istanbul Turki Kantongi Penghargaan Pengalaman Bersantap di Bandara Terbaik Dunia

4 hari lalu

Kalahkan Changi, Istanbul Turki Kantongi Penghargaan Pengalaman Bersantap di Bandara Terbaik Dunia

Bandara Istanbul menawarkan makanan khas Turki dan dunia, mulai dari jajanan kali lima hingga kebab.

Baca Selengkapnya

Bandara Changi di Singapura Dinilai Terbaik untuk Layanan Imigrasi

4 hari lalu

Bandara Changi di Singapura Dinilai Terbaik untuk Layanan Imigrasi

Bandara Changi menawarkan check-in dan registrasi masuk otomatis, sistem otentikasi biometrik, dan kecerdasan buatan untuk mengangkut bagasi.

Baca Selengkapnya

Budi Karya Optimistis Bandara IKN Bisa Uji Coba Juli 2024

4 hari lalu

Budi Karya Optimistis Bandara IKN Bisa Uji Coba Juli 2024

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi optimistis Bandara Ibu Kota Nusantara atau IKN bisa dilakukan uji coba Juli tahun ini.

Baca Selengkapnya

Menhub Budi Karya Sebut Bandara Panua Pohuwato akan Tingkatkan Perekonomian Gorontalo

5 hari lalu

Menhub Budi Karya Sebut Bandara Panua Pohuwato akan Tingkatkan Perekonomian Gorontalo

Menteri Perhubungan atau Menhub Budi Karya Sumadi mengatakan Bandara Panua Pohuwato menjadi pintu gerbang untuk mengembangkan perekonomian di Kabupaten Pohuwato dan Provinsi Gorontalo.

Baca Selengkapnya

Usai Ditutup Sementara Akibat Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Kembali Beroperasi Siang Ini

6 hari lalu

Usai Ditutup Sementara Akibat Erupsi Gunung Ruang, Bandara Sam Ratulangi Kembali Beroperasi Siang Ini

Bandara Sam Ratulangi Manado dipastikan bisa beroperasi kembali hari ini, Senin, 22 April 2024 setelah beberapa hari ditutup sementara akibat sebaran abu vulkanik hasil erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya

Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Gorontalo Senilai Rp 161 Miliar: Di Sini Ada Produksi Kelapa, Jagung..

6 hari lalu

Jokowi Resmikan Jalan Inpres di Gorontalo Senilai Rp 161 Miliar: Di Sini Ada Produksi Kelapa, Jagung..

Presiden Joko Widodo atau Jokowi meresmikan pembangunan jalan daerah di Provinsi Gorontalo pada hari ini, Senin, 22 April 2024.

Baca Selengkapnya